Mental Mesin Diesel, Begini Skenario Jerman Lolos Babak 16 Besar
28 November 2022 |
16:00 WIB
Langkah Jerman pada Piala Dunia 2022 sungguh tak mulus. Pasukan Der Panzer yang berada di Grup E harus berhadapan tim-tim dengan kekuatan nyaris seimbang, seperti Spanyol, Jepang, dan Kosta Rika. Hal itu membuat Jerman harus berjuang ekstra keras agar lolos ke babak 16 besar.
Dalam dua kali pertandingan yang sudah dilakukan, Jerman pun masih kesulitan menemukan ritme permainannya. Pada laga pertama melawan Jepang, Jerman harus menderita kekalahan yang menyakitkan.
Jerman dipaksa mengakui keunggulan Jepang dengan skor 2-1. Hasil itu sebenarnya cukup di luar prediksi. Sebab, Jerman memiliki keunggulan di berbagai sisi dibanding Jepang.
Pada laga kedua di Grup E, Jerman kembali belum menemukan kemenangan. Tim asuhan Hansi Flick harus puas berbagi angka dengan Spanyol pada laga yang berlangsung di Al Bayt Stadium, Qatar, dini hari tadi (28/11).
Baca juga: Banjir Gol, Cek Catatan Pertandingan Spanyol vs Jerman dalam Satu Dekade Terakhir
Praktis, Jerman jadi salah satu tim yang belum pernah mencicipi kemenangan pada Piala Dunia 2022. Performa buruk itu menempatkan Jerman di posisi paling buncit Grup E.
Jerman hanya mengoleksi 1 poin dari 2 pertandingan yang dimainkannya. Padahal, seluruh tim dari Grup E sudah mengoleksi minimal 1 kemenangan dari pertandingan yang telah dilakukannya. Di Grup E, Spanyol masih digdaya dengan perolehan 4 poin dari 1 kali kemenangan dan 1 kali hasil imbang.
Meski kini berada di dasar klasemen, Der Panzer sebenarnya masih memiliki peluang untuk lolos ke babak 16 besar. Hasil pertandingan Kosta Rika vs Jepang cukup memberikan keuntungan bagi Jerman.
Pada laga tersebut, Kosta Rika berhasil menumbangkan Jepang. Alhasil, 2 tim tersebut kini sama-sama memeroleh 3 poin dari 2 pertandingan yang dilakukannya.
Pengamat sepak bola Ronny Pangemanan mengatakan Jerman masih punya peluang lolos ke babak 16 besar. Dia mengatakan Grup E adalah grup yang cukup seksi karena persaingannya cukup ketat.
Pria yang akrab disapa Bung Ropan mengatakan saat ini Jerman bak memiliki napas tambahan setelah bermain imbang dengan Spanyol. Di sisi lain, Jepang pun kalah dari Kosta Rika. Sebab, hasil tersebut membuat Jerman masih memiliki peluang lolos.
“Jerman ini beruntung sekali. Sempat tertinggal, tetapi kemudian menyamakan kedudukan. Hasil itu seolah menghidupkan kembali harapan buat Jerman,” ungkap Bung Ropan kepada Hypeabis.
Bung Ropan mengatakan Jerman kini harus fokus untuk meraih kemenangan pada laga terakhir mereka melawan Kosta Rika. Mereka harus menang dalam jumlah skor yang lebih tinggi untuk mengantisipasi hasil laga lain antara Jepang vs Spanyol.
Jika Jepang vs Spanyol berakhir imbang, tim Samurai Biru akan memiliki poin yang sama dengan Jerman. Perebutan peringkat kedua pun akan ditentukan melalui perolehan jumlah gol. Namun, jika Jepang kalah dan Jerman menang, pasukan Der Panzer langsung otomatis lolos ke 16 besar.
Dalam perebutan kursi 16 besar di Grup E, selisih gol akan jadi poin yang krusial. Sebab, sangat mungkin ada tim yang memiliki poin yang sama sehingga selisih gol akan menentukan.
Bung Ropan mengatakan Jerman selama ini memang identik dengan mental mesin diesel. Tampaknya, hal itu masih terjadi pada Piala Dunia 2022.
Julukan mesin diesel disematkan ke Jerman karena Der Panzer kerap telat panas dalam mengarungi sebuah kompetisi. Namun, setelah mesin panas, Jerman bisa menemukan ritme permainan terbaiknya dan mengalahkan semua lawan.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Dalam dua kali pertandingan yang sudah dilakukan, Jerman pun masih kesulitan menemukan ritme permainannya. Pada laga pertama melawan Jepang, Jerman harus menderita kekalahan yang menyakitkan.
Jerman dipaksa mengakui keunggulan Jepang dengan skor 2-1. Hasil itu sebenarnya cukup di luar prediksi. Sebab, Jerman memiliki keunggulan di berbagai sisi dibanding Jepang.
Pada laga kedua di Grup E, Jerman kembali belum menemukan kemenangan. Tim asuhan Hansi Flick harus puas berbagi angka dengan Spanyol pada laga yang berlangsung di Al Bayt Stadium, Qatar, dini hari tadi (28/11).
Baca juga: Banjir Gol, Cek Catatan Pertandingan Spanyol vs Jerman dalam Satu Dekade Terakhir
Praktis, Jerman jadi salah satu tim yang belum pernah mencicipi kemenangan pada Piala Dunia 2022. Performa buruk itu menempatkan Jerman di posisi paling buncit Grup E.
Jerman hanya mengoleksi 1 poin dari 2 pertandingan yang dimainkannya. Padahal, seluruh tim dari Grup E sudah mengoleksi minimal 1 kemenangan dari pertandingan yang telah dilakukannya. Di Grup E, Spanyol masih digdaya dengan perolehan 4 poin dari 1 kali kemenangan dan 1 kali hasil imbang.
Meski kini berada di dasar klasemen, Der Panzer sebenarnya masih memiliki peluang untuk lolos ke babak 16 besar. Hasil pertandingan Kosta Rika vs Jepang cukup memberikan keuntungan bagi Jerman.
Pada laga tersebut, Kosta Rika berhasil menumbangkan Jepang. Alhasil, 2 tim tersebut kini sama-sama memeroleh 3 poin dari 2 pertandingan yang dilakukannya.
Pengamat sepak bola Ronny Pangemanan mengatakan Jerman masih punya peluang lolos ke babak 16 besar. Dia mengatakan Grup E adalah grup yang cukup seksi karena persaingannya cukup ketat.
Pria yang akrab disapa Bung Ropan mengatakan saat ini Jerman bak memiliki napas tambahan setelah bermain imbang dengan Spanyol. Di sisi lain, Jepang pun kalah dari Kosta Rika. Sebab, hasil tersebut membuat Jerman masih memiliki peluang lolos.
“Jerman ini beruntung sekali. Sempat tertinggal, tetapi kemudian menyamakan kedudukan. Hasil itu seolah menghidupkan kembali harapan buat Jerman,” ungkap Bung Ropan kepada Hypeabis.
Bung Ropan mengatakan Jerman kini harus fokus untuk meraih kemenangan pada laga terakhir mereka melawan Kosta Rika. Mereka harus menang dalam jumlah skor yang lebih tinggi untuk mengantisipasi hasil laga lain antara Jepang vs Spanyol.
Jika Jepang vs Spanyol berakhir imbang, tim Samurai Biru akan memiliki poin yang sama dengan Jerman. Perebutan peringkat kedua pun akan ditentukan melalui perolehan jumlah gol. Namun, jika Jepang kalah dan Jerman menang, pasukan Der Panzer langsung otomatis lolos ke 16 besar.
Dalam perebutan kursi 16 besar di Grup E, selisih gol akan jadi poin yang krusial. Sebab, sangat mungkin ada tim yang memiliki poin yang sama sehingga selisih gol akan menentukan.
Bung Ropan mengatakan Jerman selama ini memang identik dengan mental mesin diesel. Tampaknya, hal itu masih terjadi pada Piala Dunia 2022.
Julukan mesin diesel disematkan ke Jerman karena Der Panzer kerap telat panas dalam mengarungi sebuah kompetisi. Namun, setelah mesin panas, Jerman bisa menemukan ritme permainan terbaiknya dan mengalahkan semua lawan.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.