Selain Night Security, Cek 5 Game Horor Buatan Chilla’s Art yang Juga Populer
03 July 2023 |
23:44 WIB
Belakangan, streamer game di Indonesia tengah ramai memainkan game berjudul Night Security. Game baru ini resmi rilis pada Jumat (16/6/2023) untuk platform PC dan langsung disambut antusias oleh penggemar game horor. Apalagi, game ini merupakan besutan developer terkenal dengan game horor berbalut psikologis yakni Chilla’s Art.
Chilla’s Art merupakan tim produksi game indie yang lahir dari dua bersaudara. Mereka suka membuat game-game bernuansa Jepang yang kental dengan unsur thriller dan horor. Sejak 2018, Chilla’s Art sudah melahirkan sekitar 18 game bertema horor diawali dengan tajuk Evie hingga Night Security yang belakangan viral.
Baca juga: Jelang Penayangan Anime Season 2, Bandai Namco Ungkap Game Jujutsu Kaisen Cursed Clash
Namun selain game tersbeut, Chilla’s Art juga memiliki beberapa game horor populer lainnya yang sukses menyedot perhatian gamers. Apa saja ya? Yuk simak!
The Convenience Store merupakan game awal yang sukses menggebrak pasar gamers setelah Innunaki Tunnel. Game ini dirilis untuk PC pada 18 Februari 2020. The Convenience Store menandai keberhasilan Chilla’s Art bermain di ranah game psikologis horor yang dibangun dengan intensi perlahan.
Objektif game ini adalah menyelesakan misi khusus, di mana pemain ditematkan sebagai seorang mahasiswa yang bekerja pada shift malam di sebuah toko swalayan. Pemain akan dihadapkan dengan nuansa tegang yang sengaja dibangun pelan-pelan oleh Chilla’s Art. Game ini sukses meraup ulasan sangat positif di platform Steam.
The Ghost Train dirilis Chilla’s Art pada 23 Juli 2020. Game ini membawa nuansa kengerian seseorang yang terjebak dalam koridor kereta di malam hari. Menerima ulasan yang sangat positif di Steam, game horor ini diklaim cukup disturbing dengan beberapa adegan yang mungkin mengganggu kenyamanan sebagian orang. Itu karena Chilla’s Art membuat grafis dan foto yang realistis untuk membuat pengalaman horor semakin kental dalam gamenya.
Rata-rata pemain menyelesaikan game ini dengan durasi sekitar 40-60 menit. Meski termasuk game singkat, The Ghost Train dibuat dengan banyak ending sehingga pemainnya masih bisa mengeksplorasi berbagai kemungknan penutup cerita.
Night Delivery masuk dalam daftar game besutan Chilla’s Art yang populer. Game yang dirilis pada 5 Juni 2021 ini menampilkan petualangan game horor ala Jepang dengan objektif sederhana, yakni mengantarkan paket kepada penerima. Game tanpa suara ini sengaja dibuat dengan vibes film efek VHS yang aesthetic sehingga cocok untuk penyuka nuansa retro.
Chilla’s Art sendiri membuat setiap gamenya berdasarkan cerita horor pendek Jepang, termasuk Night Delivery ini. Pemain dapat menghabiskan waktu 1-2 jam untuk menyelesaikan misi dan menyusuri jalan sepanjang game. Seperti biasanya, Chilla’s Art akan menampilkan ending alternatif di game ini. Night Delivery juga mendapat ulasan sangat positif di platform Steam.
The Closing Shift menyajikan spektrum game yang nyaman, berlatar di sebuah kafe yang buka 24 jam. Chilla’s Art tampaknya sengaja menciptakan nuansa kontradiktif dalam game besutannya. Mereka kerap membuat game dengan visual nyaman, tetapi memiliki alur cerita yang justru terasa tidak nyaman. Chilla’s Art merilis The Closing Shift pada 18 Maret 2022 dan mendapat respons sangat positif dari pengulas game ini di Steam.
Chilla’s Art membuat latar lingkungannya mirip dengan nuansa Jepang, termasuk lagu-lagu Jazz yang biasa mengisi kafe di sana. Sama seperti Night Delivery, pemain juga akan disugguhkan gameplay dengan efek VHS yang bisa dimatikan ada menu opsi apabila diperlukan.
Kali ini Chilla’s Art mengambil cerita pendek bergenre thriller dengan tema karaoke. Game ini rilis tepat setelah Night Delivery. Pemain akan duduk sebagai seorang gadis SMA yang hendak berkaroke bersama temannya. Namun dia menemui banyak kejanggalan di sana. Game ini rilis pada 3 Februari 2023 dan mendulang ulasan sangat positif di Steam.
Baca juga: 5 Rekomendasi Game Rilis Juli 2023, Ada Gylt dan Oxenfree 2: Lost Signals
Menariknya, game horor psikologis ini tidak hanya memiliki dua ending seperti yang biasanya disajikan Chilla’s Art. The Karaoke memiliki enam ending alternatif yang bisa dieksplorasi pemainnya. Setiap keputusan pemain saat memilih opsi akan menentukan bagaimana game berjalan hingga menemui ending pertama hingga keenam.
Editor: Fajar Sidik
Chilla’s Art merupakan tim produksi game indie yang lahir dari dua bersaudara. Mereka suka membuat game-game bernuansa Jepang yang kental dengan unsur thriller dan horor. Sejak 2018, Chilla’s Art sudah melahirkan sekitar 18 game bertema horor diawali dengan tajuk Evie hingga Night Security yang belakangan viral.
Baca juga: Jelang Penayangan Anime Season 2, Bandai Namco Ungkap Game Jujutsu Kaisen Cursed Clash
Namun selain game tersbeut, Chilla’s Art juga memiliki beberapa game horor populer lainnya yang sukses menyedot perhatian gamers. Apa saja ya? Yuk simak!
1. The Convenience Store
The Convenience Store (Sumber gambar: Steam)
The Convenience Store merupakan game awal yang sukses menggebrak pasar gamers setelah Innunaki Tunnel. Game ini dirilis untuk PC pada 18 Februari 2020. The Convenience Store menandai keberhasilan Chilla’s Art bermain di ranah game psikologis horor yang dibangun dengan intensi perlahan.
Objektif game ini adalah menyelesakan misi khusus, di mana pemain ditematkan sebagai seorang mahasiswa yang bekerja pada shift malam di sebuah toko swalayan. Pemain akan dihadapkan dengan nuansa tegang yang sengaja dibangun pelan-pelan oleh Chilla’s Art. Game ini sukses meraup ulasan sangat positif di platform Steam.
2. The Ghost Train
The Ghost Train (Sumber gambar: Steam)
The Ghost Train dirilis Chilla’s Art pada 23 Juli 2020. Game ini membawa nuansa kengerian seseorang yang terjebak dalam koridor kereta di malam hari. Menerima ulasan yang sangat positif di Steam, game horor ini diklaim cukup disturbing dengan beberapa adegan yang mungkin mengganggu kenyamanan sebagian orang. Itu karena Chilla’s Art membuat grafis dan foto yang realistis untuk membuat pengalaman horor semakin kental dalam gamenya.
Rata-rata pemain menyelesaikan game ini dengan durasi sekitar 40-60 menit. Meski termasuk game singkat, The Ghost Train dibuat dengan banyak ending sehingga pemainnya masih bisa mengeksplorasi berbagai kemungknan penutup cerita.
3. Night Delivery
Night Delivery (Sumber gambar: Steam)
Night Delivery masuk dalam daftar game besutan Chilla’s Art yang populer. Game yang dirilis pada 5 Juni 2021 ini menampilkan petualangan game horor ala Jepang dengan objektif sederhana, yakni mengantarkan paket kepada penerima. Game tanpa suara ini sengaja dibuat dengan vibes film efek VHS yang aesthetic sehingga cocok untuk penyuka nuansa retro.
Chilla’s Art sendiri membuat setiap gamenya berdasarkan cerita horor pendek Jepang, termasuk Night Delivery ini. Pemain dapat menghabiskan waktu 1-2 jam untuk menyelesaikan misi dan menyusuri jalan sepanjang game. Seperti biasanya, Chilla’s Art akan menampilkan ending alternatif di game ini. Night Delivery juga mendapat ulasan sangat positif di platform Steam.
4. The Closing Shift
The Closing Shift (Sumber gambar: Steam)
The Closing Shift menyajikan spektrum game yang nyaman, berlatar di sebuah kafe yang buka 24 jam. Chilla’s Art tampaknya sengaja menciptakan nuansa kontradiktif dalam game besutannya. Mereka kerap membuat game dengan visual nyaman, tetapi memiliki alur cerita yang justru terasa tidak nyaman. Chilla’s Art merilis The Closing Shift pada 18 Maret 2022 dan mendapat respons sangat positif dari pengulas game ini di Steam.
Chilla’s Art membuat latar lingkungannya mirip dengan nuansa Jepang, termasuk lagu-lagu Jazz yang biasa mengisi kafe di sana. Sama seperti Night Delivery, pemain juga akan disugguhkan gameplay dengan efek VHS yang bisa dimatikan ada menu opsi apabila diperlukan.
5. The Karaoke
The Karaoke (Sumber gambar: Steam)
Kali ini Chilla’s Art mengambil cerita pendek bergenre thriller dengan tema karaoke. Game ini rilis tepat setelah Night Delivery. Pemain akan duduk sebagai seorang gadis SMA yang hendak berkaroke bersama temannya. Namun dia menemui banyak kejanggalan di sana. Game ini rilis pada 3 Februari 2023 dan mendulang ulasan sangat positif di Steam.
Baca juga: 5 Rekomendasi Game Rilis Juli 2023, Ada Gylt dan Oxenfree 2: Lost Signals
Menariknya, game horor psikologis ini tidak hanya memiliki dua ending seperti yang biasanya disajikan Chilla’s Art. The Karaoke memiliki enam ending alternatif yang bisa dieksplorasi pemainnya. Setiap keputusan pemain saat memilih opsi akan menentukan bagaimana game berjalan hingga menemui ending pertama hingga keenam.
Editor: Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.