Ini Dia Rekomendasi Film & Series Remaja, Cocok Untuk Mengisi Waktu Luang
09 September 2023 |
16:16 WIB
1
Like
Like
Like
Menjalani aktivitas yang padat dan berulang tentunya membuat kita merasa lelah bahkan cukup membuat stress. Nah, film dapat menjadi salah satu media untuk melepas penat dari padatnya aktivitas tersebut dan menjadi hiburan dikala menumpuknya tenggat waktu tugas ataupun kerjaan.
Selain untuk hiburan, film juga selalu menjadi media yang menarik untuk merenung, menggali emosi dan menginspirasi.
Baca juga: Bikin Nostalgia Trailer Perdana Chicken Run 2: Dawn of the Nugget Rilis, Cek Sinopsis Filmnya
Nah, Genhype bisa simak beberapa film dengan alur ringan yang cocok untuk menamani padatnya aktivitasmu.
Di sekolah barunya Cady bertemu dengan geng yang sangat populer yang biasa dikenal sebagai “The Plastics”. Terbiasa homeschooling membuatnya cukup kaku untuk berinteraksi dengan orang lain sehingga Cady berusaha untuk menghindari grup populer tersebut.
Namun dalam perjalanannya Cady justru menjadi bagian dari “The Plastics” untuk memahami dinamika kehidupan sosial yang terjadi di sekolah. Cady menjadi belajar banyak tentang persahabatan, pengkhiatan dan bagaimana menjadi diri sendiri.
Tidak sekedar menghibur, film ini juga mengajarkan kita untuk tidak menghakimi orang lain dan mengajak kita untuk menerima diri sendiri. Mengangkat berbagai isu seperti bullying dan norma sosial membuat film ini menjadi favorit banyak orang untuk dinikmati berulang-ulang dan tetap relevan hingga saat ini.
Atas segala privillage yang ia punya, Cher merasa bosan dengan kehidupannya yang “clueless” sehingga ia mengajak temannya untuk melakukan misi yakni menjodohkan kedua guru mereka yang sama-sama lajang. Namun, pada prosesnya ia juga belajar mengenai cinta, persahabatan, dan bertumbuh menjadi pribadi yang lebih baik.
Meskipun film ini merupakan film remaja tahun 90-an, namun Clueless menampikan gaya dan budaya dengan pernuh warna dan komedi yang menggelitik. Pesan-pesan positif tentang bagaimana arti nilai sejati dalam hidup menginsipirasi banyak penonton dan menjadikannya sebagai film yang layak untuk dinikmati generasi selanjutnya.
Lana Condor sebagai Lara Jean selalu menulis dan menyimpan surat-surat untuk cinta rahasianya maupun mantannya. Suatu ketika, entah bagaimana surat tersebut sampai kepada semua laki-laki yang ia abadikan di dalam tulisannya. Sejak saat itu, kehidupannya mulai berubah. Hidupnya yang pribadi terttutup tiba-tiba menjadi terbuka.
Lara Jean yang sedang berusaha menyelesaikan permasalahan tersebut seketika menemukan cinta sejatinya tanpa diduga. Dengan kisah cinta yang dipenuhi komedi, film ini merupakan perjalanan manis yang menghangatkan hati melalui dunia remaja yang rumit.
4. The Summer I Turned Pretty
Berkisah tentang musim panas yang penuh emosi, cerita ini diadaptasi menjadi series pada 2021 dari novel karya Jenny Han yang diterbitkan pada 2009. Seorang gadis yang baru saja memasuki usia ke 16 tahunnya merasakan perubahan besar dalam hidup dan cintanya.
Lola Tung yang memerankan Isabel Concklin atau kerap dikenal Belly selalu menghabiskan musim panas di pantai Cousins bersama keluarganya dan sahabat ibunya. Sahabat ibu Belly yang memiliki 2 laki-laki dengan paras yang rupawan membuat Belly terjebak kedalam cinta segitiga.
Series ini berfokus pada Belly dalam menemukan jati dirinya, di bumbui oleh perasaan cinta, pertemanan dan berbagai konflik yang terjadi dalam keluarga. "The Summer I Turned Pretty" adalah kisah tentang pertumbuhan, cinta pertama, dan kenangan musim panas yang tak terlupakan.
Baca juga: 5 Fakta Film Air Mata di Ujung Sajadah
Editor: Puput Ady Sukarno
Selain untuk hiburan, film juga selalu menjadi media yang menarik untuk merenung, menggali emosi dan menginspirasi.
Baca juga: Bikin Nostalgia Trailer Perdana Chicken Run 2: Dawn of the Nugget Rilis, Cek Sinopsis Filmnya
Nah, Genhype bisa simak beberapa film dengan alur ringan yang cocok untuk menamani padatnya aktivitasmu.
1. Mean Girl
Mean Girls adalah film yang di garap oleh sutradara Mark Waters, film dengan genre komedi remaja ini bercerita tentang gadis remaja bernama Cady Heron yang diperankan oleh Lindsay Lohan sebagai anak baru di sekolah menangah North Shore.Di sekolah barunya Cady bertemu dengan geng yang sangat populer yang biasa dikenal sebagai “The Plastics”. Terbiasa homeschooling membuatnya cukup kaku untuk berinteraksi dengan orang lain sehingga Cady berusaha untuk menghindari grup populer tersebut.
Namun dalam perjalanannya Cady justru menjadi bagian dari “The Plastics” untuk memahami dinamika kehidupan sosial yang terjadi di sekolah. Cady menjadi belajar banyak tentang persahabatan, pengkhiatan dan bagaimana menjadi diri sendiri.
Tidak sekedar menghibur, film ini juga mengajarkan kita untuk tidak menghakimi orang lain dan mengajak kita untuk menerima diri sendiri. Mengangkat berbagai isu seperti bullying dan norma sosial membuat film ini menjadi favorit banyak orang untuk dinikmati berulang-ulang dan tetap relevan hingga saat ini.
2. Clueless
Disutradarai Amy Heckerling, film ini lahir pada tahun 1995. Berpusat pada cerita Cher Horowitz (Alicia Silverstone) putri tunggal dari pengacara sukses yang menduda. Cher juga merupakan remaja kaya raya yang populer dan banyak disukai di sekolahnya.Atas segala privillage yang ia punya, Cher merasa bosan dengan kehidupannya yang “clueless” sehingga ia mengajak temannya untuk melakukan misi yakni menjodohkan kedua guru mereka yang sama-sama lajang. Namun, pada prosesnya ia juga belajar mengenai cinta, persahabatan, dan bertumbuh menjadi pribadi yang lebih baik.
Meskipun film ini merupakan film remaja tahun 90-an, namun Clueless menampikan gaya dan budaya dengan pernuh warna dan komedi yang menggelitik. Pesan-pesan positif tentang bagaimana arti nilai sejati dalam hidup menginsipirasi banyak penonton dan menjadikannya sebagai film yang layak untuk dinikmati generasi selanjutnya.
3. To All the Boys I’ve Loved Before
Film yang di adaptasi dari novel karya Jenny Han ini memiliki 3 seri. Bergenre komedi romantis, film ini dirilis pada tahun 2018 dan bercerita tentang remaja yang penuh drama dengan surat-surat rahasiannya.Lana Condor sebagai Lara Jean selalu menulis dan menyimpan surat-surat untuk cinta rahasianya maupun mantannya. Suatu ketika, entah bagaimana surat tersebut sampai kepada semua laki-laki yang ia abadikan di dalam tulisannya. Sejak saat itu, kehidupannya mulai berubah. Hidupnya yang pribadi terttutup tiba-tiba menjadi terbuka.
Lara Jean yang sedang berusaha menyelesaikan permasalahan tersebut seketika menemukan cinta sejatinya tanpa diduga. Dengan kisah cinta yang dipenuhi komedi, film ini merupakan perjalanan manis yang menghangatkan hati melalui dunia remaja yang rumit.
4. The Summer I Turned Pretty
Berkisah tentang musim panas yang penuh emosi, cerita ini diadaptasi menjadi series pada 2021 dari novel karya Jenny Han yang diterbitkan pada 2009. Seorang gadis yang baru saja memasuki usia ke 16 tahunnya merasakan perubahan besar dalam hidup dan cintanya.
Lola Tung yang memerankan Isabel Concklin atau kerap dikenal Belly selalu menghabiskan musim panas di pantai Cousins bersama keluarganya dan sahabat ibunya. Sahabat ibu Belly yang memiliki 2 laki-laki dengan paras yang rupawan membuat Belly terjebak kedalam cinta segitiga.
Series ini berfokus pada Belly dalam menemukan jati dirinya, di bumbui oleh perasaan cinta, pertemanan dan berbagai konflik yang terjadi dalam keluarga. "The Summer I Turned Pretty" adalah kisah tentang pertumbuhan, cinta pertama, dan kenangan musim panas yang tak terlupakan.
Baca juga: 5 Fakta Film Air Mata di Ujung Sajadah
Editor: Puput Ady Sukarno
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.