Lauv (Sumber Foto: Twitter/@lauvsongs)

Prediksi Setlist Lauv di Panggung Soundrenaline 2023, I Like Me Better sampai Paris in the Rain

03 September 2023   |   17:11 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Lauv menjadi salah satu musisi yang akan tampil di Soundrenaline 2023. Festival musik besar tersebut diselenggarakan selama dua hari pada 2-3 September 2023 di Sirkuit Carnaval Ancol, Jakarta Utara. Lauv akan tampil pada hari ini, yakni Minggu 3 September 2023 di panggung A Stage pukul 23.00 WIB.

Ari Staprans Leff yang juga dikenal sebagai sebagai Lauv, merupakan seorang penyanyi, penulis lagu, dan produser rekaman asal Amerika Serikat. Pria kelahiran 8 Agustus 1994 itu dibesarkan di Virginia, kemudian pindah ke New York untuk mengejar karier musiknya.

Baca juga: Cek Rundown Lengkap Soundrenaline 2023, LAUV hingga Kodaline Siap Beraksi

Lauv pertama kali terjun ke dunia musik, Lauv merilis EP (extended play) atau mini album bertajuk Lost in the Light pada 2015 dan album studio debutnya berjudul How I'm Feeling dirilis pada 6 Maret 2020. Sampai saat ini sejumlah lagu-lagunya yang populer antara lain "I Like Me Better", "Paris In the Rain", "Easy Love", "Breathe", "Chasing Fire", "The Story Never Ends", "I'm So Tired feat Troye Sivan" dan masih banyak lagi. 

Selain aktif merilis karyanya sendiri, dia juga menulis lagu untuk artis lain. Misalnya, single "Boys" milik Charli XCX, "No Promises" milik Cheat Codes ft Demi Lovato, dan terakhir "Imperfections" milik Celine Dion.

Bakatnya dalam bermusik membuatnya meraih banyak penghargaan, misalnya iHeartRadio Titanium Award 2018 untuk lagu "I Like Me Better" dan AIM Independent Music Awards 2021 untuk kategori Most New Independent Artist.

Penyanyi kelahiran 1994 tersebut akan mengguncang panggung Soundrenaline 2023 dengan membawakan sejumlah lagu-lagu populernya. Berikut adalah daftar prediksi setlist Lauv di Soundrenaline 2023 yang mengacu pada setlist tur konser Lauv di TWTC Nangang Exhibition Hall, Taipei, Taiwan pada 31 Agustus 2023 lalu.
  • Love U Like That
  • Paris in the Rain
  • Paranoid
  • I'm So Tired...
  • Chasing Fire
  • Enemies / Kids Are Born Stars
  • Superhero
  • Drugs & The Internet
  • Sims
  • Mean It
  • fuck, i'm lonely
  • Tattoos Together
  • Summer Nights
  • Molly in Mexico
  • All 4 Nothing (I’m So In Love)
  • Hey Ari
  • Breathe
  • Steal the Show
  • Modern Loneliness
  • Who
  • Feelings
  • Never Not
  • I Like Me Better
Selain Lauv, Soundrenaline 2023 juga menghadirkan musisi internasional seperti Thirty Seconds to Mars, Kodaline, Explosions in The Sky, Turnover, Jeremy Zucker, The Devil Wears Prada, Anson Seabra, New West, Grentperez, Crystal Lake, Cosmo's Midnight, GUM, Joan, MRTNS, Social Circuit.

Sementara untuk line-up musisi dalam negeri, akan menampilkan Adhitia Sofyan, Andra and The BackBone, Avhath,
Base Jam, Endah N Rhesa, Fiersa Besari, For Revenge, Maliq & D'Essentials, Rocket Rockers, St Loco, Summerlane, The Cash, The Overtunes, The Panturas.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Resep Nasi Kebuli Ayam, Hidangan Nikmat yang Terinspirasi dari Kuliner Timur Tengah

BERIKUTNYA

Rangkaian Aktivitas Seru Fan Meeting Kim Bum di Jakarta, Ada Sesi Nyanyi & Menari

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: