Anime Solo Leveling (Sumber: twitter.com/sololeveling_pr)

Rilis Trailer Baru, Anime Solo Leveling Akan Tayang Januari 2024

12 September 2023   |   16:00 WIB
Image
Siti Sarah Jauhari Mahasiswa Universitas Padjadjaran

Setelah penantian cukup lama sejak perilisan chapter terakhir novel serta komik daringnya, Solo Leveling akan kembali menghibur penggemarnya dengan kehadiran adaptasi anime. Versi berbahasa Korea dari chapter terakhir webcomic ini telah rilis sejak Desember 2021 lalu dengan total 179 chapter.

Kabar produksi adaptasi animenya pun sudah lama terdengar. Mendekati penghujung tahun, Solo Leveling kembali merilis visual berupa trailer baru serta kabar resmi mengenai kapan anime ini mulai tayang. Pada Aniplex Online Festa 2023, tim produksi anime ini mengumumkan bahwa Solo Leveling akan mulai tayang perdana di Jepang pada Januari 2024.

Baca juga: 5 Deretan Anime Populer yang Diadaptasi Jadi Live Action, Salah Satunya One Piece

Trailer terbaru Solo Leveling dirilis melalui YouTube Aniplex pada Minggu, (10/9/2023), dan akan tayang melalui platform Crunchyroll.
 


Solo Leveling merupakan cerita bergenre fantasi lengkap dengan elemen action yang mendominasi. Jalan ceritanya berkonsep seperti RPG (role-playing games) yang mana karakter cerita harus menyelesaikan sebuah misi untuk naik level di suatu dunia fantasi. 

Karakter utama pada cerita Solo Leveling adalah Sung Jin-Woo, seorang siswa di Korea Selatan yang merupakan seorang hunter berlevel rendah dan sangat lemah. Jin-Woo hidup dalam dunia dengan banyak monster yang mengancam hidup manusia serta dungeons–istilah dalam games di mana karakter harus menyelesaikan tantangan atau melawan musuh dalam sebuah ruangan bawah tanah.

Fisiknya yang lemah membuat Jin-Woo harus berusaha setengah mati setiap harinya untuk bertahan hidup dengan melawan para monster. Solo Leveling akan mengajak para penontonnya masuk dalam perjalanan menegangkan Jin-Woo sebagai hunter level rendah. 

Rangkaian peristiwa kemudian membuat Jin-Woo berhasil naik level dan menjadi hunter terkuat. Solo Leveling menawarkan plot cerita from zero to hero seru yang sayang jika dilewatkan.

Adaptasi anime Solo Leveling digarap oleh studio animasi A-1 Pictures. Studio animasi ini telah memproduksi beberapa anime terkenal, seperti Kaguya-sama: Love is War, Sword Art Online, Your Lie in April, Erased, dan masih banyak lagi. Melihat anime-anime terdahulu garapan A-1 Pictures, penggemar menaruh harapan cukup tinggi pada visualisasi studio animasi ini. Terlebih, Solo Leveling terkenal dengan detail grafis serta adegan action yang mendominasi.

Beberapa nama yang dikabarkan akan menjadi pengisi suara anime ini antara lain, Taito Ban sebagai Sung Jin-Woo, Reina Ueda sebagai Cha Hae-In, Hiroki Touchi sebagai Baek Yoon-Ho, dan masih banyak lagi. 

Solo Leveling merupakan webcomic asal Korea Selatan yang sangat populer di kalangan pembaca komik online. Sebelum dikenal sebagai webcomic, Solo Leveling berawal dari webnovel berjudul Only I Level Up (Solo Leveling) karya Chu-Gong yang rilis sejak 2016. Webnovel ini tamat dengan dengan total 270 bab dan 14 volume. 

Bagi kalian yang tertarik untuk membaca novel daringnya sebelum mulai menonton anime Solo Leveling, novel ini dapat diakses secara gratis melalui website resmi Webnovel.com dan tersedia dalam bahasa Inggris. 

Melihat popularitas webnovel ini di kalangan pembaca, Solo Leveling kemudian diadaptasi menjadi webcomic yang diilustrasikan Jang Sung-Rak atau dikenal sebagai Dubu. Jika Genhype berminat untuk membaca webtoon-nya, Solo Leveling dapat kalian baca melalui website resmi KakaoPage.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Tren Investasi yang Disenangi Investor Muda, Apa Aja Ya?

BERIKUTNYA

Kenali Manfaat & Cara Melakukan Power Nap yang Efektif

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: