Ilustrasi apel asal Selandia Baru. (Sumber gambar: Hypeabis.id/Laurensia Felise)

3 Jenis Apel asal Selandia Baru yang Wajib Genhype Coba

13 June 2022   |   15:46 WIB

Satu buah apel sehari dapat menghindarkan tubuh dari penyakit. Kalimat ini adalah pepatah bahasa Inggris yang umum bagi Genhype ketika mendengar manfaat dari mengonsumsi buah-buahan, terutama apel. Identik dengan rasa renyah dan manis, apel merupakan salah satu buah yang ditanam dan dikonsumsi masyarakat Indonesia.

Varietas apel yang dijual di pasaran ada berbagai macam dan asal. Sebut saja apel lokal yang umum ditanam adalah Apel Anna dan Apel Manalagi yang sama-sama berasal dari Malang, Jawa Timur. Tidak hanya apel lokal, apel impor seperti Granny Smith dari Australia dan Fuji dari China juga banyak ditemukan di berbagai supermarket.

Selain Amerika Serikat, Australia, dan China, negara lain yang juga memiliki varietas apel adalah Selandia Baru. Jika Genhype selama ini hanya mengetahui buah kiwi yang identik dengan negara yang masuk ke kawasan Oceania itu, maka kalian juga harus kenalan dengan tiga jenis apel yang kini hadir di Indonesia.

Baca juga5 Buah untuk Turunkan Kolesterol Usai Lebaran

Dengan berbagai ciri khas rasa dan ukuran, yuk simak tiga jenis apel asal Selandia Baru yang sudah mulai hadir di Indonesia.
 

1. Apel Envy

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Envy™ Apples (@envyapples)


Apel varietas Envy identik dengan warna merah kekuningan dan kuning keemasan. Ciri khas dari apel yang masuk ke dalam jenis Scilate ini adalah cita rasanya yang lezat, manis dengan sedikit rasa asam, dan renyah yang lembut. Dikutip dari Taste Atlas, apel ini juga memiliki ciri khas warnanya kuning pucat yang bisa bertahan lama setelah dipotong atau diiris.

Pengembangan apel ini dilakukan oleh ENZA, di mana mereka mengembangkan apel ini dengan menyilangkan varietas Braeburn dan Royal Gala. Panen dan ketersediaan apel Envy dilakukan pada akhir Maret sampai awal April.
 

2. Apel Dazzle

 

Apel varietas Dazzle. (Sumber gambar: Dazzleapple.com)

Apel varietas Dazzle. (Sumber gambar: Dazzleapple.com)

Apel yang serupa dengan varietas Envy adalah Dazzle, di mana apel ini identik dengan ukurannya yang besar, warna merah pekat pada kulit yang cerah dan bersinar, serta teksturnya yang lebih keras dan renyah, memiliki banyak air, dan manis.

Taste Atlas menulis bahwa apel ini memiliki kunci pada kualitas udara dan tanah yang baik serta sinar matahari yang cukup, sehingga apel ini dikenal memiliki masa simpan yang cukup lama hingga satu minggu di suhu ruang. Menariknya, apel yang dikembangkan selama 20 tahun oleh Badan Riset Plant and Food ini populer di kalangan konsumen China selama beberapa tahun terakhir.
 

3. Apel Rockit

 

Apel varietas Rockit. (Sumber gambar: Rockitapple.com)

Apel varietas Rockit. (Sumber gambar: Rockitapple.com)

Berbeda dengan dua apel sebelumnya yang berukuran sedang dan besar, apel ini cenderung berukuran kecil. Diklaim sebagai apel miniatur atau snack apple pertama di dunia, varietas ini identik dengan pengemasannya yang menyerupai kemasan keripik kaleng atau kemasan kok bulu tangkis karena menggunakan tabung.

Menurut Diana Permana, Komisioner Perdagangan Selandia Baru untuk Indonesia, apel persilangan antara varietas Gala dan Gala Splendor ini memiliki ukuran yang kecil sehingga cocok untuk dikonsumsi atau dikonsumsi sebagai camilan. Hal yang menarik dari apel ini adalah rasanya yang cenderung manis dan mengandung kalsium, serat, dan vitamin C sehingga cocok untuk anak-anak.


Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Tip Memasak Menu Vietnam ala Chef Hai & Lan

BERIKUTNYA

Memilih Persalinan Normal atau Caesar? Ini Penjelasan dari Ahlinya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: