Mamma Mia (sumber gambar: Universal Pictures)

Inilah 5 Film Musikal Terlaris di Dunia

28 April 2022   |   15:06 WIB

Film musikal merupakan genre film yang di dalamnya sejumlah karakter atau tokoh menyanyikan lagu, yang terjalin ke dalam narasi, serta kadang disertai dengan koreografi tarian. Film ini juga bisa dikatakan sebagai bentuk perkembangan alami dari panggung musik setelah munculnya teknologi film suara, yang tentunya film bisa menghasilkan penggunaan latar belakang pemandangan yang lebih menarik ketimbang panggung teater.

Bukan hanya film biasa, film animasi juga banyak yang dibuat dengan genre film musikal dan lagu temanya berhasil menempati tangga lagu di berbagai belahan dunia.

Sejumlah film musikal mampu menjadi film yang selalu dikenang sepanjang masa dan meraih penghargaan bergengsi. Misalnya film West Side Story yang merupakan karya kolaborasi Robert Wise dan Jerome Robbins dan rilis pada 1961, berhasil meraih 10 Piala Oscar. Film ini sempat di-remake oleh Steven Spielberg pada tahun 2021 dengan judul yang sama.

Berikutnya, juga karya Robert Wise dengan The Sound of Music yang meraih 5 Piala Oscar, dan ada pula My Fair Lady tahun 1964 yang diperankan oleh Audrey Hepburn dan Rex Harrison yang merebut 8 penghargaan.

Film Chicago karya Rob Marshall yang rilis 2002 juga menjadi satu contoh film musikal yang berlimpah penghargaan.

Selain menjadi film yang sukses dengan banyak penghargaan, film musikal juga mampu mendatangkan banyak pundi-pundi dari penjualan tiketnya. Berikut film dengan genre itu yang menjadi film terlaris sepanjang masa di dunia, yang kebanyakan diraih oleh film animasi, menurut Thenumbers.
 

1. Beauty and the Beast


Film yang didasarkan pada animasi klasik Disney 1991 ini mengisahkan seorang Pangeran muda, yang dikutuk penyihir dan terpenjara di istananya sendiri dan dirinya pun berubah menjadi mahluk buruk rupa (Dan Stevens), dan hanya bisa dipulihkan apabila bisa menemukan cinta sejatinya. Dan peluang itu muncul dengan kehadiran Belle (Emma Watson), satu-satunya gadis yang pernah mengunjungi kastil sejak dikutuk penyihir.

Film fantasi musikal 2017 ini disutradarai oleh Bill Condon dari skenario yang ditulis oleh Stephen Chbosky dan Evan Spiliotopoulos, serta diproduksi oleh Walt Disney Pictures dan Mandeville Films.

Adapun film animasinya merupakan adaptasi dongeng karya Jeanne-Marie Leprince de Beaumont. Film ini juga dibintangi oleh Luke Evans, Kevin Kline, Josh Gad, Ewan McGregor, Stanley Tucci, Gugu Mbatha-Raw, Audra McDonald, Ian McKellen dan Emma Thompson.

Film ini menerima tanggapan positif dari kritikus maupun penonton dan telah meraih pendapatan sebesar US$1,273 miliar di seluruh dunia, menjadikannya film dengan pendapatan kotor tertinggi pada 2017 serta peringkat kesepuluh untuk pendapatan kotor tertinggi sepanjang masa.
 

2. Frozen


Frozen merupakan film fantasi musikal animasi komputer yang tayang pada 2013. Film yang juga produksi Walt Disney Animation Studios dan dirilis oleh Walt Disney Pictures ini terinspirasi oleh dongeng Hans Christian Andersen, The Snow Queen.

Film ini mengisahkan  perjuangan seorang putri yang memulai perjalanan bersama manusia es, rusa kutub, dan manusia salju untuk menemukan saudara perempuannya yang terasing, yang kekuatan esnya telah secara tidak sengaja menjebak kerajaan mereka di musim dingin abadi.

Film karya sutradara Jennifer Lee dan Chris Buck ini menampilkan artis pengisi suara Kristen Bell, Idina Menzel, Jonathan Groff, Josh Gad, dan Santino Fontana. Film yang menerima dua penghargaan di Academy Awards ke-86, dan banyak penghargaan lainnya ini juga sukses besar secara finansial dengan mendapat  US$1,26 miliar dari penjualan tiket di seluruh dunia.


3. Coco


Selain Beauty and the Beast, Coco juga merupakan film yang rilis 2017 dan masuk ke dalam film musikal terlaris di dunia dan menempati peringkat ketiga dengan US$797,66 juta.

Film fantasi animasi komputer yang diproduksi oleh Pixar Animation Studios dan dirilis oleh Walt Disney Pictures ini berdasarkan ide asli oleh Lee Unkrich, yang disutradarainya dibantu Adrian Molina. Pemeran suara film ini dibintangi oleh Anthony Gonzalez, Gael García Bernal, Benjamin Bratt, Alanna Ubach, Renée Victor, Ana Ofelia Murguía dan Edward James Olmos.

Coco mengisahkan seorang bocah lelaki berusia 12 tahun bernama Miguel yang secara tidak sengaja diangkut ke Tanah Orang Mati, dan dia berusaha mencari bantuan kakek buyut musisi yang sudah meninggal untuk mengembalikannya ke keluarganya di antara yang hidup. Miguel juga berusaha agar keluarganya berbalik pandangan soal kegemarannya bermain musik.

Coco terinspirasi oleh hari penting Meksiko, yaitu Day of the Dead, dan menjadi film pertama dengan anggaran sembilan digit (diestimasi US$175 juta–US$225 juta) yang menampilkan semua pemeran pentingnya adalah orang Latin.
 

4. Moana


Studio Disney kembali berjaya melalui film Moana. Film petualangan musikal animasi komputer 3D yang diproduksi oleh Walt Disney Animation Studios dan didistribusikan oleh Walt Disney Pictures ini meraih pendapatan global sebesar US$634,96 juta.

Moana disutradarai oleh John Musker dan Ron Clements, serta Chris Williams dan Don Hall, yang diproduksi oleh Osnat Shurer. Film ini memperkenalkan Auli'i Cravalho yang mengisi suara Moana dan juga menampilkan suara Dwayne Johnson, Rachel House, Temuera Morrison, Jemaine Clement, Nicole Scherzinger, dan Alan Tudyk.

Film ini menampilkan lagu-lagu asli yang ditulis oleh Lin-Manuel Miranda, Opetaia Foa'i dan Mark Mancina, dan skor orkestra yang juga disusun oleh Mancina.

Film yang terinspirasi dari mitos Polinesia ini berkisah tentang Moana, seorang putri kepala desa di Polinesia yang berkemauan keras dan dipilih oleh lautan sendiri untuk menyatukan kembali peninggalan mistis dengan dewi Te Fiti.

Ketika ada wabah penyakit yang menyerang pulaunya, Moana berlayar mencari Maui, seorang setengah dewa legendaris, dengan harapan mengembalikan relik tersebut ke Te Fiti dan menyelamatkan rakyatnya.


5. Mamma Mia!


Mamma Mia! menjadi satu-satunya film musikal yang masuk lima besar terlaris di dunia yang tidak berkaitan dengan Disney, dengan meraup pendapatan US$598,42 juta.

Mama Mia! atau juga Mamma Mia! The Movie merupakan film komedi romantis musikal tahun 2008 yang disutradarai oleh Phyllida Lloyd dan ditulis oleh Catherine Johnson, berdasarkan buku musikalnya tahun 1999 dengan judul yang sama.

Film ini didasarkan pada lagu-lagu sukses grup pop ABBA, dengan tambahan aransemen musik yang digubah sendiri oleh anggota ABBA ,Benny Andersson. Film ini menampilkan sejumlah pemain, termasuk Christine Baranski, Pierce Brosnan, Dominic Cooper, Colin Firth, Amanda Seyfried, Stellan Skarsgård, Meryl Streep, dan Julie Walters.

Drama musikal ini mngisahkan calon pengantin muda yang mengundang tiga pria ke pernikahannya yang segera digelalr, dengan kemungkinan salah satu dari mereka adalah ayahnya. Film tersebut merupakan produksi bersama antara Jerman, Inggris dan Amerika Serikat, dan diproduksi bersama oleh Relativity Media, Playtone, dan Littlestar Productions.

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

5 Kegiatan Asyik yang Bisa Dilakukan saat Terjebak Macet

BERIKUTNYA

Disney Umumkan Rincian Terbaru Avatar 2, Kini punya Judul Resmi!

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: