Ilustrasi lensa kamera (Sumber gambar: Freepik)

Lensa 50mm Masih jadi Primadona Fotografer & Videografer

04 April 2023   |   20:00 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Di dunia fotografi, lensa 50mm sering menjadi batu loncatan para pemula yang sudah merasa cukup bermain dengan lensa kit atau lensa bawaan kamera. Untuk meningkatkan keterampilan mereka di bidang fotografi maupun videografi, pilihannya sering kali jatuh ke lensa tersebut. 

Meski bentuknya mungil, lensa 50mm selalu bisa diandalkan oleh pencinta fotografi. Kontras dengan bobotnya yang ringan, lensa ini juga sangat mampu memberikan hasil foto dengan ketajaman yang indah nan estetik. Lensa ini juga sangat versatile. Cukup dengan satu lensa, pengguna bisa mengeksplorasi berbagai genre fotografi sekaligus. 

Di sisi lain, lensa dengan focal length 50mm kebanyakan memiliki bukaan yang besar, mulai dari f/1,8. f/1.4, dan f/1,2. Bukaan yang besar akan memungkinkan pengguna memotret dengan ISO yang lebih rendah saat situasi minim cahaya. 

Baca juga: Mengenal 5 Jenis Lensa Kamera Beserta Fungsi dan Kelebihannya
 

aneka lensa (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

aneka lensa (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Marketing Executive Canon Business Unit PT Datascrip, Iqbal Rifqi Prayoga, mengatakan bahwa lensa dengan focal length 50mm saat ini memang sedang menjadi primadona. Tren penggunaan lensa tersebut bahkan masih sangat terjaga dalam 3 tahun terakhir ini. 

Salah satu andalan Canon di segmen ini adalah lensa EF50mm f/1.2L USM. Layaknya lensa seri L lain, EF50mm f/1.2L USM memiliki kualitas gambar yang tajam. Aspek menarik lainnya ialah aperture melingkarnya yang dapat menghasilkan latar belakang foto bokeh. 

Sejauh ini, kata Iqbal, perang teknologi di lensa masih berputar pada penyempurnaan kualitas gambar foto dan video, serta perubahan ukuran dan bobot lensa menjadi lebih ringkas. Selain itu, teknologi motor focusing dari lensa sekarang juga makin ditingkatkan agar tetap relevan dengan teknologi autofocus pada bodi kamera yang makin maju juga.

Dengan memiliki bukaan f/1.2, lensa ini memungkinkan penerimaan cahaya yang lebih banyak pada sensor kamera. Hasilnya, hasil foto bisa lebih jernih meski dalam kondisi cahaya yang minim.

Ditambah lagi lensa ini juga sudah memiliki weathershield yang menambah kepercayaan pengguna untuk mengambil gambar di berbagai cuaca. Tidak mengherankan jika dalam perkembangannya, lensa ini tidak hanya digunakan oleh pemula saja. Mereka yang sudah profesional juga masih menggunakan lensa jenis ini, bahkan untuk kegiatan komersial.

“Lensa EF50mm f/1.2L USM banyak disukai oleh para profesional, terutama mereka yang bergerak di bidang portrait dan dokumentasi wedding,” kata Iqbal kepada Hypeabis.id.
 

Ragam lensa (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Ragam lensa (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Sementara itu, Sony belum lama ini meluncurkan lensa baru FE 50mm F1.4 GM yang akan ikut meramaikan segmen serupa. Head of Digital Imaging Product Marketing Sony Indonesia Takeshi Hatanaka mengatakan bahwa FE 50mm F1.4 GM merupakan lensa yang ringkas dan menambah jajaran baru lensa full-frame G Master. 

Lensa ini menawarkan bokeh yang dihasilkan secara alami dan realisme yang tajam. Terdapat dua elemen extreme aspherical yang secara efektif mengoreksi kelengkungan bidang dan sebagian besar jenis aberasi atau kelainan bentuk bayangan yang dihasilkan oleh lensa tersebut. 

FE 50mm F1.4 GM didesain dengan satu elemen kaca extra-low dispersion yang dapat menekan aberasi kromatik untuk mempertahankan gambar jernih dan tajam meski tanpa color bleeding. Selain itu, autofocus FE 50mm F1.4 GM juga sangat cepat dan tepat. Hal ini menjadikannya pilihan yang bisa diandalkan di berbagai kondisi.

Saat dipegang, FE 50mm F1.4 GM memiliki bodi yang ringkas dan ringan. Hal itu membuat lensa ini dapat membantu manuver pengambilan foto dan video tanpa kendala berarti. Mobilitas yang fleksibel membuat lensa tersebut cocok untuk berbagai genre fotografi, seperti portraits, weddings, dan commercials. Ukuran yang ringkas juga membuat lensa ini cocok meski pengoperasian kameranya menggunakan gimbal.

Tak hanya itu, lensa depan dari FE 50mm F1.4 GM juga memiliki lapisan fluorine yang membuatnya jadi lebih mudah dibersihkan dari berbagai kotoran menempel, seperti sidik jari, air, debu, minyak, dan lainnya. FE 50mm F1.4 GM dibanderol dengan harga Rp20.999.000. 

Baca juga: 5 Tips Fotografi Menggunakan Ponsel, Jangan Tergiur dengan Resolusi Kamera

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah

SEBELUMNYA

Bukan April Mop, ASUS Perkenalkan Rog Ally Jadi Konsol Game Handheld Pertama

BERIKUTNYA

Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20, Tugas untuk Benahi Sepak Bola Indonesia Menumpuk

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: