RADWIMPS (Sumber gambar: RADWIMPS Official Instagram)

Siap-siap! Band Rock Jepang RADWIMPS Bakal Manggung di Jakarta Juli 2023

08 April 2023   |   13:40 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Like
Grup band rock asal Jepang, RADWIMPS, akan manggung pertama kali di Jakarta sebagai bagian dari rangkaian tur konser dunia mereka bertajuk RADWIMPS Asian Tour 2023. Dipromotori oleh PK Entertainment dan SOZO, RADWIMPS akan mengadakan konser pada 30 Juli 2023 di Basket Hall Senayan Gelora Bung Karno, Jakarta.

Dibentuk pada tahun 2001, dan melakukan debut label mayor pada tahun 2005, RADWIMPS telah mengumpulkan basis penggemar yang luas, yang didominasi oleh kalangan generasi muda. Penggemar mereka di seluruh dunia telah bertumbuh secara masif seiring dengan suksesnya lagu-lagu populer mereka seperti Zenzenzense, Dream Lantern, dan Sparkle.

Perjalanan musik RADWIMPS menjangkau tak hanya Jepang, tetapi juga lebih luas di luar negara asal mereka dengan tur-tur yang sudah mereka langsungkan di berbagai negara di seluruh dunia.

Baca juga: Dijual 3 April, Cek Harga Tiket Konser BABYMETAL

Adapun, tur kali ini dilangsungkan dalam rangka merayakan  kembalinya RADWIMPS ke kancah musik internasional untuk pertama kalinya dalam 3 tahun setelah pandemi. Mereka akan memulai rangkaian tur di Amerika Utara pada 16 April 2023 tepatnya di San Jose.

Selain itu, mereka juga akan mengunjungi berbagai kota di Amerika Utara sebelum pindah dan menggelar rangkaian tur di Eropa pada bulan Mei 2023 mendatang.

Menurut keterangan promotor, konser-konser pada rangkaian tur Amerika dan Eropa mendapatkan sambutan yang besar sehingga untuk mengakomodasi permintaan, mereka menambahkan jadwal konser tambahan dengan tempat yang lebih besar di berbagai titik konser.
 

Sementara itu, untuk jadwal tur konser di Asia sendiri akan dimulai pada 21 Juli 2023 di Seoul, Korea Selatan, 23 Juli 2023 di Taipei, Taiwan, 25 Juli 2023 di Kuala Lumpur, Malaysia, 27 Juli 2023 di Bangkok, Thailand, dan akan ditutup dengan konser di Jakarta, Indonesia, pada 30 Juli 2023.

Vokalis utama RADWIMPS, Yojiro Noda, mengaku sangat antusias dan gembira dalam melangsungkan tur konser kali ini. Sebab, ini merupakan tur konser RADWIMPS perdana setelah mereka urung menggelar pertunjukan musik selama 3 tahun karena pandemi.

Dia pun memastikan bahwa kali ini RADWIMPS akan menyuguhkan musik dengan kualitas yang lebih matang. "Saya akan datang menemui kalian seolah-olah kalian adalah kekasih yang ingin saya temui kembali, jadi bersiaplah! Tidak sabar untuk melihat kalian semua secara langsung," katanya dalam keterangan resminya.

Karya-karya musik RADWIMPS juga dikenal karena kerap menjadi lagu tema dari sejumlah film anime terkenal Jepang. Setelah karya mereka pada lagu tema untuk film Your Name pada tahun 2016 dan film Weathering With You pada tahun 2019, RADWIMPS berkolaborasi dengan pembuat film Makoto Shinkai untuk membuat lagu untuk film Suzume, dimana film tersebut memenangkan Penghargaan Film Akademi Jepang ke-46 2023 untuk Musik Terbaik.

Film Suzume ditayangkan perdana di Jepang pada 11 November 2022. Film tersebut menduduki peringkat nomor satu selama 3 minggu berturut-turut dengan pendapatan kotor lebih dari 14,22 miliar Yen di box office hingga saat ini.

Sementara peluncuran internasional film tersebut dimulai pada  2 Maret 2023 di Hong Kong, Taiwan, dan Macau. Tak hanya sukses di negeri asalnya sendiri, Suzume juga berhasil menduduki peringkat atas box office di sejumlah negara seperti Indonesia, Hong Kong, Macau, Taiwan, Filipina, Malaysia, Singapura, Korea, dan Vietnam.

Seiring dengan informasi jadwal konser, promotor PK Entertainment juga mengumumkan informasi tiket konser RADWIMPS di Jakarta yang mulai bisa dibeli pada 10 April 2023 pukul 10.00 WIB melalui laman www.radwimpsinjakarta.com. Ada dua kategori tiket yang bisa dibeli oleh penonton yakni tribune seharga Rp850.000 dan festival seharga Rp1,25 juta.

Baca juga: Line Up Phase 1 Soundrenaline 2023 Diumumkan, Lauv dan Kodaline Siap Guncang Jakarta!

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

ONIC Amankan MSC 2023, Alter Ego vs EVOS Legends Berebut Tiket Grand Final MPL ID S11

BERIKUTNYA

Spesifikasi Sifu untuk PC, Game Beat ‘em Up dari Sloclap yang Sudah Resmi Rilis

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: