Spesifikasi & Harga Nubia Neo 5G, Ponsel Gaming Entry Level Terbaru dari ZTE
29 August 2023 |
19:30 WIB
1
Like
Like
Like
ZTE tengah fokus menyasar pasar pencinta game online di Indonesia. Selain Redmagic 8S Pro, perusahaan teknologi yang terdaftar di bursa saham Hongkong dan Shenzen, China ini juga meluncurkan ponsel gaming entry level, Nubia Neo 5G.
Ni Fei, Senior Vice President ZTE Corporation yang bertanggung jawab atas bisnis perangkat seluler mengatakan dengan meningkatnya peminat gim online dan eSport, pihaknya pun berinovasi menghadirkan smartphone yang dapat meningkatkan pengalaman dalam bermain gim.
“Kita meluncurkan berbagai macam produk gaming di pasar Indonesia,” ujarnya dalam peluncuran ponsel gaming ZTE di Four Seasons, Jakarta, Selasa (29/8/2023).
Menurut laporan Digital 2023, sebanyak 90 persen pengguna internet di Indonesia memainkan mobile gaming di smartphone. Adapun pengguna Internet di Indonesia mencapai 212,9 juta atau 77 persen dari total populasi.
Statista melaporkan total revenue pasar gim di Indonesia mencapai US$759,50 juta pada 2022. Diprediksi pendapatan ini akan tumbuh 7,66 persen per tahun dan mencapai US$1.161 juta pada 2027.
Nah, untuk menyasar para gamer online yang menginginkan handphone gahar dengan harga ramah kantong, ZTE mengeluarkan Nubia Neo 5G yang akan dijual dengan harga Rp3 jutaan. Ponsel ini tersedia mulai September 2023 di marketplace rekanan ZTE.
Mendukung konektivitas 5G dengan kecepatan tinggi, ZTE Nubia Neo 5G dibekali prosesor Unisoc T820 6nm octacore 5G dengan clock speed 2,7GHz. Dengan teknologi multi-layer heat dispassion system, suhu ponsel ini tetap terkendali walau digunakan untuk bermain gim secara intensif.
Nubia Neo 5G dibekali RAM 8GB yang bisa ditambah memori virtual sebesar 8GB. Dengan demikian, total RAM yang bisa digunakan menjadi 16GB.
Kapasitas penyimpanannya sebesar 256GB. Jadi, pengguna memiliki ruang yang cukup luas untuk menyimpan lebih banyak game, foto, video, dan aplikasi. Dari sisi tampilan, Nubia Neo 5G dibekali layar 6,5 inci dengan resolusi 2408x1080px. Refresh rate-nya mencapai 120Hz.
Dengan rasio aspek 20:9 dan rasio layar ke bodi sebesar 90,5 persen, pengguna akan mendapatkan pengalaman visual yang mengesankan, baik saat menikmati konten maupun bermain game. Sementara ketebalan Nubia Neo 5G hanya 7,98mm yang membuatnya terlihat ramping namun tetap nyaman digenggam.
Desain back cover-nya cukup unik dengan tema, wallpaper, animasi power-on, hingga nada dering yang dapat dipersonalisasi untuk menonjolkan kepribadian penggunanya. Sensor sidik jari diletakkan di bagian samping, bersamaan dengan tombol power.
Ponsel gaming ini juga didukung oleh teknologi DTS:X Ultra yang memberikan pengalaman audio yang lebih baik. Sementara kinerjanya didukung baterai 4500mAh dengan teknologi smart power saving dan pengisi daya cepat 22,5 watt.
“Nubia Neo 5G merevolusi konsep gaming phone dengan penambahan fitur Game Space yang membantu pengguna untuk mengelola game sesuai preferensi serta mengoptimalkan kinerja ponsel,” tutur Liu Wenlong, Sales Director, ZTE Indonesia.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Ni Fei, Senior Vice President ZTE Corporation yang bertanggung jawab atas bisnis perangkat seluler mengatakan dengan meningkatnya peminat gim online dan eSport, pihaknya pun berinovasi menghadirkan smartphone yang dapat meningkatkan pengalaman dalam bermain gim.
“Kita meluncurkan berbagai macam produk gaming di pasar Indonesia,” ujarnya dalam peluncuran ponsel gaming ZTE di Four Seasons, Jakarta, Selasa (29/8/2023).
Menurut laporan Digital 2023, sebanyak 90 persen pengguna internet di Indonesia memainkan mobile gaming di smartphone. Adapun pengguna Internet di Indonesia mencapai 212,9 juta atau 77 persen dari total populasi.
Statista melaporkan total revenue pasar gim di Indonesia mencapai US$759,50 juta pada 2022. Diprediksi pendapatan ini akan tumbuh 7,66 persen per tahun dan mencapai US$1.161 juta pada 2027.
Nah, untuk menyasar para gamer online yang menginginkan handphone gahar dengan harga ramah kantong, ZTE mengeluarkan Nubia Neo 5G yang akan dijual dengan harga Rp3 jutaan. Ponsel ini tersedia mulai September 2023 di marketplace rekanan ZTE.
Spesifikasi Nubia Neo 5G
Mendukung konektivitas 5G dengan kecepatan tinggi, ZTE Nubia Neo 5G dibekali prosesor Unisoc T820 6nm octacore 5G dengan clock speed 2,7GHz. Dengan teknologi multi-layer heat dispassion system, suhu ponsel ini tetap terkendali walau digunakan untuk bermain gim secara intensif. Nubia Neo 5G dibekali RAM 8GB yang bisa ditambah memori virtual sebesar 8GB. Dengan demikian, total RAM yang bisa digunakan menjadi 16GB.
Kapasitas penyimpanannya sebesar 256GB. Jadi, pengguna memiliki ruang yang cukup luas untuk menyimpan lebih banyak game, foto, video, dan aplikasi. Dari sisi tampilan, Nubia Neo 5G dibekali layar 6,5 inci dengan resolusi 2408x1080px. Refresh rate-nya mencapai 120Hz.
Tampak belakang Nubia Neo 5G. (Sumber gambar : Desyinta Nuraini/Hypeabis.id)
Desain back cover-nya cukup unik dengan tema, wallpaper, animasi power-on, hingga nada dering yang dapat dipersonalisasi untuk menonjolkan kepribadian penggunanya. Sensor sidik jari diletakkan di bagian samping, bersamaan dengan tombol power.
Ponsel gaming ini juga didukung oleh teknologi DTS:X Ultra yang memberikan pengalaman audio yang lebih baik. Sementara kinerjanya didukung baterai 4500mAh dengan teknologi smart power saving dan pengisi daya cepat 22,5 watt.
“Nubia Neo 5G merevolusi konsep gaming phone dengan penambahan fitur Game Space yang membantu pengguna untuk mengelola game sesuai preferensi serta mengoptimalkan kinerja ponsel,” tutur Liu Wenlong, Sales Director, ZTE Indonesia.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.