Ilustrasi pemakaian tabir surya. (Dok. Moose Photos dari Pexels)

Ini Lho Alasan & Tips untuk Gunakan Tabir Surya saat Beraktivitas

29 June 2021   |   15:48 WIB

Setiap dari Genhype pasti memiliki risiko kesehatan kulit, salah satunya adalah risiko akibat dari paparan sinar matahari seperti kulit terbakar alias sunburn, noda gelap, keriput, hingga kanker kulit. So, penting sekali bagi Genhype untuk menggunakan tabir surya dalam mendukung aktivitas sehari-hari.

Sebagian kita mungkin belum sering menggunakan tabir surya dan menganggapnya sebagai krim perawatan kulit yang digunakan musiman seperti saat pergi ke pantai atau saat menghadapi cuaca yang sangat panas.

Berdasarkan saran para ahli dermatologis, setidaknya setiap orang harus menggunakan tabir surya dengan kandungan SPF 15 mengingat adanya risiko kanker kulit pada semua orang. Tetapi, Genhype yang biasa melakukan aktivitas luar ruangan membutuhkan tabir surya minimal SPF 30 atau lebih untuk perlindungan yang lebih baik.

 

Ilustrasi (Dok BATCH by Wisconsin Hemp Scientific/Unsplash)

Ilustrasi (Dok BATCH by Wisconsin Hemp Scientific/Unsplash)

 

Dermatologis Caren Campbell berbagi beberapa tips dalam menggunakan produk tabir surya untuk keseharian berdasarkan jumlah yang digunakan, penggunaan tabir surya saat melakukan tata rias, dan kapan harus memakainya.

Menurutnya, jenis cairan lebih disarankan ketimbang tabir surya berbentuk semprotan karena kemampuan untuk melapisi kulit yang lebih baik di seluruh bagian tubuh. Lalu, penggunaan tabir surya rata-rata yang disarankan untuk orang dewasa adalah hampir 30 mililiter (ml) atau setara dengan dua jari tangan.

Dia juga menyarankan untuk mengaplikasikan tabir surya pada beberapa area yang sering dilewati seperti telinga, bagian atas kaki, kepala dan kulit kepala, serta leher.

Campbell menambahkan bahwa kanker kulit yang agresif biasanya terjadi di dahi, telinga, dan bibir karena tiga daerah tersebut sering terpapar matahari dan sering dilupakan saat pengaplikasian tabir surya.

Lalu, Campbell juga mengimbau untuk tetap menggunakan tabir surya meski beberapa produk riasan wajah mengandung SPF yang diklaim cukup untuk melindungi kulit wajah.
"Anda tetap harus menggunakan tabir surya wajah yang baik sebagai tambahan untuk riasan wajah yang lebih baik, mengingat banyak produk ini tidak mengandung SPF 30 atau lebih sehingga belum optimal dalam memberikan perlindungan," jelas Campbell.

Terakhir, dia menyarankan untuk menggunakan tabir surya setidaknya 15 menit sebelum ke luar ruangan dengan paparan sinar matahari langsung dan harus diaplikasikan ulang setiap dua jam atau saat sudah berkeringat atau setelah berenang.

Ini dilakukan karena produk tabir surya merupakan produk yang tahan air atau water resistant sehingga harus tetap digunakan ketika sudah terkena air.



Editor: Roni Yunianto

 

SEBELUMNYA

Yuk Kenalan dengan 5 Gaya Seni Lukis India yang Paling Populer

BERIKUTNYA

SEVENTEEN Lanjutkan Aktivitas Promosi Setelah Selesai Karantina Mandiri

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: