Poster Pentastik (Sumber gambar: Visinesia Live)

Festival Musik Pop Melayu Pentastik Siap Digelar, Cek Cara Beli Tiketnya

25 June 2023   |   15:26 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Like
Animo masyarakat yang besar terhadap gelaran konser dan festival musik saat ini menjadi angin segar bagi para promotor untuk membuat event. Hadirnya beragam konsep festival musik pun semakin menarik bagi penikmat musik untuk merasakan langsung pengalaman yang berbeda-beda dalam setiap menyaksikan pertunjukan seni musik.

Satu lagi festival musik yang bisa menjadi bucket list kalian yakni Pentastik yang digagas oleh promotor Visinesia Live. Dengan semangat memberikan warna segar dan pengalaman menarik kepada penonton, Pentastik siap menghadirkan pertunjukan seni pop melayu dengan sederet musisi kenamaan Tanah Air.

Baca juga: Catat Deretan Festival Musik yang akan Berlangsung Di Jakarta Sepanjang 2023

Pentastik akan digelar di 8 kota besar di Indonesia yakni Bandung, Makassar, Samarinda, Banjarmasin, Medan, Lampung, Pekanbaru, dan Jakarta. Gelaran Pentastik di Bandung akan dihelat pada 29 Juli 2023, di Makassar pada 26 Agustus 2023, dan Samarinda pada September 2023. Adapun, untuk jadwal lengkapnya akan segera diumumkan oleh promotor.

Pihak promotor juga telah mengumumkan jajaran lineup pertama Pentastik yang siap membuat para penikmat musik bergoyang. Diantaranya adalah Setia Band, Happy Asmara, Wali Band, Kangen Band, Repvblik Band, King Nassar, Mutia Ayu, dan masih banyak lagi yang akan segera diinformasikan.

Sederet penyanyi dan grup band itu akan mengawali perjalanan tur festival Pentastik di Bandung tepatnya di Prabuwangi Park, Arcamanik, Bandung, Jawa Barat.
 

Dipta selaku Director Visinesia Live mengatakan Pentastik bisa dibilang sebuah festival musik yang berbeda dengan festival pada umumnya. Sebab, festival ini mengangkat genre musik pop melayu yang menjadi budaya populer di skena musik Indonesia.

Menurutnya, Indonesia memiliki sejumlah musisi besar dan legendaris di genre pop melayu juga dangdut untuk ditampilkan dalam satu panggung festival. "Lewat tema Hits Metal atau melayu total yang kita usung, penonton akan dibuat bergoyang sepanjang pertunjukan," katanya.

Dipta juga menambahkan pihaknya ingin menjadikan Pentastik sebagai festival yang digemari oleh pecinta musik di Tanah Sir. Setelah sukses menggelar Pentastik, katanya, nantinya mereka akan menjadikan proyek estafet festival musik lainnya dalam konsep yang berbeda. 

"Kalau sekarang genre-nya pop melayu, kedepannya mungkin musik rock, pop, koplo, campursari dan sebagainya,” imbuhnya.
 

Informasi Tiket Pentastik

Pihak promotor juga telah membuka penjualan tiket Pentastik yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp100.00 untuk kategori tiket presale atau prajual, Rp150.000 untuk tiket harga normal, dan tiket on the spot atau membeli di lokasi festival seharga Rp200.000. Adapun tiket dapat dibeli melalui situs goersapp.com.

Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah cara membeli tiket Pentastik.
  1. Buka website www.pentastik.id.
  2. Klik pilihan 'beli tiket' yang akan langsung menuju ke website Goers.
  3. Setelah itu, klik 'beli tiket' di website Goers.
  4. Pilih kategori tiket yang diinginkan dan masukkan jumlahnya.
  5. Isi data pribadi kalian untuk pembelian tiket dan klik 'lanjutkan.
  6. Setelah itu, kalian akan melakukan pembayaran melalui virtual account atau di gerai Indomaret dan Alfamart.
  7. Setelah melakukan pembayaran, kalian akan menerima email e-ticket untuk ditukarkan di hari H konser. 

Sebagai catatan, bagi kalian yang tidak sengaja memasukkan data yang salah saat membeli tiket, kalian bisa mengubahnya melalui layanan pelanggan di nomor WhatsApp 081110588333 dengan menunjukka bukti pembayaran. Selain itu, setiap orang bisa membeli tiket maksimal sebanyak 10 tiket.

Adapun, tiket juga bisa dipindahtangankan ke orang lain dengan membawa fotokopi KTP dari pembeli pertama. Bagi kalian yang ingin menonton Pentastik, wajib berusia 16 tahun ke atas dengan menunjukkan dan membawa ID seperti KTP, SIM, atau kartu pelajar yang masih berlaku.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Seru-seruan Bareng Lokapala di Indonesia Comic Con 2023

BERIKUTNYA

Jadi Polemik, Kemendikbudridstek Terbitkan Surat Edaran Tidak Wajibkan Wisuda PAUD-SMA

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: