Sejumlah artis tanah air melakukan pertandingan basket dalam acara peresmian gedung Indonesia Arena di kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Senin (7/8/2023). (Sumber foto: Hypeabis.id/Suselo Jati)

Kendaraan Pribadi Tidak Boleh Masuk Kawasan GBK, Parkir Saja di 5 Tempat Ini

26 August 2023   |   13:30 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Piala Dunia Bola Basket FIBA 2023 tengah diselenggarakan di Indonesia Arena, kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta. Kondisi ini membuat kendaraan umum tidak bisa memasuki area tersebut untuk beberapa waktu.

Dikutip dari unggahan akun media sosial instagram love_gbk, kawasan Gelora Bung Karno menjadi kawasan bebas kendaraan bermotor mulai 25 Agustus sampai 3 September 2023. Sementara itu, jam operasional akan berlaku pada pukul 05.00 WIB – 22.00 WIB.

Baca juga: Menengok 6 Fasilitas Indonesia Arena Untuk FIBA Basketball World Cup 2023

Akun itu menuliskan bahwa kebijakan kawasan GBK bebas kendaraan bermotor demi kenyamanan dan keamanan karena ada ajang internasional FIBA Basketball World Cup 2023 dan KTT Asean Plus Summit 2023.

Pengunjung kawasan Gelora Bung Karno bisa menggunakan transportasi umum jika akan menuju atau dari kawasan ini. Kemudian, masyarakat dapat memanfaatkan sejumlah area parkir yang berada di luar kawasan jika menggunakan kendaraan pribadi.

Parkir yang dapat digunakan oleh genhype ketika akan menuju kawasan GBK ini seperti Wisma Serbaguna atau gedung-gedung sekitar yang menyediakan parkir resmi.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut tempat parkir yang bisa dimanfaatkan oleh genhype untuk memarkirkan kendaraan pribadi ketika hendak ke kawasan ini.


1. Senayan Park (SPARK)

Senayan Park adalah pusat perbelanjaan yang dekat dengan kawasan GBK. Lokasi ini bisa menjadi pilihan untuk memarkirkan kendaraan jika ingin masuk ke kawasan tersebut. Dari pusat perbelanjaan ini, kalian dapat masuk melalui pintu 10. Selain mobil, masyarakat yang membawa motor juga dapat memarkirkan kendaraannya di tempat yang buka sampai pukul 22.00 WIB pada Jumat – Sabtu.


2. FX Sudirman

Kalian juga dapat memanfaatkan fasilitas parkir yang pusat perbelanjaan FX Sudirman. Letaknya yang juga dekat ke kawasan Glora Bung Karno membuat tempat ini bisa menjadi pilihan untuk memarkir kendaraan dengan aman.

Dari FX Sudirman, kalian bisa masuk ke area Glora Bung Karno melalui pintu 5. Tidak perlu waktu lama bagi para penonton untuk mencapai pintu masuk kawasan dari pusat perbelanjaan ini. Selain motor, tempat perbelanjaan ini juga memiliki parkir untuk mobil.


3. Hotel Century Park

Tempat parkir lainnya yang bisa menjadi pilihan selain di dalam kawasan Gelora Bung Karno adalah Hotel Century Park. Prasarana ini tidak jauh dari pusat perbelanjaan FX Sudirman. Letak parkiran Hotel Century Park berada di belakang hotel, yakni di Jalan Manila. Kalian hanya perlu belok kiri ketika sedikit saat melewati FX Sudirman ketika berada di Jalan Pintu Senayan. Dari tempat ini, kalian dapat masuk ke kawasan GBK melalui pintu 5.


4. Plaza Senayan

Tempat lainnya yang dapat menjadi parkiran bagi kendaraan pribadi adalah Plaza Senayan. Letak pusat perbelanjaan yang tidak jauh begitu jauh dari kawasan GKB ini memiliki fasilitas parkir untuk kendaraan roda dua dan empat. Saat parkir di Plaza Senayan, Genhype mungkin perlu berjalan sedikit lebih jauh jika dibandingkan dari SPARK, FX Sudirman, atau Hotel Century Park untuk menuju kawasan GBK.


5. Senayan City

Pusat perbelanjaan Senayan City tidak terlalu jauh dari Gelora Bung Karno. Kalian dapat memarkirkan mobil atau motor di parkiran yang disediakan. Setelah itu, berjalan kaki menunju kawasan tersebut. Tempat parkir ini memang berada sedikit lebih jauh jika dibandingkan dengan Hotel Century, FX Sudirman, atau SPARK. Namun, perjalanan tidak akan terasa ketika dilakukan bersama dengan kawan-kawan atau orang terkasih.

Baca juga: Daftar 6 Stadion Calon Venue Piala Dunia U-17 2023, Ada Manahan hingga SUGBK

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Jadwal Car Free Day di Berbagai Tempat di Jakarta

BERIKUTNYA

Almarhum Pegulat Bray Watt Rupanya Pernah Menjadi Atlet Football

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: