Ilustrasi F1 GP Belgia (Sumber gambar: Laman resmi Formula 1)

Hasil Formula 1 GP Belgia 2023, Max Verstappen Masih Dominan

31 July 2023   |   09:49 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Pembalap Red Bull, Max Verstappen masih dominan meski mengalami balapan dengan beberapa drama. Dia tetap mampu membukukan kemenangan di Formula 1 GP Belgia pada Minggu (30/7) malam, sekaligus membuat posisinya tetap nyaman di puncak klasemen.

Sementara itu, partnert Verstappe, Sergio Perez, juga mendapatkan hasil positif pada balapan GP Belgia ini. Dia berhasil menempasi posisi kedua setelah finis lebih lambat 22 detik dibanding rekannya, Verstappen.

Baca jugaCek Line Up Entertainment F1 Singapore Grand Prix 2023, Ada Post Malone & 88rising

Menempatkan dua pembalapnya di peringkat teratas menandakan dominasi Red Bull masih cukup besar. Kemenangan ini juga makin memantapkan posisi kedua pembalap tersebut di klasemen terbaru.

Jalannya balapan F1 GP Belgia terbilang seru. apalagi Max Verstappen harus terkena hukuman penurunan lima peringkat. Hal itu lantaran dia menggunakan gearbox baru. Dia pun harus mengawali balapan dari posisi keenam.

Meskipun demikian, hal itu tampaknya tidak terlalu berarti bagi Max Verstappen. Sebab, secara perlahan tapi pasti, Max mampu melewati pembalap-pembalap yang ada di depannya. Dia menunjukkan ketenangan dan kedewasaannya dalam balapan kali ini.

Max hanya butuh sembilan lap untuk kemudian dirinya berada di posisi kedua. Sang juara bertahan itu benar-benar menunjukkan kelasnya pada balapan kali ini. Balapan pun menjadi makin seru karena jarak Max dengan pembalap di depannya, Perez, terbaut beberapa detik saja.

Hingga kemudian, Max berhasil menyalip Perez pada lap ke-17. Sementara itu, nasib tak beruntung justru dialami Oscar Piastri. Dia langsung tumbang sesaat setelah balapan dimulai. Mobilnya menyenggol pembatas sirkuti di tikungan 1 dan membuatnya gugur.
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by FORMULA 1® (@f1)


Setelah aksi Max melewati lawan-lawan di depannya usai, kini drama lain terjadi. Hujan tiba-tiba turun membasahi sirkuti Spa Francorchamps. Kondisi ini membuat mayoritas pembalap perlu mengatur strategi ulang.

Mereka secara bergantian memasuki pit lane untuk menyesuaikan ban dengan situasi lapangan. Meskipun demikian, posisi puncak sebenarnya tak terlalu banyak mengalami perubahan.

Max tetap menunjukkan dominasinya dan ketenangananya dengan tetap berada pada posisi pertama hingga akhir laga. Sementara itu, rekannya sesama Red Bull, Perez, mengekor di belakangnya. Pada posisi ketiga ada Chrales Leclerc, dan posisi keempat ada Lewis Hamilton.

"Kami pasti menikmatinya saat ini, tetapi kami juga ingin mempertahankan momentum dan level ini untuk waktu yang lama, jadi semoga setelah liburan musim panas kami kuat lagi di Zandvoort," ungkap max seusai pertandingan, dikutip dari laman resmi Formula 1, Senin (31/7)

Gelar juara F1 GP Belgia ini membuat Max mengantongi 314 poin di puncak klasemen. Adapun Perez baru mengoleksi 189 poin. Alonso dan Hamilton juga masih mengekor di belakangnya dengan 149 poin dan 148 poin.

Berikut adalah daftar 10 besar peringkat F1 GP Belgia 2023

Nama Pembalap = Time
1. Max Verstappen = 44 Laps
2. Sergio Perez = 22s
3. Charles Leclerc 32s
4. Lewis Hamilton = 49s
5. Fernando Alonso = 56s
6. George Russell = 63s
7. Lando Norris = 73s
8. Esteban Ocon = 74s
9. Lance Stroll = 79s
10. Yuki Tsunoda = 80s

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Kompleksitas Posisi Perempuan & Strategi Bertahan Hidup dalam Karya Instalasi Jamu Ngatiyem

BERIKUTNYA

Raih Rating Tinggi, Simak Fakta Menarik Episode Terakhir Drakor Revenant

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: