Lionel Messi, pemain timnas Argentina (Sumber gambar: Instagram.com/afa)

Menengok 5 Pertandingan Terakhir Argentina dan Arab Saudi, Ketemu Perdana di Piala Dunia

22 November 2022   |   16:30 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Gelaran Piala Dunia 2022 telah dimulai pada 20 November 2022. Dibuka dengan kekalahan Qatar di kandangnya sendiri, keseruan pertandingan sepak bola terus berlanjut pada babak lainnya. Hari ini, terdapat 3 pertandingan yang akan digelar dengan laga Argentina vs Arab Saudi sebagai pembukanya.

Menariknya, Argentina dan Arab Saudi mencetak sejarah pertemuan baru di Piala Dunia 2022. Keduanya belum pernah terlibat dalam pertemuan sekali pun di gelaran Piala Dunia. Mereka baru pernah sekali bertemu dalam laga persahabatan pada November 2012 yang menghasilkan skor 0-0.

Skuad Argentina dan Arab Saudi berhadapan perdana di ajang sekelas Piala Dunia 2022. Tentu ini menjadi laga yang menegangkan bagi skuad Arab Saudi melawan Lionel Messi dan kawan-kawan.

Baca juga: Argentina diuntungkan, Mimpi Messi Juara di Piala Dunia Terakhir Bisa Terwujud

Namun, pertandingan ini juga jadi laga yang tak tertebak bagi anak asuhan Lionel Scaloni tersebut. Argentina harus mampu membaca pergerakan skuad Arab Saudi secara langsung di lapangan, mengingat keduanya belum pernah bertemu sekalipun di laga sekelas Piala Dunia.

Dilansir dari situs FIFA, saat ini Arab Saudi duduk di peringkat 51 dalam peringkat tim sepak bola versi FIFA. Sementara itu, Argentina jauh di atas angin sebagai peringkat ke-3 FIFA di bawah Belgia.

Meski cukup timpang, laga ini dinantikan oleh penggemar sepak bola. Argentina masih menjadi tim yang mengejutkan dalam lima pertandingan terakhir. Terakhir, Argentina berhasil membuat pesta gol di gawang Uni Emirat Arab pada 16 November 2022 lalu.

Bahkan dari empat pertandingan terakhir, tidak tercatat satupun gol yang mampu dilesatkan lawan ke gawang Argentina. Ini membuat Argentina menjadi tim yang menakutkan dengan lini serangan sekaligus pertahanan yang kuat.

Sementara Arab Saudi mengoleksi skor seri dalam lima pertandingan terakhirnya. Mereka hanya menang tipis dari Islandia dalam laga 6 Novemebr 2022 lalu. Sisanya, Arab Saudi menjalani laga kurang berarti karena skor imbang. Dalam pertandingan terakhir, Arab Saudi pun kalah dari Kroasia dengan skor 0-1.

Baca juga: Laga Grup C Piala Dunia 2022, Argentina Diprediksi Unggul Lawan Arab Saudi

Tentu ini menjadi pemanasan yang buruk bagi Arab Saudi sebelum menemui Argentina hari ini. Dari lima pertandingan terakhir, Argentina mengoleksi total 17 gol dalam lima pertandingan terakhir. Sementara skuad Arab Saudi hanya melesatkan 3 gol dalam catatan lima pertandingan yang selesai dijalani. Berikut catatan pertandingan terakhir Argentina dan Arab Saudi sebelum bertemu hari ini:
 


5 Pertandingan Terakhir Argentina:

  • Argentina 1-1 Ekuador, 30 Maret 2022
  • Argentina 5-0 Estonia, 6 Juni 2022
  • Argentina 3-0 Honduras, 24 September 2022
  • Argentina 3-0 Jamaika, 28 September 2022
  • Argentina 5-0 Uni Emirat Arab, 16 November 2022


5 Pertandingan Terakhir Arab Saudi:

  • Arab Saudi 1-1 Albania, 26 Oktober 2022
  • Arab Saudi 0-0 Honduras, 30 Oktober 2022
  • Arab Saudi 1-0 Islandia, 6 November 2022
  • Arab Saudi 1-1 Panama, 10 November 2022
  • Arab Saudi 0-1 Kroasia, 16 November 2022

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda
 

SEBELUMNYA

Mengenal Sejarah Musik Rap & Perkembangannya di Indonesia

BERIKUTNYA

176 Karya Seni Lukis Cat Air Hadir di Pameran Galeri Nasional

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: