Pangeran Harry dan Meghan Markle di hari pernikahannya, Mei 2018. (Sumber gambar: Royal Family)

Serial Dokumenter Pangeran Harry & Meghan Markle Tayang 8 Desember 2022

23 November 2022   |   11:36 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Serial dokumenter yang mengangkat kisah tentang Pangeran Harry dan Meghan Markle dijadwalkan tayang pada 8 Desember 2022 di platform streaming Netflix. Meski diliputi dengan kontroversi dan reaksi keras publik, menyusul penayangan musim terbaru The Crown, Netflix tetap optimistis.

Kabar tentang penayangan serial dokumenter itu disampaikan oleh tabloid Page Six secara eksklusif pada 21 November 2022 waktu setempat. Page Six menuliskan bahwa rilis serial dokumenter tentang keluarga Duke and Duchess of Sussex itu akan mengalami penundaan karena reaksi keras atas musim terbaru The Crown.

Tetapi Page Six mengonfirmasi bulan lalu bahwa streamer akan bergerak maju dengan tanggal rilis Desember,” demikian tertulis.

Meski demikian, belum ada keterangan lebih lanjut tentang serial dokumenter ini selain tanggal rilis. Bahkan, judul serial dokumenter ini juga belum dipublikasikan. Serial ini disebut-sebut menjadi pusat perhatian banyak orang dan juga membuat banyak pihak berspekulasi. Keduanya diketahui bekerja sama dengan Netflix terkait serial ini dengan nilai kesepakatan jutaan dolar.

Baca juga: Berkomitmen Cukup Dua Anak, Pangeran Harry & Meghan Markle dapat Penghargaan

Proyek dokumenter ini sejatinya telah dikerjakan sejak tahun lalu, tetapi, menurut sumber yang enggan menyebutkan identitasnya, baik Pangeran Harry maupun Meghan sempat berubah pikiran setelah Ratu Elizabeth II meninggal dunia beberapa waktu lalu.

Sementara itu, sumber lainnya menuturkan bahwa sebagian besar acara itu “bertentangan” dengan yang ditulis sang pangeran dalam memoarnya yang akan datang, yakni Spare, yang akan diluncurkan pada 10 Januari 2023.

Untuk diketahui, pada saat ini, Pangeran Harry dan Meghan memutuskan untuk mengundurkan diri dari anggota kerajaan, dan pindah ke California, Amerika Serikat. Langkah ini pun membuat mereka kehilangan gelar dan fasilitas lain sebagai keluarga kerajaan.

Sebelumnya, tabloid Page Six menuliskan bahwa Pangeran Harry dan Meghan telah memutuskan mengganti sutradara asli proyek tersebut, yakni Garret Bradley karena perbedaan pendapat yang terjadi, dengan Liz Garbus.

Dilansir dari laman IMDb.com, sutradara Liz Garbus yang memiliki nama lengkap Elizabeth Freya Garbus adalah sutradara yang tidak asing dengan film dokuementer. Dia telah menyutradarai sejumlah film, dan salah satu dari beberapa film itu adalah What Happened, Miss Simone?

Film yang rilis pada 2015 silam itu merupakan film dokumenter tentang kehidupan dan legenda Nina Simone, yakni seorang penyanyi, pianis, dan aktivis hak-hak sipil Amerika berlabel "High Priestess of Soul."

Film itu berhasil masuk dalam nominasi Academy Awards pada 2016 untuk kategori Best Documentary. Selain itu, film itu juga berhasil mendapatkan penghargaan di ajang Primetime Emmy Awards pada 2016 di kategori Outstanding Documentary or Nonfiction Special.

What Happened, Miss Simone? Secara keseluruhan memenangkan 6 penghargaan dan masuk dalam 19 nominasi. Film ini juga memperoleh rata-rata rating 7,6 dari 10 dengan pemberi nilai sebanyak 14.058 pengguna IMDb.

Film dokumenter lain yang juga merupakan karya sang sutradara adalah Bobby Fischer Against the World. Dokumenter ini tentang kehidupan tragis dan aneh master catur Bobby Fischer. Film ini mengeksplorasi kehidupan sang master dari kecil yang bermasalah, status juara dunia yang disandang, sampai menjadi seorang buronan.

Editor: Nirmala Aninda
 

SEBELUMNYA

4 Pasar Tradisional Unik & Populer yang Ada di Qatar

BERIKUTNYA

Siap Harumkan Indonesia, Intip Persiapan RRQ Kazu & SES Alfaink Jelang FFWS 2022 Bangkok

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: