MultiVersus (Sumber gambar: Twitter/MultiVersus)

MultiVersus Tutup Open Beta 25 Juni 2023, Kapan Versi Full Game Rilis?

28 March 2023   |   11:30 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Gim pertarungan MultiVersus akan segera menutup versi open beta-nya pada 25 Juni 2023. Kabar itu disampaikan langsung oleh MultiVersus melalui akun Twitter. Melalui cuitannya, tim pengembang berterima kasih untuk dukungan gamer yang turut serta pada tahapan tersebut. 

Sembari mengumumkan penutupan open beta, MultiVersus juga mengabarkan tengah dalam persiapan untuk merilis versi full game yang dijadwalkan rilis pada awal tahun depan. Player First Games, pengembang permainan, berjanji akan menghadirkan versi lengkap gim dengan konten dan fitur terbaru serta ragam mode yang lebih variatif. 

Baca juga: Spesifikasi Stardew Valley, Game PC Simulasi RPG Bertema Kehidupan Desa

Penutupan versi open beta ini membuat para penggemar semakin menantikan bagaimana versi penuh MultiVersus akan rilis. Sejak open beta dibuka saja, game ini mendapat animo yang tinggi dari penggemar game fighting. Itu juga menjadi kesempatan bagi MultiVersus menerima umpan balik sebelum dirilis penuh.

Apalagi, Multiversus sempat memenangkan kategori Best Fighting Game di penghargaan The Game Award tahun lalu. Pengembang mendapat umpan balik  tentang apa yang perlu difokuskan, khususnya konten karakter, peta, dan mode baru untuk memberi pengalaman bermain yang baik.

“Sebagai bagian dari proses ini, kami akan menjeda pembaruan dan menjadikan game offline saat kami mempersiapkan peluncuran MultiVersus, yang kami menargetkan awal 2024” demikian pernyataan Player First Games dikutip dari situs resminya.
 

MultiVersus akan dihapus sementara dari etalase digital dan tidak dapat diunduh hingga 4 April 2023. Begitupun dengan Gleamium akan dihilangkan sementara dari etalase. Sementara itu, bagi gamer yang mengunduh permainan sebelum 4 April 2023, maka mereka akan tetap bisa memainkan gim hingga proses open beta sepenuhnya dilakukan pada pertengahan tahun ini. 

MultiVersus juga memberikan informasi mengenai Battle Pass Season 2 yang akan diperpanjang hingga open beta dijadwalkan tutup. Misi harian tetap terus ditambahkan agar pemain mendapatkan poin Battle Pass tambahan, hingga game dinonaktifkan pada 25 Juni. Namun, pencapaian musiman mingguannya tidak masuk pembaruan mulai 31 Maret mendatang.

Semua mode online dan fitur tidak tersedia selama open beta ditutup hingga permainan resmi rilis tahun depan, termasuk untuk The Lab dan pertandingan lokal serta akses karakter dan item yang diperoleh dari mode permainannya.

“Kami akan menjeda semua pembaruan MultiVersus setelah 4 April 2023, dan membuat game offline pada 25 Juni 2023, saat kami mempersiapkan peluncuran, yang kami targetkan untuk awal 2024,” jelas pernyataan Player First Games.

Mereka juga membocorkan rencana pemuatan game versi lengkap dengan memfokuskan pada area peta dan mode baru, peningkatan netcode, pembaruan sistem, termasuk konten baru yang lebih detail untuk diluncurkan dalam game versi lengkapnya. Mari kita nantikan!

Baca juga: Game Lokal Troublemaker Siap Rilis Akhir Maret 2023 
 


(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Rekomendasi Ide & Resep 5 Kuliner Khas Ramadan, Cocok untuk Berbuka Puasa

BERIKUTNYA

Spesifikasi Lengkap Infinix Inbook X2 Gen 11, Laptop Tipis & Stylish

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: