New Jeans di red carpet Golden Disc Awards 2023. (Sumber foto: GDA/JTBC)

Jangan Terlewat! Cek Informasi Seat Plan & Harga Tiket Golden Disc Awards 2024 di Jakarta

08 November 2023   |   19:16 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Informasi akan berlangsungnya ajang Golden Disc Awards (GDA) ke-38 di Jakarta pada pekan lalu membuat fans K-Pop dalam negeri geger. Kini, NICE Entertainment selaku promotor mengumumkan informasi seat plan atau denah kursi, serta harga tiket GDA. Ajang penghargaan tahunan itu bakal digelar pada 6 Januari 2024 di Jakarta International Stadium (JIS).

Melalui akun Instagram resminya, NICE Entertainment mengumumkan daftar harga tiket GDA 2023. Terdapat 11 kategori tiket yang dapat dibeli oleh audiens mulai dari harga Rp1,3 juta untuk kategori (CAT 6), Rp1,7 juta (CAT 5), Rp2,4 juta (CAT 4), Rp2,7 juta (CAT 3), dan Rp3,55 juta (CAT 2).

Baca juga: Golden Disc Awards ke-38 Siap Digelar di JIS 2024, Simak Jadwalnya

Selain itu, ada pula kategori CAT 1 seharga Rp4 juta, Festival B seharga Rp3,8 juta, Festival A seharga Rp4,5 juta, dan kategori termahal yaitu VIP Package seharga Rp6 juta. Adapun, semua pembeli tiket nantinya akan mendapatkan nomor kursi duduk, kecuali kategori VIP yang akan menonton secara berdiri di depan panggung.

Nantinya, pihak promotor akan membagi jadwal pembelian tiket GDA 2023 menjadi tiga sesi. Penjualan akan lebih dulu dilakukan untuk tiket VIP Package yang akan dimulai pada 23 November 2023 pukul 13.00 WIB, melalui aplikasi Livin' by Mandiri. Selain bisa menonton para idola dari depan panggung, pemegang tiket VIP juga akan mendapatkan tiket untuk masuk ke area red carpet.

Sementara sesi penjualan tiket kedua bakal dilakukan pada 30 November 2023 mulai pukul 13.00 WIB, yang hanya bisa diakses melalui aplikasi Livin' by Mandiri. Adapun, penjualan tiket umum akan dibuka pada 1 Desember 2023 pukul 13.00 WIB. Namun, pihak promotor belum mengumumkan platform apa yang akan bisa diakses untuk membeli tiket.
 


Informasi tentang penjualan tiket ini pun disambut riuh oleh para penggemar K-Pop seantero negeri. Bahkan, mereka tak sabar dengan pengumuman terkait jajaran lineup yang akan meramaikan ajang GDA 2023. Maklum saja, pasalnya, ini akan menjadi pertama kalinya ajang GDA diadakan di Jakarta.

Kendati demikian, Jakarta menjadi lokasi penyelenggaraan kelima ajang GDA di luar Korea Selatan. Sebelumnya, GDA juga pernah dihelat di Thailand pada 2022, di China pada 2015, di Malaysia pada 2013, dan di Jepang pada 2012.

Perwakilan Sekretariat Golden Disc Awards mengatakan penyelenggaraan GDA di luar Korea Selatan dilatar belakangi oleh pengaruh K-Pop yang terus tumbuh di pasar global. Termasuk, adanya peningkatan permintaan dari penonton Asia yang ingin melihat artis-artis K-Pop.

"Menanggapi minat yang meningkat ini, kami berdedikasi untuk membangun platform di mana berbagai penggemar musik dalam dan luar negeri dapat terlibat dan menikmati lingkungan artistik K-Pop. Jakarta menyediakan ruang unik untuk menciptakan pertukaran yang menarik ini," tulis mereka seperti dikutip dari Allkpop.

Golden Disc Awards sendiri adalah sebuah acara penghargaan musik yang telah berlangsung sejak 1986. Ajang tahunan ini digagas oleh Asosiasi Industri Musik Korea Selatan untuk mengakui sekaligus mengapresiasi pencapaian luar biasa di industri musik Korea Selatan.

Sebelum dikenal dengan nama Golden Disc Awards, ajang penghargaan ini lebih dulu hadir dengan nama Korea Visual and Records Grand Prize Awards. Hingga pada 2001, ajang ini berganti nama menjadi Golden Disk Awards, dan pada 2015 ada perubahan pengejaan menjadi Golden Disc Awards.

Perhelatan GDA selalu ditunggu-tunggu para penggemar K-Pop karena banyak artis yang akan membawakan penampilan spesialnya. Tahun lalu, ajang pernghargaan ini dimeriahkan oleh PSY, Stray Kids, Seventeen, (G)I-DLE, Enhypen, Treasure, Le Sserafim, NewJeans, hingga penyanyi trot Lim Young Woong.

Hal yang tentunya dinantikan juga ialah para pemenang GDA. Sejumlah kategori yang diperebutkan oleh para musisi K-Pop diantaranya hadiah utama Bonsang Awards, Pendatang Baru Terbaik, Solo/Grup Terbaik, Penghargaan Popularitas, Genre Musik, Video Musik, dan Produser Musik.

BTS menjadi grup dengan perolehan trofi terbanyak dari GDA yakni menyabet 24 penghargaan. Posisinya disusul oleh Super Junior dengan 20 penghargaan, EXO dengan 17 penghargaan, dan Girls' Generation dengan 14 penghargaan.

Dengan keberadaan Golden Disc Awards ke-38 di Jakarta pada Januari 2024 mendatang, menjadi momentum bagi para penggemar K-Pop di Indonesia untuk bertemu secara langsung dengan idola mereka. Kalau Genhype, ingin bertemu siapa di Golden Disc Awards nanti?

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Tips Menonton Konser Musik Biar Asik dan Nyaman

BERIKUTNYA

Jelang Piala Dunia U-17 2023, KAI Siapkan Armada Tambahan & Tebar Promo

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: