Suasana pameran The Little Mermaid Inspired Photo Exhibition di Plaza Senayan Atrium. (Sumber gambar: Disney Indonesia)

Rayakan Perilisan Film The Little Mermaid, Disney Indonesia Buat Pameran Foto Bertema Bawah Laut

24 May 2023   |   14:00 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Like
Selain dibintangi oleh penyanyi sekaligus aktris Halle Bailey, Jonah Hauer-king, dan Melissa McCarthy, film The Little Mermaid juga dibintangi oleh Noma Dumezweni yang berperan sebagai Ratu Selina, Art Malik sebagai Sir Grimsby, juga beberapa dubber di antaranya Daveed Diggs sebagai pengisi suara Sebastian, Awkwafina sebagai pengisi suara Scuttle, dan Jacob Tremblay sebagai pengisi suara Flounder.

Film ini juga digarap oleh kru yang telah malang melintang di panggung Piala Oscar. The Little Mermaid disutradarai oleh Rob Marshall peraih nominasi Oscar berkat film Chicago (2002) dan Mary Poppins Returns (2018). Adapun, cerita film ini dibuat oleh penulis peraih Oscar David Magee berkat film garapannya Life of Pi (2012) dan Finding Neverland (2004).

Sementara itu, musik dari film ini digarap oleh komposer Alan Menken yang memenangkan Piala Oscar untuk film Beauty and the Beast (2017) dan Aladdin (2019). Adapun, lirik dalam lagu-lagu yang disajikan dalam film ini dibuat oleh Howard Ashman dan Lin-Manuel Miranda. Film The Little Mermaid dijadwalkan tayang di bioskop pada Mei 2023.
 


(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla
1
2


SEBELUMNYA

Musim Haji Tiba, Intip 4 Hal yang Boleh & Tidak Boleh Dilakukan Saat di Tanah Suci

BERIKUTNYA

Rangkaian Kegiatan Satu Dalam Cita di Solo, Cocok untuk Mengisi Liburan Sekolah

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: