The Northman (Sumber gambar: Focus Featured)

Film Epik, Animasi Hingga Komedi Aksi Rilis Pekan Ini di Amerika

21 April 2022   |   14:31 WIB

Amerika Serikat, dengan Hollywood-nya masih menjadi barometer bagi penggemar film dunia. Pekan ini ada sederet film yang mulai rilis, baik dari genre petualangan sejarah, film animasi hingga f aksi komedi, dengan bintang yang sudah populer saat ini, sehingga layak menjadi alternatif tontonan bila sudah beredar di Indonesia.

Berikut 3 film yang rilis secara luas di bioskop Amerika Serikat mulai 22 April 2022. Sebagian film ini juga sudah rilis di Indonesia.


The Northman

The Northman adalah film drama aksi sejarah epik yang disutradarai oleh Robert Eggers, dan ditulis bersama oleh Eggers dan Sjón. Film yang dibintangi oleh Alexander Skarsgård ini pembuatannya berlangsung dari Agustus hingga Desember 2020 dengan lokasi di seluruh Irlandia.

Pemeran lainnya di antaranya Nicole Kidman sebagai ibu Amleth, Ratu Gudrún, Claes Bang sebagai paman Amleth, Fjölnir, Ethan Hawke sebagai saudara laki-laki Amleth, King Aurvandill, Anya Taylor-Joy sebagai penyihir Olga, Björk sebagai Seeress, dan Willam Defoe sebagai Heimer the Fool.

Film ini sudah beredar di beberapa negara dan sementara meraup total pendapatan kotor US$3,4 juta serta mendapat pujian dari para kritikus film, khususnya untuk penyutradaraan, dan penampilan pemainnya.

The Northman menceritakan legenda Skandinavia Pangeran Amleth. Setelah paman Pangeran Amleth membunuh ayahnya dan menculik ibunya, sang pangeran tumbuh menjadi seorang Viking dan berusaha untuk membalas kematian ayahnya.


The Bad Guys

The Bad Guys adalah film komedi kriminal animasi komputer yang diproduksi oleh DreamWorks Animation dan didistribusikan oleh Universal Pictures.

Film ini disutradarai oleh Pierre Perifel (dalam debut penyutradaraan fiturnya) dari skenario oleh Etan Cohen, dan diadaptasi dari buku serial anak-anak dengan judul yang sama oleh Aaron Blabey, yang bertindak sebagai produser eksekutif bersama Cohen dan Patrick Hughes.

Adapun pengisi suara The Bad Guys ini di antaranya Sam Rockwell, Marc Maron, Anthony Ramos, Craig Robinson, dan Awkwafina. Mereka mengisi suara sekelompok hewan kriminal yang, setelah ditangkap, berpura-pura berusaha mengubah diri mereka sebagai warga negara teladan.

Namun, pemimpin mereka Mr. Wolf, secara tak terduga mendapati dirinya benar-benar tertarik untuk mengubah caranya, bahkan ketika penjahat baru memiliki rencananya sendiri. Richard Ayoade, Zazie Beetz, Lilly Singh, dan Alex Borstein juga muncul dalam mengisi suara peran pendukung.


The Unbearable Weight of Massive Talent

The Unbearable Weight of Massive Talent adalah sebuah film komedi aksi yang disutradarai oleh Tom Gormican dari skenario yang ditulis bersama dengan Kevin Etten, dan diproduksi Liongate

Film ini dibintangi oleh Nicolas Cage sebagai versi fiksi dirinya, bersama dengan pemeran pendukung yang meliputi Pedro Pascal, Sharon Horgan, Ike Barinholtz, Alessandra Mastronardi, Jacob Scipio, Neil Patrick Harris, dan Tiffany Haddish.

The Unbearable Weight of Massive Talent mengisahkan Nick Cage (Nicolas Cage), seorang aktor terkenal yang kini sedang mengalami kemunduran dalam kariernya dan terlilit utang.  Nick mendapat tawaran tampil dan menemani seorang miliader, Javi (Pedro Pascal), yang merupakan penggemar Nick, di sebuah pesta ulang tahun.

Cage mendapat tawaran bayaran yang fantastis dan akhirnya akrab dengan Javi. Namun, kenyataan berikutnya membuat Cage harus berhati-hati dengan sosok Javi.


Editor: Indyah Sutriningrum
 

SEBELUMNYA

Survei Ini Ungkap 79 Persen Perempuan Indonesia Pernah Berwirausaha

BERIKUTNYA

Dapat Guyuran Investasi Baru, Qlue Siap Ekspansi ke Luar Negeri 

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: