Suasana Pameran Inacarft (Foto: Hypeabis.id/Himawan)

Pameran Kerajinan Inacraft Oktober Bawa Nuansa Baru Berkonsep Youth

02 October 2023   |   14:57 WIB
Image
Dewi Andriani Jurnalis Hypeabis.id

Kerajinan sebagai produk kreatif bernilai seni, banyak dihasilkan para perajin dari berbagai penjuru Nusantara. Setiap daerah pun memiliki keunikan dan kekhasan desain dalam karyanya sehingga menjadi barang incaran para kolektor produk buatan tangan tersebut.  

Setiap tahun, berbagai produk kerajinan unggulan karya pelaku usaha kreatif tersebut dihadirkan dalam pameran kerajinan berskala interasional yakni Asia Tenggara International Handicraft Trade Fair atau dikenal dengan sebutan Inacraft .

Baca juga: 4 Fakta Menarik Kabupaten Buleleng, dari Alam hingga Kerajinan

Inacraft akan digelar kembali pada 4-8 Oktober 2023 di Jakarta Convention Center yang mempergunakan seluruh hall di area konvensi seluas 18.862 m². Dengan tema From Smart Village to Global Market, Inacraft kali ini memberikan nuansa baru yang menghadirkan konsep youth

Ketua Project Officer (PO) Inacraft 2023 sekaligus Wakil Ketua II BPP ASEPHI Muhammad Ali Jufri menjelaskan bahwa Inacraft kali ini menghadirkan youth craft products, emerging artisans & youthpreneur dengan memberikan nuansa baru bagi para Inacraft enthusiast untuk selalu up-to-date dan sesuai dengan tren yang berkembang.

“Seri kedua Inacraft ini memberikan kesempatan dan peluang kepada para pelaku usaha muda di seluruh Indonesia untuk memamerkan dan membawa hasil karya mereka ke kancah internasional,” tuturnya.

Inacraft tahun ini akan diikuti oleh 772 booth yang terdiri dari 650 anggota ASEPHI, 122 non-anggota, 21 peserta binaan BUMN, 18 peserta binaan dinas/dekranasda, dan dihadiri visitor dan tamu khusus internasional.

“Kami menargetkan 100.000 pengunjung dengan target transaksi retail sebesar Rp50 miliar dengan kontrak dagang diharapkan mencapai US$1 juta,” ujar Ali.

Sebagai pameran bertaraf internasional, Asosiasi Eksportir dan Pengusaha Handicraft Indonesia (ASEPHI) bekerja sama dengan Mediatama Event bertujuan untuk memfasilitasi dan mempromosikan produk-produk kerajinan lokal agar dapat berkompetisi dengan produk internasional.

Dia mengatakan bahwa Inacraft terus mengembangkan potensinya sebagai benchmark kerajinan nasional dengan cara menggandeng perajin muda, youth and millenium artisan, dan peserta internasional dari negara sahabat sebagai wujud bangkit setelah pandemi dan kekuatan UKM Indonesia menjadi bagian dari Worldpreneur Citizen.

Sementara itu, Ketua Umum BPP Asephi Muchsin Ridjan mengatakan Inacraft telah menjadi wadah bagi para pelaku usaha kreatif untuk mempromosikan produk kerajinan tangannya untuk mendapatkan peluang pasar domestik sekaligus membuka pasar internasional sebagai komoditas ekspor.

Pasalnya, selain bersifat B to C (business to consumer) yang diperuntukkan bagi pembeli retail, Inacraft juga memiliki agenda yang bersifat B to B (business to business) untuk mendatangkan pembeli besar atau buyer dari luar negeri.

Sebelumnya, pameran Inacraft hanya diselenggarakan satu kali satu tahun sekitar bulan April atau Maret. Namun, sejak 2022 Inacraft diselenggarakan dua kali dalam setahun dengan penambahan pada bulan Oktober yang hadir dengan konsep pameran baru yang kekinian.

Pameran Inacraft pada Oktober ini akan menampilkan paviliun ikon dari Pemerintah Kota Pekalongan bersama dengan 10 island di area lobi utama dan 16 island di lobi Hall A, JCC.

Inacraft pada Oktober kali ini rencananya dibuka langsung oleh Presiden Joko Widodo pada Rabu, 4 Oktober 2023 pukul 09.00 WIB di Assembly Hall JCC.

Baca juga: Menangkap Peluang Ekspor Produk Kerajinan Tangan lewat Inacraft

Selain itu, pengunjung pameran akan disuguhkan dengan berbagai acara menarik, seperti Craft Talk, Craft Workshop, Fashion Show dan Art Performance by Minangkabau Heritage, Emerging Award, dan Music Performance.

Pameran Inacraft ini dibuka untuk umum mulai pukul 10.00 sampai dengan 21.00 WIB, dengan tiket masuk sebesar Rp25.000.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Upaya Meningkatkan Ekspor Kerajinan Nasional, Rumah Produksi sampai Pameran Internasional

BERIKUTNYA

Enggak Sekadar Injak Gas, Perhatikan Softskill Ini agar Terhindar dari Kecelakaan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: