Ilustrasi Mural Frida Kahlo (Sumber gambar: Unsplash/Tim Mossholder)

5 Rekomendasi Film tentang Maestro Lukis Dunia, Dijamin Seru!

24 September 2022   |   14:00 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

4. Basquiat (1996)

Sesuai judulnya, film fiksi biografis ini mengisahkan tentang  pelukis populer di dunia, Jean Michel Basquiat yang memulai kariernya dari jalanan dengan membuat mural saat dia masih menggelandang dengan gaya rambut gimbalnya yang khas.

Berdurasi 1 jam 48 menit, di film ini kita akan disuguhi bagaimana perjuangan Basquiat yang diperankan oleh Jeffrey Wright dalam menggapai cita-citanya menjadi pelukis terkenal hingga kelak dia bertemu dengan Andy Warhol, yang diperankan oleh David Bowie.

Disutradarai Julian Schnabel, yang juga merupakan teman dekat Basquiat, dalam film ini kita akan merasakan atmosfer yang kuat dari sosok pelukis kulit hitam yang karya-karyanya sangat fenomenal itu, serta bagaimana dia mengeksplorasi karya seni dengan pendekatan berbagai media.
 

5. Pollock (2000)

Film karya Ed Harris ini menceritakan kehidupan pribadi seniman abstrak ekspresionisme asal Amerika Serikat, Jackson Pollock yang memiliki masalah akibat kecanduan terhadap alkohol hingga dia diusir dari tempat tinggal adiknya di Amerika Serikat.

Karekter Pollock diperankan sendiri oleh Ed Harris, yang mana  dia kemudian menggelandang  hingga bertemu dengan Lee Krasner, diperankan Marcia Gay-Harden yang membantunya untuk pulih dari candu alkohol hingga mereka akhirnya menikah.

Dibalut konflik keluarga, kondisi psikologis Pollock yang temperamen, cinta segitiga, dan sejarah di balik karya-karyanya yang fenomenal, film biopik berdurasi 2 jam 3 menit ini akan mengajak kita untuk melihat pergumulan Pollock dalam berkarya hingga ia meninggal akibat kecelakaan pada 1956.
 


Nah itulah dia Genhype 5 rekomendasi film tentang pelukis-pelukis fenomenal dunia yang bisa kalian saksikan di paltform digital kesayangan masing-masing. Sudah nonton  yang mana saja kalian?

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Gita Carla
 
1
2


SEBELUMNYA

8 Kreasi Nail Art untuk Percantik Kukumu, Unik dan Anti Mainstream

BERIKUTNYA

Harga Tiket & Full Line Up We The Fest 2022 Mulai 23-25 September, Tiket Masih Tersedia!

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: