Kembang api selalu dinyalakan saat merayakan malam tahun baru (Sumber gambar ilustrasi/ pexels/ Fabio Eckert)

Ini Ide Kegiatan Malam Tahun Baru Bersama Teman

22 December 2022   |   16:54 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Malam pergantian tahun merupakan momen yang selalu ditunggu-tunggu oleh banyak kalangan muda, tidak terkecuali orang tua, pergantian tahun dari 2022 ke 2023. Salah satu cara untuk merayakan pergantian tahun ini adalah berkumpul bersama teman.

Pergantian tahun dari 2022 ke 2023 merupakan momen yang spesial lantaran pada tahun ini tidak ada pembatasan kegiatan masyarakat yang ketat seperti yang terjadi pada tahun lalu. Bersama dengan teman, Genhype dapat melakukan berbagai kegiatan menyenangkan sambil menunggu detik-detik pergantian tahun.

Berikut sejumlah kegiatan seru dengan teman yang dapat dilakukan sambil menunggu pergantian tahun dari 2022 ke 2023:
 

Barbeku

Salah satu kegiatan bersama teman yang dapat dilakukan oleh kalian bersama dengan teman-teman adalah membuat kegiatan masak memasak dengan teknik panggang alias barbeku. Kalian bisa memanggang seperti jagung, ayam, bahkan ikan sambil menunggu malam pergantian tahun.

"Bakar-bakaran" atau panggang memanggang ini bisa dilakukan mendekati waktu malam pergantian tahun sehingga pada saat pergantian tahun datang, semua bisa merayakannya sambil menyantap jagung, ayam, atau ikan bakar yang dapat membuat dinginnya malam hari menjadi hangat.
 

Bermain Gim

Kegiatan lain yang dapat dilakukan bersama teman saat menunggu pergantian tahun adalah dengan bermain gim. Saat ini, sejumlah toko daring penyedia gim bahkan menyediakan gim gratis yang dapat diperoleh dan dimainkan.

Selain menambah keakraban, menunggu pergantian tahun akan menjadi waktu yang sangat menyenangkan dan seru dengan bermain gim bagi kalian pencinta gim. Tidak haya itu, kegiatan menunggu waktu pergantian tahun juga tidak akan terasa.
 

Berkemah

Kegiatan berkemah menjadi salah satu kegiatan lain yang dapat dilakukan bersama dengan kawan saat menunggu malam pergantian tahun. Kalian bisa mendirikan tenda di pantai, gunung, atau tempat-tempat wisata sambili menunggu tahun berganti.

Baca juga: Resep Sate Rembiga, Kuliner Khas Lombok yang Cocok Temani Malam Tahun Baru

Selain berkemah secara tradisional, kalian juga bisa melakukan berkemah secara mewah atau yang populer dengan sebutan glamping bersama teman-teman untuk merayakan malam pergantian tahun. Saat berkemah, kalian dapat menikmati pemandangan langit malam dan suasana alam yang sejuk sambil menghitung detik-detik waktu berganti.
 

Bernyanyi & Membuat Api Unggun

Kegiatan lain yang dapat dilakukan saat menunggu malam pergantian tahun bersama dengan kawan adalah bernyanyi. Kalian bisa membawa gitar untuk bernyanyi sambil membuat api unggun sambil menunggu malam pergantian tahun. Lagu-lagu yang menyenangkan bisa menjadi pilihan untuk dinyanyikan, dan membuat semua bernyanyi bersama.
 

Menonton Film

Kegiatan lain yang dapat menjadi pilihan dalam menunggu pergantian tahun bersama dengan kawan-kawan adalah menonton film. Kalian bisa menggunakan proyektor untuk memproyeksikan film dari laptop ke layar yang lebih besar untuk ditonton bersama-sama.

Film dengan genre komedi, aksi, horor, atau drama bisa menjadi pilihan. Jangan lupa menyiapkan kudapan untuk disantap sambil menonton film yang akan membuat malam pergantian tahun menjadi sangat menarik. Keripik, pop corn, dan makanan ringan lainnya bisa menjadi pilihan sambil menonton film yang menjadi pilihan pada malam tahun baru.

Baca juga: 5 Destinasi Wisata Anti-Mainstream di Indonesia, Wajib Masuk Bucketlist Libur Akhir Tahun!


Editor: Roni Yunianto
 

SEBELUMNYA

Mau Liburan Natal & Tahun Baru Dalam Durasi Lama, Ini Tip Penting yang Tidak Boleh Dilewatkan

BERIKUTNYA

Wolly Sutinah, Sosok Ibu di Balik Kiprah Aminah Cendrakasih di Kancah Seni Peran

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: