Acara Apex Legends, Jagad Sandya Legenda di M Bloc Space (Sumber gambar: Hypeabis.id/Syaiful)

Ragam Aktivitas pada Gelaran Jagad Sandya Legenda dari Apex Legends di M Bloc Space

30 June 2022   |   20:45 WIB
Image
Syaiful Millah Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Permainan video gim battle royale seluler (mobile game), Apex Legends telah resmi meluncur di pasar Indonesia. Gim besutan Respawn Entertainment dan Electronic Arts itu untuk pertama kalinya menggelar kegiatan langsung di Tanah Air. 

Acara yang bernama Jagad Sandya Legenda itu diadakan di M Bloc Space, Jakarta Selatan. Berlangsung mulai hari ini, 30 Juni hingga Minggu 3 Juli 2022, atau akhir pekan ini, dengan menghadirkan sejumlah aktivitas menarik bagi para penggemar. 

Saat berkunjung ke kawasan kreatif di kawasan Blok M itu, para pengunjung akan disambut dengan gerbang masuk bertuliskan nama acara, tetapi memiliki unsur lokal yang kuat. Tak ayal, pasalnya acara itu mengambil banyak konsep pewayangan. 

Setelah melewati gerbang, kalian juga akan melihat adanya tokoh-tokoh wayang yang terinspirasi dari karakter Apex Legends. Oh ya, pada acara puncak 2 Juli, akan ada juga pertunjukan wayang dengan adopsi cerita dari gim ini. 

Baca Juga : Cyberpunk 2077 Bakal Hadir dalam Bentuk Board Games 
 

Aktivitas & hadiah menarik 

 

Photo booth di Jagad Sandya Legenda (Sumber gambar: Hypeabis.id/Syaiful)

Photo booth di Jagad Sandya Legenda (Sumber gambar: Hypeabis.id/Syaiful)


Penggemar juga bisa mendaftarkan diri dengan syarat menunjukkan instalasi gim dan akun level 5, untuk mendapatkan semacam kertas misi yang bisa diselesaikan. Misinya bermacam-macam, mulai dari mencari dan mengambil foto di spot tertentu hingga bermain gim. 

Nantinya, pengguna yang telah menyelesaikan misi akan mendapatkan stempel tanda. Setelah terkumpul seluruhnya, mereka bisa menyerahkan kembali ke panitia untuk diikutsertakan dalam undian. 

Ada berbagai hadiah yang disiapkan oleh penyelenggara. Termasuk 25 Google Play Gift Card per hari, 40 limited merchandise, hingga 4 buah smartphone untuk mereka yang beruntung. Pengumuman hadiah utama dan pembagiannya akan diadakan pada hari terakhir acara. 
 

Wayang & konser musik 

 

Wayang dari karakter Apex Legends (Sumber gambar: Hypeabis.id/Syaiful)

Wayang dari karakter Apex Legends (Sumber gambar: Hypeabis.id/Syaiful)


Ya, salah satu hal menarik yang hadir pada acara Jagad Sandya Legenda adalah pertunjukan lakon wayang kulit dengan dalang Ki Bayu Aji Nugraha dari Sanggar Seni Bajran Gupita. Ki Bayu sebelumnya juga telah terlibat dalam produksi promosi video gim ini. 

Pertunjukan wayang kontemporer itu akan bercerita tentang perjuangan Legends dari permainan video gim. Sejumlah karakter seperti Wraith, Bloodhound, dan Fade akan hadir dalam bentuk wayang yang bertarung melawan tokoh-tokoh protagonis. 

Selain itu, acara ini juga menampilkan pertunjukan konser musik dari grup Efek Rumah Kaca dan Star and Rabbit. Keduanya akan tampil di panggung utama Sandya Legenda pada malam puncak kegiatan, yakni pada Sabtu 2 Juli 2022. 

Sebagai informasi, berikut ini adalah jadwal acara Jagad Sandya Legenda pada hari puncaknya : 

15:00 : Wayang Show di panggung Sandya Legenda 
18:00 : Clear Area - M Bloc 
18:30 : Gerbang pertunjukan musik dibuka 
19:00 : Star and Rabbit 
20:00 : Efek Rumah Kaca 


Editor: Roni Yunianto

SEBELUMNYA

Demi Selamatkan Banyak Jiwa, Fasilitas Publik Disarankan Sedia Alat Pacu Jantung

BERIKUTNYA

Film Madu Murni Tak Hanya Hadirkan Kisah Sebab Akibat Poligami

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: