Unggahan video Windah Basudara (Instagram/windahbasudara)

Kembali Live, Windah Basudara Bikin Acara Charity Rp1 Miliar

11 May 2023   |   13:26 WIB

Windah Basudara yang dikenal sebagai kreator konten Indonesia yang melakukan siaran langsung pada permainan video di Youtube dengan jumlah subscriber mencapai 10,5 juta sempat vakum pada bulan lalu dan kini dia kembali melakukan live streaming dengan niat mengumpulkan dana Rp1 miliar untuk didonasikan.

Sempat rehatnya dari YouTube, pernah diungkapkannya saat berkolaborasi dengan Raditya Dika.
Saat itu Windah mengatakan, dirinya sudah mulai merasakan lelah dan stres karena bekerja di dunia hiburan.

"Gue mau balik lagi main game seperti biasa atau tanpa entertainment setelah mimpi 10 juta subscribers sampai. Namun, keinginan untuk tetap menghibur itu masih ada, meski susah ngejelasinnya karena memang capek banget," kata Windah kala itu.

Melalui unggahan pada akun media sosial Instagram miliknya baru-baru ini, Windah Basudara menjelaskan akan kembali ke dunia entertainment dengan menggelar charity streaming yang mempunyai target hingga Rp1 miliar yang akan didonasikan kepada 20 lembaga yang ada di kitabisa.com.

Windah Basudara akan mengadakan charity ini pada 14 Mei 2023 dan mengajak teman-teman Jaya Esport. Menurutnya, manusia diciptakan untuk mempunyai tujuan yang baik.

Karna gue percaya, Tuhan pasti menciptakan kita semua untuk sebuah tujuan, yang pasti tujuan yang baik. Dan Tuhan memberikan gue perjalanan dari gue pelayan restoran sampai di titik ini hingga mendapatkan 10 juta subscriber pasti ada tujuannya” sebutnya dalam akun Instagramnya tersebut.

Menurutnya, acara charity ini bukanlah acara charity bersponsor sehingga tidak akan ada watermark atau iklan pada saat live streaming karena konsep acara ini murni datang dari 'gerombolan pelayan anak-anak restoran'.

 

Windah Basudara dalam acara di kanal Youtube  (Sumber foto Youtube

Windah Basudara dalam acara di kanal Youtube (Sumber foto Youtube


Meskipun ini acara amal, Windah tidak ingin donasi tersebut asal-asalan karena Windah dan tim sudah menyiapkan entertainment agar yang ingin mendonasikan dapat bermain dan seru-seruan bareng di game terbaik. Tidak hanya itu, nanti ada kejutan yang akan membuat pendonasi terkejut yang sudah dipikirkan secara matang oleh Windah Basudara.

Untuk saweria atau leaderboard yang merupakan 10 top donatur yang mendonasikan, akan diajak makan bersama Windah Basudara dan tim ditempat dahulu mereka bekerja, dengan maksud untuk memperkenalkan orang-orang baik.

“tujuannya simply untuk menunjukkan orang-orang 10 leaderboard ke viewers Windah Basudara, Kalian juga pasti penasaran dengan penampakan 10 leaderboard ini” jelasnya.

Dia sebenarnya kurang yakin donasi akan mencapai target, tetapi Windah tetap berkomitmen dan mengajak semua masyarakat Indonesia khususnya subscribernya untuk berderma.

Dalam unggahannya itu, dia menjelaskan nominal Rp1 miliar yang terkumpul nantinya akan dibagikan ke 20 lembaga yang masing-masing mendapat Rp50 juta. Untuk lembaga yang akan dibagikan, baik dari anak-anak yatim piatu, anak-anak daerah yang membutuhkan sekolah, rumah ibadah, daerah pascabencana alam, dan orang-orang personal yang sangat membutuhkan. Selain itu dana juga dibagikan kepada binatang atau pengelola safari yang dirasa kekurangan.

Secara pribadi, dia ingin membagikan Rp50 juta ke beberapa lembaga yang mengurus anak-anak pengidap penyakit kanker ataupenyakit khusus.

Baca juga: Tembus 10 Juta Subscribers, Ini Alasan Windah Basudara Rehat dari YouTube

“Karena aku sendiri sudah melihat perjuangan mereka menghadapi penyakit mereka bertahun-tahun dan banyak dari mereka yang akhirnya dipanggil Tuhan. Jadi aku sendiri tergerak punya keinginan untuk setidaknya bisa berkontribusi membahagiakan mereka” ujarnya.

Editor: M R Purboyo

SEBELUMNYA

Singapura Diduga Manfaatkan Bug, Timnas Indonesia Pilih Mundur dari Laga Final  Valorant SEA Games 2023 

BERIKUTNYA

Pixel Fold Ponsel Lipat Pertama dari Google Resmi Rilis, Cek Spesifikasi dan Harganya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: