Putih Abu-Abu (Sumber gambar: Warner Music Indonesia)

Putih Abu-Abu Remake Lagu Hit Ayat-Ayat Cinta Ciptaan Melly Goeslaw

18 June 2022   |   11:47 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Grup vokal Putih Abu-Abu kembali mendaur ulang (recycle) single hit milik musisi Melly Goeslaw. Kali ini, mereka memilih lagu Ayat-Ayat Cinta yang merupakan OST film dengan judul yang sama. Dirilis pada 2008 silam, lagu ini pertama kali dibawakan oleh penyanyi Rossa.

Belasan tahun kemudian, Putih Abu-Abu berkesempatan untuk membawakan lagu ini versi mereka. Karin, salah satu personel Putih Abu-Abu, mengatakan bahwa interpretasi konsep lagu yang mereka bawa memiliki kaitan cerita dengan lagu Butterfly milik Melly Goeslaw, yang beberapa waktu lalu telah mereka cover.

Dalam lagu Ayat-Ayat Cinta, Karin–yang berperan sebagai model dalam video klip – diceritakan menerima permintaan seorang laki-laki untuk membantu dia dekat dengan sahabatnya yaitu Taya. Namun, Taya mengetahui bahwa Karin menyimpan rasa suka pada laki-laki tersebut.

“Akhirnya Taya pun dihadapkan dengan pilihan antara memikirkan perasaan sahabatnya atau menerima ungkapan cinta dari laki laki tersebut,” ujar Karin dalam rilis resmi yang diterima Hypeabis.id, Sabtu (18/6/2022).

Baca jugaEkspresi Kasmaran Putih Abu-Abu dalam Cover Lagu Butterfly
 

g

Putih Abu-Abu (Sumber gambar: Warner Music Indonesia)

Aransemen musik lagu Ayat-Ayat Cinta versi Putih Abu-Abu terdengar lebih easy listening. Perpaduan vokalis keenam personel dan instrumen musik yang dipakai membuat single ini bisa didengarkan dalam momen apapun.

Sebagai informasi, lagu Ayat-Ayat Cinta diciptakan oleh Melly Goeslaw dan diproduseri oleh Yorriz Arba’a Aghil NP for Yo’Art Production. Dalam mendaur ulang lagu ini, Putih Abu-Abu menggandeng Denis Nusi sebagai vocal director. Reikhansa, personel Putih Abu-Abu mengatakan bahwa proses rekaman lagu ini hanya memakan waktu satu hari.

“Proses rekaman satu hari dan produksi video klip selama 3 hari. Hal yang menarik itu bertemu vocal director yang asyik dan bikin enjoy saat rekaman berlangsung,” katanya.

Putih Abu-Abu pun berharap lagu versi ini dapat diterima dengan hangat oleh para pendengar musik di Indonesia. ”Harapannya walaupun kita recycle dengan genre yang sedikit berbeda tapi pendengar bisa ingat kalo lagu yang ini penyanyinya itu Putih Abu-Abu, ” ujar Alma, personel Putih Abu-Abu.

Selain Ayat-Ayat Cinta, Putih Abu-Abu juga telah membuat versi remake beberapa single garapan Melly Goeslaw seperti Butterfly, Bimbang, Bunda, Bagaikan Langit dan Mungkin.

Kelima lagu ini memperoleh views yang banyak di kanal YouTube  yakni 74 juta views untuk lagu Bagaikan Langit, 8,7 juta views untuk lagu Mungkin,1.5 juta views untuk lagu Bunda, 816 ribu views untuk lagu Bimbang, dan 884 ribu views untuk lagu Butterfly.
 


Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Yuk Simak Sejarah Hari Gastronomi Keberlanjutan Tiap 18 Juni

BERIKUTNYA

Dukung Gastronomi Berkelanjutan, Ini 4 Kiat yang Bisa Dilakukan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: