Tarif tiket masuk biasanya sebesar Rp50.000 pada Senin-Jumat dan Rp100.000 pada weekend. (sumber gambar: GIIAS 2022)

Sambut HUT Ke-77 Indonesia, GIIAS Terapkan Tarif Spesial

15 August 2022   |   15:00 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Like
Menyambut Hari Ulang Tahun Ke-77 Republik Indonesia, penyelenggara ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di ICE BSD City, Kabupaten Tangerang, memberikan penawaran tarif tiket spesial untuk pengunjung. 

Dalam rilis yang diterima Hypeabis.id, penyelenggara GIIAS 2022 menetapkan tarif tiket masuk ke ajang pameran otomotif tersebut sebesar Rp77.000 pada 17 Agustus 2022. Tarif tiket masuk biasanya sebesar Rp50.000 pada Senin-Jumat dan Rp100.000 pada weekend.

Masyarakat yang ingin datang ke GIIAS 2022 dan membeli tiket dapat melakukan pembelian secara daring atau online melalui aplikasi Auto360. Pengunjung yang akan hadir akan terbagi ke dalam 2 sesi setiap harinya. Langkah pembagian sesi pengunjung tersebut adalah untuk memastikan tidak ada kerumunan di area masuk otomotif.

Individu dapat mengunduh aplikasi Auto360 secara gratis yang tersedia pada Appstore dan Playstore. “Pengunjung hanya perlu mendaftar dan verifikasi akun, setelah itu dapat langsung menikmati seluruh fasilitas yang ditawarkan pada aplikasi Auto360,” demikian tertulis.

Selain penawaran tiket masuk dengan harga spesial, pengunjung juga akan merasakan suasana perayaan kemerdekaan di dalam area pameran dengan nuansa merah dan putih yang ditunjukkan oleh para peserta pada 17 Agustus 2022.

Baca jugaHUT Kemerdekaan Ke-77 RI, KAI Sediakan Tarif Tiket Promo Untuk Pelancong

Untuk diketahui, terdapat total 25 merek kendaraan penumpang dan komersial hadir pada gelaran GIIAS 2022, di antaranya membawa kendaraan listrik mereka, yaitu Audi, BMW, Chery, Daihatsu, DFSK, dan Honda.

Kemudian, terdapat juga Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mini, Mitsubishi Motors, Nissan, Porsche, Subaru, Suzuki, Toyota, VW, Wuling, dan dari kendaraan komersial hadir Hino, Isuzu, Mitsubishi Fuso, dan UD Trucks.

Baca jugaIntip Duet CR-V Hybrid & Accord Hybrid yang Mejeng di GIIAS 2022

Selain kendaraan roda empat, di ajang ini juga terdapat 15 merek ternama roda dua yang berpartisipasi di ajang GIIAS tahun ini. Merek-merek tersebut mulai dari Alva, AHM, Benelli, CF Moto, Exotic Bike, Gelis, Keeway, Minerva, Pacific Bike, Royal Enfield, Segway, Selis, SM Motor, SYM, dan Wmoto. 

Tak hanya motor bermesin bensin, GIIAS 2022 juga menyuguhkan deretan kendaraan roda dua bertenaga listrik. GIIAS 2022 juga menyediakan lokasi test ride dalam ruangan untuk menjajal beragam kendaraan listrik di area GIIAS Electric Vehicle (EV) Test Track.

Di ajang ini juga terdapat lebih dari 100 merek dari industri pendukung turut hadir, dan dari industri karoseri hadir, Adiputro, Laksana, Tentrem.

Sementara itu, para pengunjung yang belum mendapatkan vaksin dosis ketiga atau booster juga dapat memperoleh di ajang ini mengingat terdapat layanan vaksinasi dosis ketiga di 2 titik di ajang GIIAS 2022.
 
Titik pertama adalah zona outdoor depan Hall-3. Sementara itu, titik kedua penyelenggaraan vaksinasi dosisi ketiga adalah di Ruang Garuda 1 yang terdapat di lantai 1 ICE BSD City, Kabupaten Tangerang. “Bagi pengunjung yang sudah memiliki tiket GIIAS 2022 dan tiket vaksin booster di aplikasi PeduliLindungi, bisa melakukan vaksinasi booster di GIIAS 2022,” demikian tertulis.

Untuk diketahui, ajang GIIAS 2022 yang terselenggara di ICE BSD City akan berlangsung sampai dengan 21 Agustus 2022. Setelah itu, penyelenggara juga akan menyelenggarakan ajang yang sama di Surabaya dari 14 sampai dengan 18 September 2022 di  Grand City Convex.

Ajang ini akan kembali diadakan di Medan dan Makassar masing-masing pada 5-9 Oktober 2022 dan 16-20 November 2022. Di Medan, penyelenggara akan menyelenggarakan GIIAS di Santika Premier Hotel and Convention. Sementara itu, penyelenggara akan mengadakan GIIAS di Makassar di Celebes Convention Center.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla
 

SEBELUMNYA

3 Resep Penganan Tradisional Olahan Sagu, Cocok Dihidangkan saat 17 Agustusan

BERIKUTNYA

Bunda, Yuk Terapkan 4 Strategi Digital Parenting

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: