SEVENTEEN mengadakan konser di ICE BSD. (Sumber ilustrasi: Pexels/Picjumbocom)

Mau Nonton SEVENTEEN di ICE BSD? Ini Cara & Rutenya

24 September 2022   |   17:00 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Grup band asal Korea Selatan, yakni SEVENTEEN pada hari ini, Sabtu, 24 September 2022 dan besok, Minggu, 25 September 2022 akan melakukan pertunjukan konser di ICE BSD, Kabupaten Tangerang, Banten. Selain itu, November ini NCT 127 juga akan mengadakan konser di ICE BSD. Wah, ICE BSD bakalan kebanjiran pecinta Kpop nih!

Bagi Genhype yang sudah membeli tiket, dan ingin menuju atau pulang dari ICE BSD. Kalian harus mengetahui beberapa hal. Salah satu dari banyak hal itu adalah rute dan transportasi yang bisa kalian gunakan.

DIlansir dari beberapa sumber, berikut ruta dan transportasi yang bisa kalian gunakan ketika pergi ke ICE BSD, dan menonton sang pujaan hati.

Baca jugaSetlist Lengkap Lagu Konser SEVENTEEN Be The Sun In Jakarta, Yuk Hafalin Lagu-lagunya!
 

Kendaraan Mobil

Dilansir dari laman ice-indonesia.com, saat menggunakan kendaraan pribadi, genhype akan memiliki 2 pilihan jalan tol utama, yakni jalur tol Kunciran – Serpong dan jalur tol Jakarta (lingkar luar) – Serpong.

Dari tol Jakarta lingkuar Luar, kalian yang menggunakan kendaraan pribadi bisa keluar ke arah BSD City dan mengarah ke BSD City 2. Kemudian, belok kiri ke lampu lalu lintas Giant BSD City, dan ikuti jalan sampai ujung sampai ketempu pertigaan lampu lalu lintas. Kalian kemudian akan sampai di ICE BSD.


KRL Commuterline

Cara dan transportasi yang murah dan mudah untuk mencapai ICE BSD, dari laman ice-indoensia.com dan sumber lainnya, adalah dengan menggunakan kereta rel listrik (KRL) Commuterline. Genhype yang datang dari daerah manapun di wilayah Jabodetabek bisa menggunakan KRL yang mengarah ke serpong atau rangkasbitung.

Untuk menaiki KRL Commuterline dengan tujuan Serpong atau Rangkasbitung, kalian bisa naik dari Stasiun Tanah Abang. Setelah naik KRL di Stasiun Tanah Abang, Genhype bisa berhenti di Stasiun Serpong, Rawabuntu, atau Cisauk.

Dari tempat ini, cara paling mudah dan cepat adalah menggunakan transportasi ojek daring atau mobil daring. Dari Stasiun Serpong atau Rawabuntu, Genhype juga bisa menggunakan ojek pangkalan atau taksi untuk menuju ICE BSD.

Sementara dari Stasiun Cisauk, kalian akan menemukan intermoda BSD City. Dari tempat ini, kalian bisa juga menggunakan Shuttle Bus BSD Link, taksi, atau transportasi online menuju ke ICE.

Setelah selesai konser dan ingin menggunakan KRL untuk kembali, pastikan jadwal kereta ya Genhype. Jangan sampai kalian tertinggal jadwal kereta atau bahkan sudah tidak ada lagi jadwal kereta ke tempat pulang lantaran kereta terakhir sudah lewat.


Trans BSD

Cara ke ICE BSD lainnya, dalam laman ice-indonesia.com, adalah dengan menggunakan transportasi Trans BSD. Genhype bisa naik moda transportasi ini dari Mangga Dua mengingat jadwal Trans BSD hanya ada dari Mangga Dua pada Sabtu-Minggu. Dari tempat ini, kalian kemudian bisa berhenti di pemberhentian bus Griya Loka.

Dari pemberhentian bus ini, Genhype bisa menggunakan taksi, transportasi daring, atau naik bus di Shuttle BSD Link menuju ICE BSD. Saat menggunakan Trans BSD, jangan lupa untuk mengecek jadwalnya juga agar jangan sampai tertinggal nonton konser.


BSD Link

Dalam laman ice-indonesia.com, BSD Link adalah shuttel bus gratis yang dapat memudahkan Genhype untuk pergi ke mana saja di sekitar kawasan BSD, termasuk di dalamnya adalah menuju ke ICE BSD. Setiap hari terdapat 6 rute yang dilewati oleh bus gratis ini.

Setiap bus memiliki kapasitas 27 kuris dan 20 pegangan gantung untuk menapung 47 orang. Kemudian, terdapat 3 halte bus yang terletak tepat di depan ICE yang dapat menjadi tempat berhenti bagi Genhype.

Bus ini berangkat dari intermoda de park 1, intermoda de park 2, intermoda vanya park, dan Breeze & AEON Mall.

Baca jugaNCT 127 Konser di ICE BSD November, Cek Harga Tiket dan Syaratnya!


Transjakarta

Genhype juga bisa menggunakan bus Transjakarta ketika ingin berkunjung ke ICE BSD. Masih dalam laman ice-indonesia.com, TransJakarta juga memiliki layanan integrasi Tangerang-Jakarta melalui bus rute S11 yang beroperasi setiap hari pukul 5.00 WIB hingga 19.00 WIB.

Pemberhentian pertama rute bus S11 adalah Jelambar dan pemberhentian terakhirnya berada di Terminal BSD. Anda dapat melanjutkan perjalanan dengan menggunakan taksi atau transportasi online.


(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Gita Carla
 

SEBELUMNYA

6 Rekomendasi Parfum Lokal Wanita, Wangi dan Tahan Seharian

BERIKUTNYA

Coba Pijat di 6 Titik Ini untuk Meredakan Sakit Kepala

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: