Suasana Mekkah. (Sumber gambar : Izzudin Helmi Adnan/Unsplash)

Buat Pengingat Genhype, Ini Niat & 7 Sunah Sebelum Salat Iduladha

28 June 2023   |   20:30 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

3. Pakai Wewangian

Dalam kitab Al-Majmu’ Syarhul Muhaddzab disebutkan bahwa sunah pada hari raya Id membersihkan anggota badan dengan memotong rambut, memotong kuku, menghilangkan bau badan yang tidak enak, karena amalan tersebut sebagaimana dilaksanakan pada hari Jumat, dan disunnahkan juga memakai wangi-wangian.

Kendati demikian, bagi muslimin yang akan melakukan ibadah kurban, dianjurkan untuk tidak memotong kuku maupun rambut sebelum hewan kurban disembelih. 

4. Gunakan Pakaian Terbaik

Sesuai kitab Raudlatut Thalibin, disunnahkan memakai pakaian yang paling baik dan yang lebih utama adalah pakaian warna putih dan juga memakai sorban. Ini bukan berarti pakaian baru. Apabila hanya memiliki satu pakaian saja, maka tetap diperbolehkan.

Memakai pakaian terbaik berlaku bagi kaum laki-laki yang hendak berangkat salat id maupun yang tidak. Sedangkan untuk kaum perempuan, cukup memakai pakaian biasa sebagaimana pakaian sehari-hari. “Dan janganlah ia berlebih-lebihan dalam berpakaian serta memakai wangi-wangian,” bunyi hadist tersebut. 

5. Jalan Kaki ke Masjid atau Tempat Salat Id

Sebagaimana sabda Nabi Muhammad SAW yang diriwayatkan dari Ibnu Umar, Rasulullah SAW berangkat untuk melaksanakan salat Id dengan berjalan kaki, begitupun ketika dia pulang.

Bagi orang lanjut usia (lansia) dan yang tidak mampu berjalan, maka dibolehkan berangkat dengan menggunakan kendaraan. Dengan berjalan kaki, kaum muslimin bisa bertegur sapa mengucapkan salam dan juga bisa bermushafahah (bersalam-salaman). 

6. Makan Setelah Salat

Jika Idulfitri umat muslimin dianjurkan untuk makan sebelum berangkan salat Id, berbeda dengan Hari Raya Iduladha. Kamu disunahkan menunda makan sebelum berangkat salat. 

Ketentuan ini diriwayatkan oleh Budairah bahwa Rasulullah SAW tidak berangkat pada hari Idulfitri sebelum makan terlebih dahulu dan beliau tidak makan pada waktu Iduladha kecuali setelah pulang dari salat Iduladha. Jadi, puasa sejenak dan baru makan selepas kamu salat Id ya, Genhype. 

7. Pergi dan Pulang dari Jalan Berbeda
Menurut Ustad Nur Aziz pergi sebagaimana disebutkan dalam sebuah hadist riwayat Al Bukhari, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam ketika shalat id, beliau lewat jalan yang berbeda ketika berangkat dan pulang. 

Editor: Dika irawan
1
2


SEBELUMNYA

Gantikan Posisi Henry Cavill, Aktor David Corenswet Jadi Pemeran Utama Film Superman: Legacy

BERIKUTNYA

3 Rekomendasi Wisata Indonesia yang Cocok Dikunjungi saat Libur Iduladha

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: