Mau Beli Barang dari Luar Negeri? Ikuti 6 Langkah Ini
19 November 2022 |
14:42 WIB
Berbelanja secara daring adalah kegiatan yang kini menjadi pilihan bagi banyak masyarakat di dalam negeri. Selain mudah, pembelian barang melalui daring juga kerap murah karena tidak jarang ada potongan. Tidak hanya itu, kalian juga bisa melakukan pembelian barang-barang dari luar negeri di platform jual beli daring seperti Alibaba, Amazon, eBay, dan sebagainya.
Cukup dengan menggunakan perangkat seperti laptop atau gawai pintar, barang dari luar negeri yang mungkin tidak ada di dalam negeri bisa kalian dapatkan.
Jika kalian ingin berbelanja barang-barang dari luar negeri, berikut langkah-langkah yang dapat dilakukan.
Sebelum berbelanja di luar negeri, langkah pertama yang harus kalian lakukan adalah dengan menentukan barang apa yang akan dibeli. Jangan sampai kalian membeli barang yang tidak dibutuhkan atau tidak jelas.
Jika barang yang akan dibeli memiliki potensi berupa barang palsu, pastikan kalian mempelajari ciri-ciri barang palsu dan asli. Salah satu kelemahan membeli barang secara daring adalah tidak bisa lihat langsung barang yang akan dibeli. Namun, bukan berarti kita tidak bisa berhati-hati atau meminimalkan risiko mendapatkan barang palsu.
Setelah menentukan barang yang akan dibeli, langkah selanjutnya adalah memilih marketplace atau platform digital jual beli barang internasional. Kalian akan menemukan banyak marketplace internasional yang menjual barang dari luar negeri.
Dari banyak marketplace yang ada, pilih marketplace yang terpercaya. Nama besar atau reputasi mungkin bisa jadi pertimbangan saat kalian akan memilih marketplace yang hendak digunakan. Agar dapat barang dengan diskon besar, jangan lupa juga cek promo yang mereka berikan.
Tidak jauh berbeda dengan marketplace yang ada di Indonesia, sejumlah platform juga beli daring internasional juga memiliki beragam penjual. Pastikan bahwa penjual barang yang akan kalian beli adalah yang sudah terverifikasi.
Tidak hanya itu, pastikan juga riwayat penjualannya selama ini, rating, jumlah transaksi, pengiriman, dan sebagainya. Jangan lupa juga untuk mengecek respons penjual saat kita hendak membeli. Jangan sampai penjualnya tidak responsif yang dapat menyusahkan ketika barang tidak sesuai atau akan komplain.
Melakukan jual dan beli antara negara tentu berbeda dengan jual dan beli di dalam satu negara. Jadi, kalian perlu memeriksa dengan detail dan lengkap mengenai syarat-syarat dan ketentuan yang diterapkan di platform jual dan beli itu.
Bagaimana proses jual dan belinya, apa yang harus dilakukan saat barang tidak sesuai dan melakukan pengembalian, dan sebagainya. Cek juga tentang perlindungan atau proteksi terhadap barang yang kita beli.
Saat sudah menemukan barang yang akan dibeli, menentukan platform jual beli daring yang akan digunakan, maka langkah selanjutya adalah dengan berhitung. Selain komponen harga, kalian juga harus memperhitungkan tentang ongkos kirim, bea masuk, & pajak.
Ongkos kirim dari luar negeri tentu akan berbeda dengan ongkos kirim antarkota di dalam negeri. Sementara terkait bea masuk dan pajak, kalian bisa memeriksa aturan terbaru tentang barang dari luar negeri yang dikenakan bea masuk dan pajak saat masuk ke dalam negeri.
Setelah selesai melakukan hitung-hitungan, langkah lainnya adalah melakukan pembayaran. Kalian bisa melakukan pembayaran dengan menggunakan kartu kredit atau kartu debit.
Sebagai contoh, situs eBay menerima pembayaran dengan sejumlah cara seperti paypal, paypal credit, credit card or debit card, apple pay, google pay, spendable funds, dan sebagainya.
Editor: Fajar Sidik
Cukup dengan menggunakan perangkat seperti laptop atau gawai pintar, barang dari luar negeri yang mungkin tidak ada di dalam negeri bisa kalian dapatkan.
Jika kalian ingin berbelanja barang-barang dari luar negeri, berikut langkah-langkah yang dapat dilakukan.
1. Tentukan Barang.
Sebelum berbelanja di luar negeri, langkah pertama yang harus kalian lakukan adalah dengan menentukan barang apa yang akan dibeli. Jangan sampai kalian membeli barang yang tidak dibutuhkan atau tidak jelas.Jika barang yang akan dibeli memiliki potensi berupa barang palsu, pastikan kalian mempelajari ciri-ciri barang palsu dan asli. Salah satu kelemahan membeli barang secara daring adalah tidak bisa lihat langsung barang yang akan dibeli. Namun, bukan berarti kita tidak bisa berhati-hati atau meminimalkan risiko mendapatkan barang palsu.
2. Pilih Marketplace.
Setelah menentukan barang yang akan dibeli, langkah selanjutnya adalah memilih marketplace atau platform digital jual beli barang internasional. Kalian akan menemukan banyak marketplace internasional yang menjual barang dari luar negeri.Dari banyak marketplace yang ada, pilih marketplace yang terpercaya. Nama besar atau reputasi mungkin bisa jadi pertimbangan saat kalian akan memilih marketplace yang hendak digunakan. Agar dapat barang dengan diskon besar, jangan lupa juga cek promo yang mereka berikan.
3. Penjual atau Seller.
Tidak jauh berbeda dengan marketplace yang ada di Indonesia, sejumlah platform juga beli daring internasional juga memiliki beragam penjual. Pastikan bahwa penjual barang yang akan kalian beli adalah yang sudah terverifikasi.Tidak hanya itu, pastikan juga riwayat penjualannya selama ini, rating, jumlah transaksi, pengiriman, dan sebagainya. Jangan lupa juga untuk mengecek respons penjual saat kita hendak membeli. Jangan sampai penjualnya tidak responsif yang dapat menyusahkan ketika barang tidak sesuai atau akan komplain.
4. Pahami Syarat dan Ketentuan.
Melakukan jual dan beli antara negara tentu berbeda dengan jual dan beli di dalam satu negara. Jadi, kalian perlu memeriksa dengan detail dan lengkap mengenai syarat-syarat dan ketentuan yang diterapkan di platform jual dan beli itu.Bagaimana proses jual dan belinya, apa yang harus dilakukan saat barang tidak sesuai dan melakukan pengembalian, dan sebagainya. Cek juga tentang perlindungan atau proteksi terhadap barang yang kita beli.
5. Hitung Ongkos Kirim, Bea Masuk dan Pajak.
Saat sudah menemukan barang yang akan dibeli, menentukan platform jual beli daring yang akan digunakan, maka langkah selanjutya adalah dengan berhitung. Selain komponen harga, kalian juga harus memperhitungkan tentang ongkos kirim, bea masuk, & pajak.Ongkos kirim dari luar negeri tentu akan berbeda dengan ongkos kirim antarkota di dalam negeri. Sementara terkait bea masuk dan pajak, kalian bisa memeriksa aturan terbaru tentang barang dari luar negeri yang dikenakan bea masuk dan pajak saat masuk ke dalam negeri.
6. Cara Membayar.
Setelah selesai melakukan hitung-hitungan, langkah lainnya adalah melakukan pembayaran. Kalian bisa melakukan pembayaran dengan menggunakan kartu kredit atau kartu debit.Sebagai contoh, situs eBay menerima pembayaran dengan sejumlah cara seperti paypal, paypal credit, credit card or debit card, apple pay, google pay, spendable funds, dan sebagainya.
Editor: Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.