Segera hubungi layanan dukungan Apple jika segala cara tidak dapat mampu membuat kamera iPhone kembali berfungsi (sumber gambar: Pexels/Jess Bailey Designs)

Cek & Lakukan Hal Ini Kalau Kamera iPhone Kalian Tidak Berfungsi

05 July 2022   |   21:00 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

iPhone adalah salah satu gawai pintar yang digunakan oleh sebagian orang di dalam negeri. Selain untuk berkomunikasi dan berselancar di dunia maya, ponsel pintar besutan Apple ini juga kerap digunakan oleh banyak orang untuk selfie atau mengabadikan momen tertentu dengan kamera yang terpasang.

Bagi kalian yang suka mengabadikan momen indah bersama pasangan atau keluarga dengan cara yang sederhana dan mudah, kamera di gawai yang tidak berfungsi tentu membuat jengkel, mengingat momen biasanya tidak datang 2 kali.

Dilansir dari laman Support Apple, saat kamera iPhone tidak berfungsi, foto buram, atau layar kamera hitam, pengguna perlu melakukan sejumlah langkah dari melepaskan aksesori hingga pergi ke menghubungi layanan dukungan Apple. Berikut langkah-langkah yang dapat dilakukan oleh individu ketika kamera iPhone tidak berfungsi:

Baca Juga : 4 Penyebab Umum yang Bikin iPhone Kalian Lemot 
 

Lepaskan semua asesori

Pertama-tama, pengguna perlu melepaskan semua casing, aksesori, atau lapisan film yang melekat. Pasalnya, bukan tidak mungkin aksesori dan apa pun yang ada pada iPhone kalian bisa menghalangi sehingga kamera gawai tidak dapat berfungsi untuk mengambil gambar. 
 

Cek kebersihan kamera

Jika foto buram, pengguna perlu membersihkan lensa kamera depan dan belakang dengan kain mikrofiber. Kalian juga bisa segera hubungi layanan dukungan Apple untuk membicarakan pilihan servis jika melihat kotoran atau serpihan di dalam lensa, atau jika lensa kamera tampak tidak sejajar dan terhalang sesuatu.
 

Mulai ulang perangkat 

Saat kamera iPhone tidak berfungsi atau tidak bekerja dengan benar, pengguna juga dapat mencoba memulai kembali atau restart iPhone. Dengan langkah tersebut, diharapkan ponsel pintar yang ada bisa memanfaatkan fitur kamera dengan baik. 
 

Uji ulang kamera

Setelah me-restart perangkat, coba uji kembali kamera dengan mengambil foto. Jika perangkat iPhone dilengkapi dengan kamera depan dan belakang, periksa apakah yang tidak berfungsi hanya satu kamera atau keduanya.
 

Hubungi layanan Support Apple

Konsumen perlu menghubungi layanan dukungan Apple jika kamera iPhone masih tidak berfungi dengan baik setelah melakukan hal-hal di atas. Komunikasi ini juga bisa dilakukan untuk mendiskusikan pilihan servis yang akan diambil guna memastikan kamera dapat kembali berfungsi.

Editor : Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Meneladani Kisah Nabi Ibrahim, Begini Sejarah Hari Raya Iduladha Tiap 10 Zulhijah

BERIKUTNYA

Sound Session Bakal Gebrak Balikpapan, Ada Noah hingga Weird Genius

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: