Drama The Season of Kkokdu Tunda Proses Syuting Setelah Kepergian Lee Ji Han di Itaewon
01 November 2022 |
07:58 WIB
Kepergian Lee Ji Han membuat drama baru MBC berjudul Kkokdu's Gye Jeol (The Season of Kkokdu) menunda proses produksi. Ternyata, mantan kontestan Produce 101 Season 2 itu menjadi salah satu pemeran dalam serial drama Korea ini. Seorang pejabat dari tim produksi Kkokdu's Gye Jeol mengungkapkan syuting ditunda dalam masa berkabung ini.
.
Adapun Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol menetapkan masa berkabung sejak 30 Oktober 2022 hingga sepekan ke depan.
Baca juga: 9 Drama Korea yang Tayang November, Ada Minho SHINee hingga Song Joong Ki
Mengutip Soompi, Kkokdu's Gye Jeol adalah sebuah roman fantasi yang menceritakan kisah seorang malaikat maut bernama Kkokdu (Kim Jung Hyun) yang turun ke dunia untuk menghukum manusia setiap 99 tahun. Kkokdu bertemu Han Gye Jeol (Im Soo Hyang), seorang dokter dengan kemampuan misterius, dan mulai bekerja sebagai dokter tamu.
Aktor Lee Ji Han yang meninggal dalam tragedi Itaewon akhir pekan lalu, mengambil peran sebagai Jung Yi Deun, mantan pacar Han Gye Jeol. Harusnya dia menjalani syuting pada beberapa waktu ini.
Tim produksi menyebut masih ada sisa adegan untuk karakter yang belum difilmkan, tetapi belum ada keputusan yang diambil untuk penggantian aktor tersebut. Tim produksi masih dalam suasana berkabung dan mengunjungi rumah duka Lee Ji Han, kemarin, untuk menyampaikan belasungkawa terhadap keluarga.
Lee Ji Han diketahui menjadi salah satu korban yang meninggal dunia dalam Pesta Halloween di Itaewon, Korea Selatan, pada Sabtu (29/10/2022), malam waktu setempat.
Berita meninggalnya Lee Ji Han, yang sempat menjadi bintang iklan Luwak White Koffie di Indonesia ini, pertama kali diketahui publik ketika beberapa rekan cast-nya dari Produce 101 Season 2, membagikan kabar tersebut di Instagram.
“Ji Han telah meninggal dunia dan pergi ke tempat yang nyaman. Kami meminta Anda mengucapkan selamat tinggal padanya di jalan terakhirnya,” tulis Park Hee Seok akhir kemarin.
Kabar kematian Ji Han pun kemudian dikonfirmasi langsung pihak agensinya, 935 Entertainment. “Memang benar bahwa Lee Ji Han meninggal karena kecelakaan di Itaewon pada 29 Oktober,” ungkap perwakilan agensi, dikutip dari Soompi, Senin (31/10/2022).
Semasa hidupnya, Lee Ji han dikenal sebagai pribadi yang baik dan positif. Publik mulai mengenal Ji Han saat menjadi kontestan Produce 101 Seasone 2. Dia mewakili Pan Entertainment sebagai trainee. Namun, setelah pertunjukan, dia meninggalkan Pan dan bergabung dengan WIDMAY Entertainment.
Sayangya, dia menempati posisi terakhir dari 98 trainee yang berkompetisi di acara tersebut. Ji Han sempat meluapkan kekecewaannya di laman Instagram karena tereliminasi.
Pria kelahiran 3 Agustus 1998 ini mengaku sudah bekerja keras selama program tersebut dan bahkan tidak banyak tidur. Kendati demikian, dia tidak banyak ditampilkan dalam layar saat kompetisi berlangsung.
“Jadi saya sedikit kecewa. Hal yang paling membuatku sedih adalah ada orang yang masih belum mengenalku sama sekali,” tulisnya pada Mei 2017 lalu.
Baca juga: Drama Korea The Fabulous Rajut Kisah Perjuangan Keras Anak Muda dalam Industri Fashion
Walaupun kecewa tidak mendapat kesempatan tersebut, Ji Han menegaskan akan terus belajar dan berusaha untuk menjadi idola. Dengan kerja kerasnya, dia pun akhirnya debut sebagai aktor pada musim semi 2019 di web drama Today Was Another Nam Hyun Day.
Pada 2021, Lee Ji Han menjadi salah satu bintang iklan Luwak White Koffie, brand kopi kenamaan di Indonesia. Dalam iklan bertajuk Ngafe di Rumah itu, Lee Ji Han berkolaborasi dengan artis lokal seperti Mawar de Jongh dan Cut Baby Tsabina.
Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News
Editor: Fajar Sidik
.
Adapun Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol menetapkan masa berkabung sejak 30 Oktober 2022 hingga sepekan ke depan.
Baca juga: 9 Drama Korea yang Tayang November, Ada Minho SHINee hingga Song Joong Ki
Mengutip Soompi, Kkokdu's Gye Jeol adalah sebuah roman fantasi yang menceritakan kisah seorang malaikat maut bernama Kkokdu (Kim Jung Hyun) yang turun ke dunia untuk menghukum manusia setiap 99 tahun. Kkokdu bertemu Han Gye Jeol (Im Soo Hyang), seorang dokter dengan kemampuan misterius, dan mulai bekerja sebagai dokter tamu.
Aktor Lee Ji Han yang meninggal dalam tragedi Itaewon akhir pekan lalu, mengambil peran sebagai Jung Yi Deun, mantan pacar Han Gye Jeol. Harusnya dia menjalani syuting pada beberapa waktu ini.
Tim produksi menyebut masih ada sisa adegan untuk karakter yang belum difilmkan, tetapi belum ada keputusan yang diambil untuk penggantian aktor tersebut. Tim produksi masih dalam suasana berkabung dan mengunjungi rumah duka Lee Ji Han, kemarin, untuk menyampaikan belasungkawa terhadap keluarga.
Lee Ji Han diketahui menjadi salah satu korban yang meninggal dunia dalam Pesta Halloween di Itaewon, Korea Selatan, pada Sabtu (29/10/2022), malam waktu setempat.
Berita meninggalnya Lee Ji Han, yang sempat menjadi bintang iklan Luwak White Koffie di Indonesia ini, pertama kali diketahui publik ketika beberapa rekan cast-nya dari Produce 101 Season 2, membagikan kabar tersebut di Instagram.
“Ji Han telah meninggal dunia dan pergi ke tempat yang nyaman. Kami meminta Anda mengucapkan selamat tinggal padanya di jalan terakhirnya,” tulis Park Hee Seok akhir kemarin.
Kabar kematian Ji Han pun kemudian dikonfirmasi langsung pihak agensinya, 935 Entertainment. “Memang benar bahwa Lee Ji Han meninggal karena kecelakaan di Itaewon pada 29 Oktober,” ungkap perwakilan agensi, dikutip dari Soompi, Senin (31/10/2022).
Semasa hidupnya, Lee Ji han dikenal sebagai pribadi yang baik dan positif. Publik mulai mengenal Ji Han saat menjadi kontestan Produce 101 Seasone 2. Dia mewakili Pan Entertainment sebagai trainee. Namun, setelah pertunjukan, dia meninggalkan Pan dan bergabung dengan WIDMAY Entertainment.
Sayangya, dia menempati posisi terakhir dari 98 trainee yang berkompetisi di acara tersebut. Ji Han sempat meluapkan kekecewaannya di laman Instagram karena tereliminasi.
Pria kelahiran 3 Agustus 1998 ini mengaku sudah bekerja keras selama program tersebut dan bahkan tidak banyak tidur. Kendati demikian, dia tidak banyak ditampilkan dalam layar saat kompetisi berlangsung.
“Jadi saya sedikit kecewa. Hal yang paling membuatku sedih adalah ada orang yang masih belum mengenalku sama sekali,” tulisnya pada Mei 2017 lalu.
Baca juga: Drama Korea The Fabulous Rajut Kisah Perjuangan Keras Anak Muda dalam Industri Fashion
Walaupun kecewa tidak mendapat kesempatan tersebut, Ji Han menegaskan akan terus belajar dan berusaha untuk menjadi idola. Dengan kerja kerasnya, dia pun akhirnya debut sebagai aktor pada musim semi 2019 di web drama Today Was Another Nam Hyun Day.
Pada 2021, Lee Ji Han menjadi salah satu bintang iklan Luwak White Koffie, brand kopi kenamaan di Indonesia. Dalam iklan bertajuk Ngafe di Rumah itu, Lee Ji Han berkolaborasi dengan artis lokal seperti Mawar de Jongh dan Cut Baby Tsabina.
Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News
Editor: Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.