Pelancong dapat menikmati pemandangan yang berbeda dengan kereta ini (Sumber gambar: PT KAI)

Pengalaman Baru Berwisata dengan Kereta Panoramic, Cek Fasilitasnya Yuk!

25 December 2022   |   20:00 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Bagi para pelancong yang terbiasa bepergian dengan kereta api, PT Kereta Api Indonesia mengoperasikan kereta Panoramic yang akan menjadi bagian dalam rangkaian Kereta Api Taksaka Tambahan untuk relasi Gambir–Yogyakarta pulang dan pergi pada musim liburan akhir tahun ini.

Kereta Api Taksaka Tambahan dengan Kereta Panoramic ini akan beroperasi sampai dengan 8 Januari 2023 sebanyak empat kereta, yakni KA 7011C keberangkatan Stasiun Yogyakarta pukul 21.40 WIB, dan tiba di Stasiun Gambir pukul 05.33 WIB.

Baca juga: KA Wisata Mak Itam Kembali Beroperasi, Cek Sejarah Singkatnya Kereta Ini

Kemudian, KA 7012C keberangkatan Stasiun Gambir pukul 10.40 WIB dan tiba di Stasiun Yogyakarta pukul 18.39 WIB; KA 7025B keberangkatan Stasiun Yogyakarta pukul 12.00 WIB dan tiba di Stasiun Gambir pukul 19.30 WIB; dan KA 7026B keberangkatan Stasiun Gambir pukul 23.45 WIB dan tiba di stasiun Yogyakarta pukul 07.50 WIB. 

Kereta Panoramic yang akan beroperasi di dalam rangkaian KA Taksaka Tambahan itu memiliki kapasitas 46 tempat duduk. VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan bahwa kereta Panoramic adalah kereta dengan spesifikasi khusus yang diciptakan untuk para pelancong menikmati panorama alam yang dilintasi. Kereta ini adalah kereta panoramic pertama yang beroperasi di Indonesia.

“Kereta ini memberikan sensasi luar biasa bagi pelanggan dalam menikmati pemandangan di sepanjang perjalanan," katanya dalam keterangan tertulis. 

Dia menambahkan bahwa kereta Panoramic merupakan kereta inovasi KAI yang memiliki jendela berdimensi sangat besar pada kedua sisinya dan atap kaca memanjang dari depan hingga belakang yang dapat dibuka dan ditutup secara otomatis.

Tiak hanya itu, fasilitas yang ada di kereta Panoramic meliputi kursi yang nyaman dan dapat diputar menghadap jendela, tirai jendela yang dapat dikendalikan secara remote, toilet yang luas dan terdapat sensor otomatis, televisi di dinding ujung kereta, serta rak bagasi khusus di ujung kereta.

Selain menikmati pemandangan alam, para pelancong juga dapat menikmati kereta Panoramic dengan layanan khusus berupa snack, makanan, minuman, dan selimut secara cuma-cuma.

Saat ini, perusahaan memiliki total dua unit kereta Panoramic, dan tidak menutup kemungkinan akan bertambah di berbagai rangkaian.

“Kereta Panoramic merupakan bentuk inovasi KAI untuk meningkatkan layanan khususnya pada masa Angkutan Natal dan Tahun Baru ini. Masyarakat memiliki lebih banyak pilihan kelas perjalanan sesuai dengan tarif dan pelayanannya,” katanya.

Puncak Libur Natal

Sementara itu, perusahaan mencatat pelancong yang menggunakan Kereta Api Jarak Jauh terjadi pada H-2 Libur Natal atau Jumat 23 Desember 2022 mencapai 154.920 orang yang berangkat menggunakan KA Jarak Jauh dari berbagai tujuan untuk berlibur ataupun pulang ke kampung halaman.

Volume pelancong kereta api jarak jauh tersebut meningkat 21 persen jika dibandingkan dengan keberangkatan pada 22 Desember. Pada saat itu, terdapat 128.224 pelancong KA Jarak Jauh.

Mayoritas pelanggan KA Jarak Jauh melakukan perjalanan pada puncak libur Natal tersebut dengan keberangkatan dari Jakarta, dan disusul kota-kota besar lainnya. Perincian jumlah pelancon tersebut adalah 17 ribu pelancong KA Jarak Jauh yang berangkat dari Stasiun Pasar Senen.

Kemudian, 14.000 pelanggan KA Jarak Jauh dari Stasiun Gambir, 11.000 pelanggan KA Jarak Jauh dari Stasiun Bandung, 10.000 pelanggan KA Jarak Jauh dari Stasiun Surabaya Gubeng, dan 6.000 pelanggan KA Jarak Jauh dari Stasiun Pasar Turi.

Adapun relasi favorit pelanggan KA Jarak Jauh pada periode tersebut yaitu Jakarta - Yogyakarta, Jakarta - Bandung, Jakarta - Surabaya, Jakarta - Purwokerto, Bandung - Jakarta, Bandung - Surabaya, Surabaya - Yogyakarta, dan lainnya.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Apa itu Pecah Pembuluh Darah? Yuk Simak Penjelasannya

BERIKUTNYA

Penuh Momen Spesial, Intip 5 Tradisi Natal Terunik di Berbagai Negara

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: