Setiap negara memang memiliki kota-kota ikonik yang menjadi daya tarik wisatawan (sumber gambar Unsplash/Su San Lee)

5 Kota Terindah di Dunia, Wajib Masuk Bucketlist Liburan Akhir Tahun

17 November 2022   |   10:45 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Kegiatan melancong saat ini sudah jamak dilakukan setiap orang. Terlebih dengan mudahnya akses transportasi dan promosi dari berbagai biro wisata yang menggiurkan.  Tak ayal hal ini membuat anak-anak muda rela menyisihkan uang untuk traveling pada masa libur akhir tahun.

Setiap negara memang memiliki kota-kota ikonik yang menjadi daya tarik wisatawan baik lokal maupun mancanegara. Selain itu kota  tersebut tentu memiliki keindahan dan keunikannya masing-masing. Hal ini tentu saja dipengaruhi faktor alam dan kebudayaan yang berkembang di  sana.

Tak hanya itu, kota-kota tersebut  biasanya juga memiliki landmark atau destinasi ikonik yang menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung. Terlebih di saat musim libur tiba, dan setiap orang ingin melepas penat untuk membahagiakan diri dengan berjalan-jalan atau berburu kuliner.

Nah, bagi yang ingin liburan tapi masih bingung mau ke mana, yuk simak rangkuman Hypeabis.id dari berbagai sumber daftar 5 kota terindah di dunia yang wajib masuk bucketlist saat libur akhir tahun dalam ulasan berikut.


1. Paris

Siapa sih yang tidak kenal Paris, kota yang identik sebagai pusatnya mode dunia ini memang menyimpan keindahan yang sudah tidak diragukan lagi. Di sini tentu saja juga ada landmark ikonik seperti Menara Eifel atau Sungai Seine yang sangat indah untuk dinikmati saat liburan.
 

ilustrasi sumber  ganbar (Unsplash//Rafael Kellermann Streit)

ilustrasi sumber ganbar (Unsplash//Rafael Kellermann Streit)


Saat berlibur ke sini kalian juga bisa mengunjungi Jembatan Pont de la Concorde, air mancur Fountaines, hingga datang ke Museum Louvre  untuk melihat karya seniman dunia seperti Lenardo da Vinci, dan Michelangelo yang tentunya bakal jadi pengalaman tak terlupakan.


2. Kyoto

Negeri Sakura juga bisa menjadi negara yang menjadi plihan favorit banyak orang saat liburan tiba. Salah satu destinasi wisatanya yang terkenal adalah Kota Kyoto yang terletak di Pulau Honshu. Selain terkenal akan keindahannya kota ini juga memiliki banyak situs sejarah yang wajib dikunjungi.

 

Ilustraso sumber gambar (Unsplash/Daisy Chen)

Ilustrasi sumber gambar (Unsplash/Daisy Chen)


Beberapa destinasi wisata yang bisa dijadikan tujuan antara lain Kuil Kiyomizudera yang terkenal dengan rumah panggung kayunya bernama Jigokudome, atau Kuil Kinkaku-Ji yang sangat eksotis dengan kolam renangnya yang memberi kesan ketenangan. Sehingga kamu dapat menyusun resolusi pada tahun depan.


3. Amsterdam

Kota di di negeri Kincir Angin ini juga memiliki kecantikan yang tak kalah memesona. Di sini kalian bisa menikmati liburan dengan menyusuri kanal Prinsengracht dengan cruise sambil menikmati bangunan arsitektur bersejarah di tepi-tepi kanal tersebut.
 

Ilustrasi sumber gambar (Unsplash/Gaurav Jain)

Ilustrasi sumber gambar (Unsplash/Gaurav Jain)


Tak hanya itu, kamu juga bisa menjadi flaneur, kegiatan jalan-jalan tanpa tujuan dengan menggunakan sepeda menyusuri  gang-gang di Amsterdam. Tapi, bagi yang ingin menikmati suasana khas kota ini bisa juga mengunjungi Rijkmuseum, atau menikmati lukisan karya seniman terkenal Van Gogh yang pastinya bakal membuat liburan kalian berkesan.


4. Chefchaouen

Negara Maroko juga menyimpan keunikan tersendiri dengan Kota Chefchaouen yang dikenal dengan nama Kota Mutiara Biru. Di sini juga ada banyak spot foto cantik di setiap sudut bangunan yang hampir sebagian besarnya berwarna biru dengan desainnya yang unik.

Berada di daerah pegunungan, penduduk kota ini juga terkenal ramah pada turis asing. Tak jarang mereka sering menawarkan minuman lokal  yang terbuat dari teh dan daun mint yang pastinya membuat kalian lebih rileks saat berjalan-jalan di kota ini.
 

iustrasi sumber gambar (Unsplash/Heidi Kaden)

iustrasi sumber gambar (Unsplash/Heidi Kaden)


Penggunaan wana biru di kota ini sendiri menurut beberapa teori yang populer bertujuan untuk mengusir nyamuk dari kota tersebut. Ada juga yang mengaitkannya sebagai pengingat untuk kehidupan spiritual yang melambangkan langit alam semesta.


5. Denpasar

Bagi yang tak ingin jauh-jauh ke luar negeri, Indonesia juga memiliki kota yang keindahannya sudah mendunia loh Genhype, salah satunya adalah Denpasar, Bali. Di sini kalian tentu saja bisa menikmati eksotisnya pantai dan wisata adat dengan tradisinya yang masih lestari.
 

Ilustrasi sumber gambar (Unsplash/Mahmud Ahsan)

Ilustrasi sumber gambar (Unsplash/Mahmud Ahsan)

Beberapa destinasi yang bisa dijadikan tujuan antara lain Pantai Sanur, Monumen Bajra Sandhi, Museum Bali Denpasar, Pura Agung Jagatnatha, dan masih banyak lagi.  Adapun dari sisi kuliner kalian juga bisa menikmati Ayam Betutu, Ikan Bakar Bandega, atau Rumput Laut ala Serangan.


Editor: Indyah Sutriningrum

SEBELUMNYA

Serial Big Bet, Ketika Hidup Sang Mantan Raja Kasino Jadi Pertaruhan

BERIKUTNYA

Weak Hero Class 1, Drakor yang Ungkap Realitas Kelam Bulying SMA di Korea

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: