Timnas Argentina (Sumber gambar: Instagram.com/afaseleccion)

4 Fakta Jelang Laga Semifinal Argentina vs Kroasia di Piala Dunia 2022

13 December 2022   |   18:26 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Laga semifinal Piala Dunia 2022 siap dibuka dengan pertandingan skuad Argentina melawan Kroasia. Keduanya bukanlah tim asing fase akhir Piala Dunia. Baik Argentina maupun Kroasia bahkan pernah maju ke babak final pada Piala Dunia 2014 dan 2018. Sayangnya, asa mereka terhenti saat melawan Jerman dan Prancis yang keluar sebagai pemenang. 

Dua timnas ini akan bertanding untuk memperebutkan satu tiket final sebagai langkah terakhir sebelum merengkuh trofi Piala Dunia 2022 Qatar. Lionel Messi cs tak akan membiarkan harapannya digugurkan oleh Kroasia tahun ini. Argentina tentu ingin mengukir kenangan terbaik di Piala Dunia terakhir bersama dengan Messi. 

Sementara itu, Kroasia juga ingin membalaskan dendamnya karena dibekuk Perancis di final Piala Dunia Rusia empat tahun lalu. Oleh karena itu, pertandingan di semifinal Piala Dunia tahun ini akan jadi perebutan panas antara keduanya, yang tentunya bakal menyuguhkan sajian menarik untuk para pencinta sepak bola. 

Terkait dengan pertandingan Argentina dan Kroasia, ada beberapa fakta menarik yang perlu kalian ketahui sebelum menyaksikan laga dini hari nanti. Yuk simak dalam ulasan berikut ini. 

Baca juga4 Skenario Menarik Juara Piala Dunia 2022, Momen Serba Pertama untuk Tiap Negara


1. Pertemuan Ketiga di Piala Dunia

Semifinal Piala Dunia 2022 menjadi laga pertemuan ketiga bagi skuad La Seleccion dan Kroasia. Mereka pertama kali bertemu di babak grup. Pertemuan itu terjadi 24 tahun yang lalu dengan kemenangan Argentina 1-0. Namun, Kroasia menunjukkan taringnya di pertandingan Piala Dunia 2018 di Rusia. Mereka berhasil membekuk Argentina dengan pesta gol 3-0.


2. Argentina Haus Kemenangan

Argentina sudah cukup menderita setelah terdepak di Piala Dunia 2018. Mereka bahkan tak berhasil masuk ke semifinal. Prestasi terbaik skuad tersebut selama 10 tahun terakhir adalah masuk ke putaran final melawan Jerman di Brasil 2014 lalu. Itu pun mereka harus menelan kekalahan.

Tak heran jika Piala Dunia tahun ini menjadi momen hausnya Argentina akan kemenangan di tingkat dunia. Apalagi beredar kabar Jika Lionel Messi berencana akan mengakhiri karier Piala Dunianya  tahun ini. Tentu seluruh tim ingin memberi kenangan manis untuk Messi setelah menang di Copa America.
 


3. Ajang Balas Dendam Kroasia

Secara tak langsung, laga semifinal merupakan laga balas dendam Kroasia terhadap timnas-timnas yang duduk di kursi semifinalis. Pasalnya, Kroasia masih tak melupakan sejarah mereka ditundukkan Perancis empat tahun lalu. Tidak ada satupun tim yang berbangga duduk sebagai juara kedua. Itu membuat Kroasia memiliki jiwa membara untuk meraih trofi sebagai juara pertama Piala Dunia tahun ini.


4. Statistik yang Sama

Dalam total 5 kali pertemuan  di laga persahabatan dan Piala Dunia, kedua tim sama-sama memiliki statistik kemenangan yang sama rata. Argentina dan Kroasia sama-sama menelan kekalahan dua kali, dua kali kemenangan, dan satu kali pertandingan berakhir dengan skor seri. Hal ini membuat duel keduanya di semifinal Piala Dunia nanti semakin panas.

Baca jugaTeknologi Canggih Al Hilm, Bola Khusus Semifinal & Final Piala Dunia 2022

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Ada Konser Mini Bareng Nadin Amizah dan Satine Zaneta di Resso Studio Live

BERIKUTNYA

Awas Kehabisan! Cek Harga & Cara Beli Tiket Konser MAMAMOO di ICE BSD

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: