Member Winner, Jinu yang terkena Covid-19. (Sumber gambar: Twitter/Offical Jinu)

Lagi Promosi Album Holiday, Kim Jin Woo Winner Kena Covid-19

13 July 2022   |   10:30 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Kabar buruk kembali datang dari grup idola pria Korea Selatan, Winner yang baru saja comeback dari hiatus selama 2 tahun. Setelah kemarin leader mereka, Kang Seung Yoon mengalami cedera kaki, kali ini member tertua Winner Kim Jin Woo dikabarkan terkena Covid-19. 

YG Entertainment selaku agensi Winner dalam pernyataan lengkapnya, mengatakan Kim Jin Woo dinyatakan positif Covid-19 saat menjalani tes pemeriksaan rutin sebelum tampil di radio, pada Selasa (12/7/2022). Oleh karena itu, dia membatalkan kegiatan yang sudah masuk dalam jadwal Winner tersebut.

"Tiga anggota lainnya (Kang Seung Yoon, Song Mino, dan Lee Seung Hoon) semuanya dinyatakan negatif," tulis YG dalam keterangannya seperti dikutip dari Soompi, Rabu (13/7/2022).

Baca jugaLeadernya Cedera Kaki, Winner Hiatus Lagi
 

Boyband Korea Winner yang sedang promosi album Holiday. (Sumber gambar : Twitter/WinnerCity)

Boyband Korea Winner yang sedang promosi album Holiday. (Sumber gambar : Twitter/WinnerCity)


Saat ini pria yang akrab disapa Jinu itu sedang menjalani masa karantina sesuai protokol kesehatan. Sementara untuk jadwal Winner berikutnya, agensi belum mengambil keputusan secara pasti. 

Pihak YG mengaku saat ini fokus memprioritaskan kesehatan para member Winner. "Kami memberinya dukungan tanpa henti. Kami akan berterima kasih jika Anda mendukung pemulihan cepat Kim Jin Woo," sebut pihak agensi. 

Pekan lalu, Winner kembali dengan mini album bertajuk Holiday dengan lagu utama I Love U. Namun pada Senin (11/7/2022), grup tersebut menghentikan sementara promosi acara musik karena Kang Seung Yoon mengalami cedera pada pergelangan kaki selama pertunjukan.

Baca jugaBakal Comeback, Winner Lagi Syuting Video Musik

“Hasil tes menegaskan cedera ligamen pergelangan kaki. Sementara tidak akan ada kesulitan dalam hidupnya sehari-hari, kami menerima diagnosis dokter bahwa dia sementara harus beristirahat,” tulis YG Entertainment dalam pernyataannya Senin lalu.

YG kemarin mengatakan akan mengatur ulang jadwal Winner dan menyesuaikan gerakan tarian pada lagu I Love U.


Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

YoonA & Lee Joong Suk Tampil sebagai Pasangan Romantis di Trailer Terbaru Big Mouth

BERIKUTNYA

Popularitas SEVENTEEN Meroket, Album Repackage SECTOR 17 Tembus 1,2 Juta Pre-order

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: