BLACKPINK Bakal Gabung ke Platform Fans K-pop Weverse
14 July 2021 |
10:05 WIB
BLACKPINK dikabarkan akan bergabung dalam platform komunitas penggemar K-Pop Weverse mulai Agustus 2021 mendatang.
Melansir The Korea Times pada Rabu (14/7/2021), girlband yang beranggotakan empat orang ini akan bergabung dengan platform virtual itu mulai 2 Agustus 2021. Langkah ini merupakan kelanjutan dari kemitraan antara agensi YG Entertainment dan HYBE selaku pemilik dari Weverse.
Sebagai catatan, kemitraan itu ditandatangani oleh kedua belah pihak pada Januari 2021. Tujuan dari kemitraan tersebut tentunya tak terlepas dari upaya HYBE untuk membawahi dan membawa lebih banyak bintang K-Pop ke kancah global.
Selain itu, kemitraan YG Entertainment dan HYBE juga dilakukan untuk mendongkrak bisnis distribusi musik dan merchandise HYBE.
Bintang-bintang dibawah naungan YG Entertainment, seperti boy band TREASURE dan iKON, telah bergabung dengan Weverse setelah kesepakatan. Adapun, BLACKPINK adalah artis YG Entertainment ketiga yang bergabung dengan platform tersebut.
Dengan 63 juta pelanggan, BLACKPINK memiliki basis pelanggan terbesar kedua di YouTube di antara musisi setelah bintang pop Amerika Serikat Justin Bieber. Grup ini juga memiliki lebih dari 22 juta pengikut di raksasa streaming Spotify.
Editor: Fajar Sidik
Melansir The Korea Times pada Rabu (14/7/2021), girlband yang beranggotakan empat orang ini akan bergabung dengan platform virtual itu mulai 2 Agustus 2021. Langkah ini merupakan kelanjutan dari kemitraan antara agensi YG Entertainment dan HYBE selaku pemilik dari Weverse.
Sebagai catatan, kemitraan itu ditandatangani oleh kedua belah pihak pada Januari 2021. Tujuan dari kemitraan tersebut tentunya tak terlepas dari upaya HYBE untuk membawahi dan membawa lebih banyak bintang K-Pop ke kancah global.
Selain itu, kemitraan YG Entertainment dan HYBE juga dilakukan untuk mendongkrak bisnis distribusi musik dan merchandise HYBE.
Bintang-bintang dibawah naungan YG Entertainment, seperti boy band TREASURE dan iKON, telah bergabung dengan Weverse setelah kesepakatan. Adapun, BLACKPINK adalah artis YG Entertainment ketiga yang bergabung dengan platform tersebut.
Dengan 63 juta pelanggan, BLACKPINK memiliki basis pelanggan terbesar kedua di YouTube di antara musisi setelah bintang pop Amerika Serikat Justin Bieber. Grup ini juga memiliki lebih dari 22 juta pengikut di raksasa streaming Spotify.
Editor: Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.