Drone bisa digunakan untuk aktivitas pengawasan di sektor migas (Sumber gambar ilustrasi: JESHOOTS.com dari Pexels)

Simak Kelebihan Penggunaan Drone di Sektor Migas

17 June 2021   |   16:59 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Guys, pencinta teknologi, drone merupakan alat yang kini tidak asing lagi bagi banyak orang. Teknologinya yang kian canggih membuat alat ini digunakan untuk berbagai keperluan. Salah satunya adalah di sektor minyak dan gas. Lantas apa saja keuntungan memanfaatkan peranti ini?

Seperti dilansir dari Terra Drone Indonesia, berikut adalah kelebihan penggunaan drone untuk aktivitas pengawasan di operasi migas:
  • Membantu meningkatkan keamanan para pekerja. Artinya, pekerja tidak perlu berada di daerah tertentu untuk melakukan pengawasan aset yang rentan akan terjadinya tindak kejahatan.
 
  •  Waktu pekerjaan lebih cepat. Drone dapat digunakan untuk berpindah tempat dari 1 titik ke titik lainnya dalam waktu yang cepat. 
 
  • Drone mudah dioperasikan. Drone dapat dioperasikan oleh 2 orang dalam waktu yang singkat. Selain itu, perusahaan juga dapat melatih pekerja untuk mengoperasikannya. 
 
  • Jangkauan yang luas. Drone dapat menjangkau area yang luas dalam sekali terbang, serta dapat menjangkau wilayah yang sulit atau tidak bisa dijangkau oleh pekerja.  
 
  • Meningkatkan komunikasi. Data hasil drone nantinya akan berada di satu platform yang dapat diakses pekerja secara bersamaan, sehingga tidak ada miskomunikasi dan dapat mempercepat suatu keputusan. 
 
Editor: Roni Yunianto

SEBELUMNYA

Yuk Contek Gaya Busana Rachel Vennya dan Sang Putri Dalam Balutan Busana Serba Putih

BERIKUTNYA

Softbank Umumkan Smartphone Leica Bernama Leitz Phone 1

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: