Agnez Monica berhasil meraih 2 penghargaan (Sumber gambar: tangkapan layar laman Platinum Vibes Radio)

Agnez Mo Raih 2 Penghargaan WPVR 2022 Year-End Pinnacle Awards, Ini Daftar Lengkapnya

31 January 2023   |   19:47 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Penyanyi Agnez Monica atau yang kerap dikenal dengan nama Agnez Mo berhasil membawa pulang dua penghargaan di ajang WPVR 2022 Year-End Pinnacle Awards. Pelantun tembang Jera itu berhasil mengungguli sejumlah musisi dunia.

Berdasarkan laman Platinum Vibes Radio, Agnez berhasil menjadi pemenang untuk kategori Best Solo Artist dan R&B Song of The Year dengan lagu berjudul Patience. Agnez berhasil mengalahkan Dua Lipa, Ed Sheeran, Harry Styles, dan Justin Bieber dalam perebutan Best Solo Artist.

Baca juga: Masuk Nominasi 4 Kategori di WPVR 2022 Year-End Pinnacle Awards, Agnez Monica Bersaing dengan Musisi Dunia

Sementara itu, wanita penyanyi ini berhasil mengalahkan Cuff It – Beyonce; Call Me Everyday – Chris Brown ft Wizkid; Woman – Doja Cat; dan Damn Time – Lizzo dalam menjadi yang terbaik di kategori R&B Song of The Year.

Terkait dengan para pemenang, WPVR New York mengucapkan selamat kepada para pemenang WPVR 2022 Year-End Pinnacle Awards, penggemar, pendukung, dan manajemen mereka. Para pemenang akan mendapatkan Crystal Pinnacle Award yang diukir dengan nama dan kategori yang dimenangkan.

Sementara itu, Agnez melalui akun media sosial Instagramnya menuliskan kemenangan ini adalah sebuah cara yang bagus untuk memulai 2023. Menurutnya, masuk dalam nominasi bersama para bintang adalah suatu kehormatan. Namun, memenangkan dua dari 4 nominasi dalah berkah.

“Ini bukan tentang menjadi yang tercepat, ini tentang menjadi yang paling jauh #konsistensi,” tulisnya.

Agnez mendapatkan banjir ucapan selamat dengan prestasi yang diraihnya itu. Sejumlah pemilik akun instagram dengan centang biru memberikan ucapan selamat kepada sang penyanyi.

Selain Agnez, penyanyi Indonesia lain yang juga berhasil meraih piala di ajang WPVR 2022 Year-End Pinnacle Awards adalah Sorenza Nuryanti. Wanita penyanyi yang lahir di Brussels, Belgia dan tinggal di Indonesia itu berhail memenangkan kategori Indie Pop Song of The Year.

Pemilik nama lengka Sorenza Nuryanti Volckaert itu berhasil menjadi pemenang dengan lagu berjudul Reality Show (Funky Father Remix), dan mengalahkan nominasi lainnya seperti Kharma Never Dies – KAIAK; Diamonds Are Forever – M-RITZ; Deep Down-OSTARE; dan Trapped in Dreams – THYRA HILDEN.

Untuk diketahui, Ajang WPVR 2022 Year-End Pinnacle Awards memberikan piala kemenangan sebanyak 30 kategori. Selain Agnez dan Sorenza, musisi lain yang berhasil menjadi pemenang adalah Blackpink dengan lagu Pink Venom.

Blackpink tercatat memenangkan piala untuk kategori K-POP Song of The Year. Kemudian, terdapat juga Justin Bieber yang berhasil membawa pulang piala kategori POP Song of The Year. Sang penyanyi berhasil meraih juara dengan lagu berjudul Beautiful Love Free Fire.

Baca juga: Agnez Mo Kenalkan 3 Street Food dari Indonesia yang Ikonik
 

Daftar Pemenang WPVR 2022 Year-End Pinnacle Awards:

Song Of The Year : Sb19 - Wyat (Where You At)
Album Of The Year : James Reid - Lovescene
Best Group : Arashi
Best Solo Artist : Agnez Mo
Best New Artist : Psychic Fever
Most Requested Song : King & Prince - Ichiban
Pop Song Of The Year : Justin Bieber - Beautiful Love Free Fire
Best Pop Artist : Dua Lipa
Rap Song Of The Year  : Nav, Travis Scott & Lil Uzi Vert - Never Sleep
Best Rap Artist : Lil Baby
Edm Song Of The Year : Kream - Pressure
Best Edm Artist  : Fortella
R&B Song Of The Year : Agnez Mo - Patience
Best R&B Artist : Chris Brown
Best World Group : Sb19
Best World Solo Artist : Fujii Kaze
World Album Of The Year : King & Prince - Made In
World Song Of The Year : Arashi - Turning Up
J-Pop Song Of The Year  : Ballistik Boyz - Animal
K-Pop Song Of The Year : Blackpink - Pink Venom
P-Pop Song Of The Year : Sarah Geronimo - Dati Dati
Indie Best Artist : Victor Daze
Indie Song Of The Year : Kaiak - Kharma Never Dies
Indie Pop Song Of The Year : Sorenza Nuryanti - Reality Show (F.F. Version)
Indie Rap Song Of The Year : Elan Suave - Gifted
Indie R&B Song Of The Year : Victor Daze - Rock Ya Body
Indie Edm Song Of The Year : Starkillers & Andrea Godin - Your Love
Dancehall Reggae Song Of The Year : Sean Paul - How We Do It Ft Pia Mia
Best Ballad : Arashi - Whenever You Call
Best Collaboration Record : Ohwon Lee Ft. Sb19 - Love Yours

Editor: Dika Irawan
 

SEBELUMNYA

Taxi Driver 2 Tayang Februari, Intip Bocoran Cerita dari Lee Ji-hoon Yuk

BERIKUTNYA

Tips Belanja Parfum lewat Online Shop, Dijamin Anti Gagal Tanpa Perlu Cium Aromanya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: