Tampilan iPhone. (Sumber gambar : Freepik/Pikisuperstar)

Bocoran Tampilan & Spesifikasi iPhone 16, Bye Kamera Boba

24 May 2023   |   12:30 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Apple terus meluncurkan jajaran smartphone premium setiap tahunnya. Belum rilis seri iPhone 15 yang digadang-gadang membawa peningkatan signifikan dan desain baru, kini, sudah ada bocoran mengenai tampilan dan spesifikasi seri iPhone 16. 

Mengutip 9to5mac, jika iPhone 15 memakai branding Pro Max, iPhone 16 disebut-sebut mengadopsi nama Ultra di belakangnya.  Sejalan dengan yang dilakukan Apple dengan Apple Watch Ultra tahun lalu.

Baca juga: Apple Dikabarkan Garap iPhone Ultra, Seperti Apa Spesifikasinya?

Untuk tampilan layar sendiri, iPhone 16 Ultra terbilang lebih besar. Layarnya kira-kira 6,9 inci. Dengan rincian, lebar 77,2 mm dan tinggi 165 mm.

Analis Ross Young menjadi orang pertama yang memprediksi bahwa iPhone 16 akan memiliki layar lebih besar sekitar 6,3 inci dan 6,9 inci. Layar yang lebih besar ini juga akan memungkinkan Apple untuk memasang lensa zoom periskop di iPhone 16. 

 

Tampilan iPhone 16. (Sumber gambar :

Tampilan iPhone 16. (Sumber gambar : 9to5mac)


Kamera Vertikal

Menurut bocoran baru dari pengguna Twitter @URedditor, alias Unknownz21, iPhone 16 akan menggunakan pengaturan kamera vertikal yang mirip dengan iPhone 12. Apple beralih ke tata letak diagonal untuk memberi ruang bagi peningkatan sensor dan motor stabilisasi, tetapi ruang ekstra itu mungkin tidak lagi diperlukan di masa mendatang. 

Tidak jelas mengapa Apple akan melakukan perubahan, tetapi Unknownz21 menyarankan itu akan membuat produk langsung dikenali sebagai model baru. Apple sebelumnya meluncurkan iPhone 12 dengan pengaturan dua kamera dan modul lampu kilat LED di bagian belakang. 

Sensor kamera pada seri 12 itu ditempatkan secara vertikal. Namun sejak iPhone 13, iPhone non-Pro Apple menampilkan pengaturan dua kamera dengan sensor ditempatkan secara diagonal di dalam modul berbentuk persegi.


Optimalisasi Zoom 

Layar yang lebih besar untuk iPhone 16 Pro dilaporkan akan memungkinkan Apple memasukkan lensa periskop ke dalam iPhone 16 Pro. Kamera lipat menggunakan prisma cermin untuk menjaga cahaya dari lensa bergerak menuju sensor gambar. 

Hasilnya, pengguna akan menikmati optical zoom pada tingkat yang biasanya tidak mungkin ditawarkan karena kendala ukuran smartphone. Kamera zoom yang ditingkatkan dilaporkan akan menawarkan hingga 5-6x optical zoom dan akan dipasok oleh Cowell E Holdings.

Apple diperkirakan akan meluncurkan lensa periskop pertamanya pada iPhone 15 Pro Max tahun ini. Meskipun saat ini iPhone 14 Pro Max menghadirkan zoom optik 3x, Apple meningkatkan jangkauannya pada iPhone 15 Pro Max yan dirilis September 2023 dan iPhone 16 pada 2024 mendatang.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Perempuan Indonesia Makin Melek Literasi Keuangan

BERIKUTNYA

Mulai Langka, Cek 5 Manfaat Buah Kecapi untuk Tubuh Ini

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: