Sanken terus berinovasi hadirkan produk dengan teknologi terkini (sumber gambar : Sanken)

Brand Elektronik Lokal Kian Diminati, Ini Kelebihannya

22 June 2023   |   22:45 WIB
Image
Dewi Andriani Jurnalis Hypeabis.id

Kesadaran masyarakat untuk menggunakan brand lokal saat ini kian meningkat. Ini tidak lepas dari berbagai inovasi yang terus dilakukan oleh sejumlah pelaku usaha di Tanah Air. Bahkan tak sedikit brand lokal yang dapat terus bertahan hingga puluhan tahun lamanya di tengah gempuran brand asing.

Salah satunya adalah Sanken, brand elektronik buatan nasional yang telah berdiri dan terus berinovasi menghadirkan teknologi terkini dalam produk elektronik sejak pertama kali didirikan pada 1995 lalu atau lebih dari 28 tahun lamanya.

Esmod Tirtajasa, Direktur Pemasaran PT Sanken Argadwija mengatakan, sebelum berkembang menjadi salah satu perusahaan elektronik terbesar di Indonesia, Sanken juga bermula dari usaha kecil dan menengah (UKM) yang dimulai dengan perakitan elektonik.

“Seiring berkembangnya pasar elektronik di Indonesia serta kepercayaan konsumen terhadap produk buatan Indoensia maka Sanken pun ikut bertumbuh,” ujarnya dalam Sanken media gathering, Kamis (22/6/2023).
Menurutnya, ada beberapa kelebihan yang dimiliki oleh perusahaan elektronik lokal dibandingkan dengan brand luar negeri.

Pertama, dari sisi inovasi maka brand lokal akan lebih mudah mengikuti kebutuhan konsumen karena factor kedekatan yang dimiliki. Kedua, value for money. Artinya produk elektronik yang dijual dan dihasilkan oleh perusahaan lokal akan memiliki harga yang lebih terjangkau dengan kualitas dan teknologi yang sama bahkan lebih bagus dibandingakan dengan brand asing.

“Teknologi di Indonesia sudah maju sehingga produk elektronik yang dihasilkan juga memiliki kualitas sama dengan harga yang lebih murah,” ucapnya.

Ketiga, memiliki tingkat komponen dalam negeri (TKDN) yang cukup besar melebihi 50 persen, bahkan untuk beberapa produk ada yang TKDN nya lebih dari 90 persen, salah satunya adalah Sanken Infinite Series.
Diakuinya memang tidak mudah menghadapi tantangan dengan banyaknya produk elektronik asing yang masuk ke Indonesia, tetapi dia percaya dengan berbagai inovasi, teknologi terkini yang dihasilkan di dalam negeri, hingga quality control yang ketat, Sanken bisa terus mendapatkan tempat di hati masyarakat.

“Produk dari luar negeri biasanya membutuhkan biaya tambahan untuk sampai ke Indonesia. Ini bisa kita kalahkan dengan menghadirkan kecanggihan teknologi yang diproduksi sendiri sehingga dapat menekan cost tetapi kualitasnya tidak kalah dibandingkan dari luar,” tuturnya.

Saat ini Sanken memiliki sekitar 12 jenis produk elektronik dengan penjualan tertinggi ada pada dispenser yang berkontribusi lebih dari 30 persen dari semua produk yang ada, kemudian disusul oleh mesin cuci dan lemari es.

“Kami terus melakukan inovasi dengan teknologi terkini dengan menghadirkan dispenser infinite series yang lebih sehat, higienis, dan hemat listrik karena kami sangat peduli akan kesehatan keluarga Indonesia,” jelasnya.

Semua produk yang dihasilkan Sanken diproduksi sendiri di pabriknya yang terletak di kawasan Tangerang, Banten di atas lahan 12 hektar. Distribusi produk Sanken juga sudah mencapai tahap nasional dan tersebar ke-24 cabang di seluruh Nusantara.

 
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Roni Yunianto

SEBELUMNYA

Spoiler Alert! Sinopsis Episode Perdana Serial Sabtu Bersama Bapak

BERIKUTNYA

Begini 5 Tip Kencan Online Untuk Introvert

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: