JIBI/Bisnis/Eusebio Chrysnamurti THE LEGENDS 9 : ADVENTURES FROM DISNEY-PIXAR Music Director & Conductor TRUST Orchestra Nathania Karina (kedua kanan) bersama dengan Executive Vice President of Transaction Banking Business Development BCA I Ketut Alam Wangsawijaya (kanan), CEO Trinity Optima Production Yonathan Nugroho (kedua kiri) dan Product Manager Ciputra Artpreneur Adi Wijananda (kiri) saat acara konferensi pers The Legends 9: Adventures from Disney-Pixar di Ciputra Artpreneur, Jakarta, Jumat (3/11/2023).

Tiket The Legends 9: Adventures From Disney-Pixar Ludes Terjual dalam Hitungan Jam

03 November 2023   |   20:25 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Setelah sukses dengan konser bertajuk Symphonic Tales from Ghibli & Dreamworks serta Symphonic Tales from Ghibli, TRUST Orchestra menghadirkan lagi pertunjukan baru. Kali ini, TRUST akan meramu lagu-lagu populer dari film-film Disney dan Pixar dalam balutan musik orkestra megah yang jadi ciri khasnya.

TRUST Orchestra dan Ciputra Artpreneur mengumumkan pertunjukan baru itu mengambil tajuk The Legends 9: Adventures From Disney-Pixar. Digelar di Ciputra Artpreneur Theater, pertunjukan ini merupakan edisi lanjutan dari konser sukses mereka yang meracik lagu-lagu Ghibli yang digelar pada pertengahan tahun ini.

Baca juga: 7 Film Animasi Ghibli dengan Rating Tertinggi, Spirited Away sampai Kiki's Delivery Service

Direktur Musik dan Konduktor TRUST Orchestra Nathania Karina mengatakan konser The Legends 9: Adventures From Disney-Pixar mendapatkan sambutan yang luar biasa dari pencinta musik Indonesia. Menurutnya, antusiasme masyarakat terhadap musik orkestra kian meningkat setiap tahunnya.

Hal ini terbukti dari terjualnya lebih dari 4.000 tiket konser The Legends 9: Adventures From Disney-Pixar. Bahkan, ribuan tiket tersebut ludes hanya dalam hitungan jam saja. Itu pun, kata dia, masih banyak yang belum kebagian tiket dan menginginkan penambahan pertunjukan dan kursi.

Padahal, secara spesial pihak TRUST Orchestra yang didukung Ciputra Artpreneur dan disponsori oleh BCA ini memutuskan untuk membuka empat pertunjukan sejak awal demi memenuhi antusiasme tersebut. Konser ini juga akan berlangsung dua hari pada 4-5 November 2023.

Meskipun demikian, rupanya penikmat musik orkestra kini lebih cepat bertambah dari dugaan hingga jumlah tiket yang dibagikan tersebut masih kurang.

"Saya melihat pertumbuhan pencinta musik orkestra sangat tinggi. Konser The Legends 9: Adventures From Disney-Pixar kembali mencatatkan rekor penjualan tercepat di panggung Ciputra Artpreneur untuk ketiga kalinya berturut-turut," ungkap Natha kepada Hypeabis.id saat ditemui seusai konferensi pers di Ciputra Artpreneur, Jakarta, Jumat (3/11/2023).
 

JIBI/Bisnis/Eusebio Chrysnamurti THE LEGENDS 9 : ADVENTURES FROM DISNEY-PIXAR Music Director & Conductor TRUST Orchestra Nathania Karina memimpin jalannya rehearsal jelang konser The Legends 9: Adventures from Disney-Pixar di Ciputra Artpreneur, Jakarta, Jumat (3/11/2023).

JIBI/Bisnis/Eusebio Chrysnamurti THE LEGENDS 9 : ADVENTURES FROM DISNEY-PIXAR Music Director & Conductor TRUST Orchestra Nathania Karina memimpin jalannya rehearsal jelang konser The Legends 9: Adventures from Disney-Pixar di Ciputra Artpreneur, Jakarta, Jumat (3/11/2023).



Nathania sangat berterima kasih atas antusiasme yang tinggi tersebut, khususnya pada movie soundtrack signature series The Legends. Dia berharap gaung antusiasme ini bisa tetap terjaga dan terus bertumbuh sehingga gelaran nada-nada megah orkestra bisa makin menghiasi industri musik Tanah Air.

Konser orkestra The Legends 9 akan mengambil tema Adventures From Disney-Pixar. Melalui tema ini, TRUST ingin menyuguhkan sisi lain dari film-film Disney yang kerap dicitrakan sebagai film princes. Di konser ini, nomor-nomor yang akan dibawakan bertema petualangan.

Meski enggan menyebutkan lagu yang akan dibawakan, tema tersebut sebenarnya cukup menggambarkan judul-judul film Disney atau Pixar apa saja yang bakal hadir di konser nanti. "Garis merahnya tentang petualangan, keluarga, dan semangat untuk tidak menyerah," imbuhnya.

Dia berharap tema ini tidak hanya menjadi hiburan bagi penonton, tetapi membawa nilai-nilai semangat dan bergembira dalam menjalani kehidupan.

Product Manager Ciputra Artpreneur mengatakan sejak pandemi Covid-19 melanda, mulai banyak pertunjukan seni digelar dengan tingkat penonton yang tinggi. Salah satunya ialah dari musik orkestra yang disajikan oleh TRUST. Menurutnya, TRUST telah berhasil meramu orkestra menjadi lebih kekinian.

"Kami sangat antusias menantikan tampilnya kembali serial konser The Legends dari TRUST ini yang memberikan kesan dan pengalaman memorable bagi semua penonton. Baik itu yang sudah familiar dengan orkestra atau bahkan yang belum familiar," tuturnya.

Baca juga: TRUST Tularkan Semangat Orkestra Anak Muda Lewat Alunan Soundtrack Ghibli

CEO Trinity Optima Production Yonathan Nugroho mengatakan bahwa penonton orkestra TRUST cukup unik. Pada konser terakhirnya, sebanyak 80 persen adalah penonton baru. Hal ini membuktikan bahwa musik orkestra mulai mendapatkan tempat dan menimbulkan gelombang antuasiasme tersendiri.

Mereka kebanyakan juga berasal dari generasi muda yang terbuka dengan berbagai bentuk atau genre musik. Tak hanya menonton, para penikmat orkestra juga kerap berkreasi, misalnya mengenakan pakaian yang sesuai dengan tema konser saat akan menonton. Hal ini jadi keseruan tersendiri dalam menikmati musik-musik TRUST Orchestra.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Resep Puding Biskuit Tiga Lapis, Dessert yang Menggugah Selera

BERIKUTNYA

Musim Pancaroba, Begini Cara Agar Makeup di Wajah Tetap Awet

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: