Manchester City (Sumber gambar: Twitter.com/mancity)

Selangkah Menuju Treble, Manchester City Kunci Piala FA dan Bersiap di Liga Champions

06 June 2023   |   19:49 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Lagi-lagi, Manchester City (Man City) sukses menyegel gelar juara Piala FA musim ini. Kemenangan manis ini menambah deretan keberhasilan skuad yang dijuluki The Sky Blue yang juga menjadi juara Premier League 2022/2023.

Buah manis kedua dipetik Man City setelah mengalahkan Manchester United dengan skor tipis 2-1 di laga final Piala FA pada Sabtu (3/6/2023). Tak perlu waktu lama bagi Man City untuk menaklukan tim Manchester sebelah.

Kaki emas Ilkay Gundogan langsung merobek gawang yang di jaga de Gea pada menit pertama pasca pluit mulai ditiupkan. Gol perdana di menit awal itu sukses mengoyak mental Rashford dan kawan-kawan.

Namun Manchester United tak membiarkan anak asuh Pep Guardiola bersenang-senang. Bruno Fernandes yang menempati sisi kanan lini permainan mencoba mematahkan mimpi menang beruntun Man City dengan satu kali lesatan gol di menit ke-33.

Baca juga: Inggris Siap Membiru, Man City Segel Juara Premier League Tiga Musim Beruntun

Skor seri yang bertahan hingga pluit akhir babak pertama ditiupkan cukup membuat situasi Stadion Wembley, Inggris memanas. Duo grup Britania Raya ini sukses membuat penggila bola menjerit antusias. Meski final, laga akhir ini tak banyak diwarnai drama. Tak sekalipun kartu merah dikeluarkan wasit di laga ini. Hanya terdapat masing-masing dua kartu kuning untuk tiap tim. 

Hingga di babak kedua, Gundogan kembali merobek gawang penjagaan The Red Devils. Dua gol itulah yang akhirnya cukup mengantarkan Man City merengkuh trofi Piala FA 2022/2023.

Artinya, kemenangan di liga ini menandai satu langkah kian dekatnya Man City dengan gelar treble winner. Treble Winner sendiri merupakan istilah untuk tim yang berhasil memboyong tiga buah trofi dalam bermacam turnamen selama satu musim. Man City hampir berada di atas mimpi itu.

Mereka punya satu kesempatan lagi untuk membuat para pendukung bangga. Laga final Liga Champions musim ini benar-benar menjadi penentu mimpi tiga trofi beruntun mereka. Man City harus berhadapan dengan Inter Milan pada Minggu (11/6/2023) jika ingin membuat keberhasilan mereka terasa komplit dan sempurna. Keduanya akan bertanding di Stadion Ataturk Olympic, Istanbul, Turki. 

Meski treble winner sudah di depan mata, Man City tak boleh anggap remeh dengan performa Inter Milan. Sebab, Milan tengah bersinar dilihat dari tiga kali kemenangan beruntun di pertandingan akhir musim ini. Bisa jadi, laga Man City vs Inter Milan melahirkan kejadian yang tak diduga-duga sebelumnya. 

Namun tetap saja, optimisme yang mengalir pada skuad Erling Haaland dan kawan-kawan sulit dibendung. Final terakhir ini akan membantu skuad The Sky Blues mencetak rekor-rekor dan prestasi baru. Jelasnya, kedua tim punya kans untuk menggantikan Real Madrid sebagai juara bertahan Liga Champions musim lalu.

Akahkah Inter Milan merobek asa treble winner Man City? atau laga ini sukses mengukuhkan prestasi termanis Man City di musim ini? Kita nantikan saja ya Genhype!

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

4 Rekomendasi Pantai di Bali yang Pas Buat Menikmati Sunset

BERIKUTNYA

4 Gunung di Indonesia yang Direkomendasikan untuk Pendaki Pemula

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: