5 Gaya Fesyen yang Inspiratif & Simpel ala Korea
29 July 2022 |
13:46 WIB
1
Like
Like
Like
Selain musik, budaya, dan kuliner, bidang lain yang turut menjadi perhatian sebagian penggemar Hallyu adalah gaya berpakaian ataun fesyen. Idenik dengan berbagai macam gaya yang simpel tapi tetap kompleks, gaya pakaian ala Korea memiliki beberapa perbedaan dan estetika yang khas jika dibandingkan dengan gaya pakaian lain.
Mulai dari gaya pakaian untuk pekerjaan kantor sampai gaya kasual untuk pasangan, yuk simak lima gaya fesyen yang bisa ditiru dari masyarakat Korea Selatan ala Musinsa, salah satu toko pakaian daring dari Korea Selatan.
Pakaian dengan office look memiliki variasi gaya dari smart casual sampai formal, di mana gaya simpel ini bisa didapatkan dari beberapa pakaian dasar seperti kemeja, blus, celana panjang, blazer, dan cardigan.
Biasanya, pakaian untuk bekerja ala Korea menggunakan beberapa warna yang cenderung netral dan lembut seperti warna pastel dan warna earth tone serta memiliki siluet yang beragam dari siluet slim sampai oversized.
Biasanya, pakaian sehari-hari untuk masyarakat Korea akan menggunakan kombinasi siluet oversized dengan warna netral atau warna yang lebih terang. Beberapa kombinasi ini juga melibatkan pakaian yang tertutup di satu sisi dan terbuka pada sisi lain, misalnya penggunaan kaos dengan celana pendek atau rok atau penggunaan crop top dengan celana panjang. Kadang, masyarakat Korea juga mengenakan aksesoris tambahan seperti kacamata hitam, anting, kalung, dan gelang yang disesuaikan untuk memberikan aksen pada pakaian.
Dalam beberapa situasi, ada beberapa orang seperti kakak-adik, sepupu, atau pasangan kekasih yang mengenakan pakaian seragam atau couple look. Umumnya, beberapa pakaian yang mudah digunakan untuk pakaian pasangan atau seragam adalah pakaian unisex seperti kaos, sweater, setelan baju olahraga (hoodie/sweater dan celana jogger) atau pakaian dengan pola yang sama seperti kotak-kotak atau garis-garis.
Kadang, pakaian pasangan ini bisa berupa pakaian yang memiliki jenis dan warna yang sama tapi berbeda secara bentuk seperti kemeja, sepatu, jaket, hingga luaran seperti cardigan dan vest rajut yang menjadi tren selama setahun terakhir.
Selain desain interior yang identik dengan unsur minimalis, beberapa masyarakat Korea juga mengimplementasikan minimalisme dalam gaya berpakaian berkonsep monokrom. Biasanya, gaya ini mengedepankan pakaian satu warna dari ujung kepala sampai ujung kaki baik pada aksesoris sampai luaran.
Gaya ini diminati oleh sejumlah idol K-pop dengan menyesuaikan musim atau situasinya, seperti musim semi dan panas yang identik dengan warna monokrom yang lebih terang seperti warna pastel dan warna putih. Alternatifnya, pakaian monokrom dengan warna netral seperti hitam, abu-abu, krem, dan merah tua bisa jadi warna yang digunakan dalam berbagai kesempatan.
Gaya sporty merupakan salah satu referensi gaya spesifik yang umum digunakan dalam gaya kasual untuk keseharian. Untuk mencapai gaya ini, beberapa barang seperti kaos, celana jogger atau olahraga, dan sepatu sneakers bisa jadi kombinasi simpel untuk mendapatkan gaya ini.
Selain itu, beberapa kombinasi gaya lain yang bisa digunakan adalah celana pendek dan kaos, terusan olahraga atau jumpsuit dan sneakers, serta hoodie atau sweater dan celana pendek. Aksesoris pelengkap gaya ini bisa meliputi topi baseball dan visor serta kaos kaki pendek semata kaki atau panjang selutut.
Editor: Dika Irawan
Mulai dari gaya pakaian untuk pekerjaan kantor sampai gaya kasual untuk pasangan, yuk simak lima gaya fesyen yang bisa ditiru dari masyarakat Korea Selatan ala Musinsa, salah satu toko pakaian daring dari Korea Selatan.
1. Gaya pakaian kantoran
Pakaian dengan office look memiliki variasi gaya dari smart casual sampai formal, di mana gaya simpel ini bisa didapatkan dari beberapa pakaian dasar seperti kemeja, blus, celana panjang, blazer, dan cardigan.
Biasanya, pakaian untuk bekerja ala Korea menggunakan beberapa warna yang cenderung netral dan lembut seperti warna pastel dan warna earth tone serta memiliki siluet yang beragam dari siluet slim sampai oversized.
2. Pakaian sehari-hari
Biasanya, pakaian sehari-hari untuk masyarakat Korea akan menggunakan kombinasi siluet oversized dengan warna netral atau warna yang lebih terang. Beberapa kombinasi ini juga melibatkan pakaian yang tertutup di satu sisi dan terbuka pada sisi lain, misalnya penggunaan kaos dengan celana pendek atau rok atau penggunaan crop top dengan celana panjang. Kadang, masyarakat Korea juga mengenakan aksesoris tambahan seperti kacamata hitam, anting, kalung, dan gelang yang disesuaikan untuk memberikan aksen pada pakaian.
3. Pakaian seragam
Kadang, pakaian pasangan ini bisa berupa pakaian yang memiliki jenis dan warna yang sama tapi berbeda secara bentuk seperti kemeja, sepatu, jaket, hingga luaran seperti cardigan dan vest rajut yang menjadi tren selama setahun terakhir.
4. Gaya monokrom
Gaya ini diminati oleh sejumlah idol K-pop dengan menyesuaikan musim atau situasinya, seperti musim semi dan panas yang identik dengan warna monokrom yang lebih terang seperti warna pastel dan warna putih. Alternatifnya, pakaian monokrom dengan warna netral seperti hitam, abu-abu, krem, dan merah tua bisa jadi warna yang digunakan dalam berbagai kesempatan.
5. Gaya sporty
Selain itu, beberapa kombinasi gaya lain yang bisa digunakan adalah celana pendek dan kaos, terusan olahraga atau jumpsuit dan sneakers, serta hoodie atau sweater dan celana pendek. Aksesoris pelengkap gaya ini bisa meliputi topi baseball dan visor serta kaos kaki pendek semata kaki atau panjang selutut.
Editor: Dika Irawan
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.