Situasi lalu lintas di Cikuasa Atas, Merak periode mudik Lebaran 2022 (Sumber gambar: Hypeabis.id/Rezha Hadyan)

Aplikasi Ini Wajib Dimiliki Pemudik Supaya Perjalanan Aman & Nyaman 

30 April 2022   |   14:08 WIB
Image
Syaiful Millah Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Setelah dua tahun menahan diri untuk melakukan perjalanan pulang kampung atau mudik pada momentum Lebaran atau Idulfitri, dampak dari terjadinya pandemi, 2022 menjadi tahun di mana masyarakat sudah diperbolehkan melaksanakan salah satu tradisi tahunan ini. 

Bagi kalian yang pulang kampung halaman periode Lebaran tahun ini, memanfaatkan sejumlah aplikasi perjalanan bisa membantu aktivitas mudik menjadi lebih aman dan nyaman. Dirangkum Hypeabis.id, berikut ini adalah sejumlah aplikasi yang harus ada untuk para pemudik: 


1. Aplikasi navigasi 


Saat ini ada banyak aplikasi peta dan navigasi yang bisa diandalkan untuk mencari rute terbaik. Sebut saja misalnya Google Maps, Waze, atau Here We Go yang memiliki keunggulan dan fitur khas masing-masing. 

Aplikasi tersebut juga bisa menampilkan tempat pengisian bahan bakar, area peristirahatan, dan tempat tertentu lain yang dibutuhkan oleh para pengguna. Beberapa di antaranya juga menyediakan fitur luring yang bermanfaat ketika berada di wilayah sulit sinyal. 


2. Aplikasi dukungan pemerintah 


Sebagaimana diketahui, selama pandemi pemerintah mewajibkan masyarakat menggunakan aplikasi PeduliLindungi untuk men-trace mobilitas masyarakat. Ini akan berguna bagi pemudik yang memanfaatkan layanan publik, di mana biasanya diharuskan melakukan pemindaian. 

Aplikasi pemerintah lain yang bisa dimanfaatkan misalnya Travoy dari Jasa Marga yang bisa memantau kepadatan jalan melalui CCTV daring atau BPJT Info Tol yang menampilkan sejumlah fitur penting bagi para pengguna jalan tol. 


3. Aplikasi pabrikan kendaraan 


Banyak pabrikan kendaraan bermotor di dalam negeri seperti Daihatsu, Mitsubishi, Honda, dan lainnya yang menyediakan layanan perangkat lunak/aplikasi mereka sendiri untuk para pengguna atau konsumen masing-masing. 

Aplikasi tersebut biasanya memiliki sejumlah fitur pendukung yang memungkinkan pengguna, dalam hal ini pemudik, mendapatkan panduan ketika kendaraan mengalami masalah di tengah jalan. Biasanya, ada juga fitur khusus seperti informasi atau titik service center terdekat. 


4. Aplikasi angkutan dan agen 


Bagi para pemudik yang menggunakan kendaraan umum, layanan agen travel daring (online travel agent/OTA) seperti Traveloka dan Tiket.com bisa sangat membantu untuk mencari tiket dengan ragam kendaraan, baik darat - kereta api dan bus - laut, maupun udara. 

Selain itu, aplikasi angkutan atau transportasi daring seperti Gojek, Grab, dan Maxim juga bisa dimanfaatkan untuk para pemudik meluncur ke satu titik ke titik lain di dalam kota. Fitur seperti menu mobil besar (XL) berguna untuk pemudik dengan jumlah besar, dan pilihan fitur lain yang disediakan. 


5. Aplikasi kesehatan 


Pemerintah memiliki slogan ‘Mudik Aman, Mudik Sehat’ pada kegiatan pulang kampung Lebaran tahun ini. Ya, kesehatan merupakan faktor yang sangat penting dan harus menjadi prioritas bagi masyarakat luas, termasuk para pemudik. 

Untuk itu, aplikasi layanan kesehatan seperti Halodoc, Alodokter, dan lainnya perlu tersedia untuk mereka melakukan konsultasi secara daring ketika di perjalanan mengalami hal-hal yang tidak diinginkan. Layanan kesehatan itu juga menyediakan ragam fitur lain yang bisa dimanfaatkan. 


Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

6 Cara Padu Padan Pakaian Hitam yang Tidak Membosankan

BERIKUTNYA

Tiket KA Jarak Jauh dari Jakarta Terjual Habis pada Periode Ini

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: