Kevin Julio, Yunita Siregar & Dian Sidik Berbagi Cerita Seru di Balik Syuting #CeritaKita
10 June 2021 |
20:16 WIB
Proses syuting tentu menyimpan berbagai kisah di balik layar yang enggak kalah menarik dengan kisah yang ditampilkan di layar kaca. Begitu pula dengan pengalaman yang dialami oleh para pemain serial televisi #CeritaKita.
Dalam webinar launching serial televisi #CeritaKita, Kamis (10/6/2021), aktor Kevin Julio, Yunita Siregar, dan Dian Sidik berbagi pengalaman yang mereka rasakan selama proses syuting rampung.
Ketiganya mengungkapkan bahwa proses syuting dalam drama ini membuat mereka lebih banyak berpikir tentang lingkungan serta banyak belajar untuk menjaganya. Dian misalnya, dia menjadi banyak belajar tentang proses pemilaan sampah setelah keseluruhan proses syuting rampung.
Berbeda dengan Dian, Yunita berbagi bahwa dia menjadi lebih mindful atau lebih banyak memikirkan tentang kebiasaan berbelanja. Menurutnya, industri fesyen merupakan salah satu penyumbang kerusakan pada lingkungan.
Sementara itu, Kevin bercerita bahwa serial ini lebih mengajarkannya untuk lebih menghemat air dan mendapatkan berbagai pengetahuan tentang air terutama fakta bahwa krisis air bersih bisa saja terjadi di tahun 2040.
Serial televisi #CeritaKita menghadirkan ketiga aktor muda tersebut sebagai pemeran utama. Kevin akan berperan sebagai Bodo yang merupakan anak yang sempat merantau ke Jakarta namun harus kembali ke desa karena adanya banjir di kampung halamannya.
Yunita berperan sebagai Tuji, perempuan yang ditemui Bodo di kampung halamannya dan digambarkan sebagai sosok perempuan yang berani untuk memulai aksi lingkungan di sekitarnya.
Lalu ada pula Dian yang berperan sebagai Salah, laki-laki di tempat tinggal Bodo dan Tuji yang digambarkan sebagai sosok yang trendy dan enerjik tapi selalu membuat masalah serta berupaya mengejar Tuji.
Penasaran dengan akting ketiganya? Jangan sampai kelewatan episode perdana dari #CeritaKita pada 13 Juni 2021!
Editor: Fajar Sidik
Dalam webinar launching serial televisi #CeritaKita, Kamis (10/6/2021), aktor Kevin Julio, Yunita Siregar, dan Dian Sidik berbagi pengalaman yang mereka rasakan selama proses syuting rampung.
Ketiganya mengungkapkan bahwa proses syuting dalam drama ini membuat mereka lebih banyak berpikir tentang lingkungan serta banyak belajar untuk menjaganya. Dian misalnya, dia menjadi banyak belajar tentang proses pemilaan sampah setelah keseluruhan proses syuting rampung.
Berbeda dengan Dian, Yunita berbagi bahwa dia menjadi lebih mindful atau lebih banyak memikirkan tentang kebiasaan berbelanja. Menurutnya, industri fesyen merupakan salah satu penyumbang kerusakan pada lingkungan.
Sementara itu, Kevin bercerita bahwa serial ini lebih mengajarkannya untuk lebih menghemat air dan mendapatkan berbagai pengetahuan tentang air terutama fakta bahwa krisis air bersih bisa saja terjadi di tahun 2040.
Serial televisi #CeritaKita menghadirkan ketiga aktor muda tersebut sebagai pemeran utama. Kevin akan berperan sebagai Bodo yang merupakan anak yang sempat merantau ke Jakarta namun harus kembali ke desa karena adanya banjir di kampung halamannya.
Yunita berperan sebagai Tuji, perempuan yang ditemui Bodo di kampung halamannya dan digambarkan sebagai sosok perempuan yang berani untuk memulai aksi lingkungan di sekitarnya.
Lalu ada pula Dian yang berperan sebagai Salah, laki-laki di tempat tinggal Bodo dan Tuji yang digambarkan sebagai sosok yang trendy dan enerjik tapi selalu membuat masalah serta berupaya mengejar Tuji.
Penasaran dengan akting ketiganya? Jangan sampai kelewatan episode perdana dari #CeritaKita pada 13 Juni 2021!
Editor: Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.