Ilustrasi-Polina Tankilevitch (Dok. Pexels)

Para Pesohor Ini Serukan Gerakan #BeliYangBaik & #BeriKamiPilihan, Apa Itu?

18 July 2021   |   16:14 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Konsep hidup yang sustainable atau berkelanjutan kian masif digaungkan oleh banyak pegiat lingkungan dari berbagai kalangan. Selebritas seperti Nugie, pasangan Rayi Putra dan Dila Hadju, Wulan Guritno, Janna Soekasah serta Abdur Arsyad dan Rin Hermana memberi dukungan melalui kampanye ‘Beli yang Baik’.

Para selebritas itu berbagai pandangan dan pengalaman mereka dalam menerapkan gaya konsumsi yang bertanggung jawab dan penuh kesadaran terhadap lingkungan dan kehidupan sekitar.

“Saya memulai dengan hal-hal yang sederhana, seperti membawa tumbler dan kantong belanja. Namun saya lakukan dengan konsisten khususnya di depan istri dan anak-anak agar mereka dapat mencontoh dan membangun kebiasaan yang sama juga,” ujar Nugie dalam diskusi virtual bertajuk Hidup Sederhana dan Sadar Penuh dengan #Beli Yang Baik oleh WWF Indonesia, Minggu (18/7).


Selain itu, kehidupan perkotaan yang serba cepat dan praktis juga mendorong pola hidup masyarakat yang lebih konsumtif. Akibatnya, jumlah sampah meningkat, kerusakan ekosistem akibat praktik produksi yang tidak bertanggung jawab dan eksploitatif, hingga meningkatnya emisi gas rumah kaca.

“Sebagai pelaku industri, berangkat dari kesadaran akan dampak lingkungan yang disebabkan industri fesyen, kami berinovasi salah satunya dengan memanfaatkan sisa kain sebagai bahan baku produksi, sehingga bisa berkontribusi pada penghematan sumber daya alam dan mengurangi limbah industri,” papar Janna Soekasah.

 

ff

Para pembicara dalam acara diskusi virtual bertajuk Hidup Sederhana dan Sadar Penuh dengan #Beli Yang Baik oleh WWF Indonesia (Dok. Yayasan WWF Indonesia)


Seperti halnya industri fesyen, industri minyak sawit juga diketahui memiliki dampak lingkungan yang signifikan. Luasnya pemanfaatan minyak kelapa sawit menyebabkan pentingnya pengelolaan industri sawit yang mengedepankan prinsip berkelanjutan mulai dari hulu hingga hilir. Dalam hal ini, ekolabel menjadi salah satu solusi efektif untuk mencapai tujuan tersebut.

“Dalam upaya mendorong penggunaan sumber kelapa sawit yang berkelanjutan, konsumen juga memiliki peran yang cukup besar dan bisa memulainya dengan menyuarakan #BeriKamiPilihan, agar para produsen mencantumkan ekolabel pada produk yang ramah lingkungan,” jelas Anggota Badan Pengawas Yayasan WWF Indonesia Natalia Soebagio.

Sementara itu, untuk mendukung upaya tersebut, WWF Indonesia mengeluarkan video kampanye ‘Beli Yang Baik Game Show’ bergaya reality show agar penonton bisa menyaksikan keseruan para selebritas berkompetisi mencari produk-produk ramah lingkungan dan berekolabel di supermarket. Video tersebut bisa diakses melalui kanal YouTube Yayasan WWF Indonesia.


Editor: Roni Yunianto

 

SEBELUMNYA

Ingin Mengasah Keterampilan Sebelum Bekerja? Ikutan Program Ini Kuy!

BERIKUTNYA

Pilihan Busana Muslim Modis & Nyaman untuk Rayakan Iduladha di Rumah

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: