Ilustrasi bayi (dok. Tim Bish di Unsplash)

Tingkatkan Peluang Kesuburan, Program Bayi Tabung di Morula Indonesia Kini Lebih Holistik

09 June 2021   |   15:31 WIB
Image
Dewi Andriani Jurnalis Hypeabis.id

Bagi pasangan yang sedang mendambakan memiliki buah hati, program IVF atau lebih dikenal bayi tabung menjadi solusi yang cukup banyak dipilih.

Tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri, karena saat ini cukup banyak klinik di Indonesia yang menawarkan program bayi tabung. Salah satu klinik yang menyediakan program bayi tabung dengan tingkat keberhasilan cukup tinggi ialah IVF Morula Indonesia.

Sejak 1998 hingga kini, Morula telah berhasil menangani lebih dari 10.000 kelahiran bayi hasil program In Vitro Fertilization (IVF) atau bayi tabung.

President Director Morula IVF Indonesia, dr. Ivan Rizal Sini mengatakan klinik Morula sendiri memiliki teknologi bersertifikasi dengan standar internasional yang setara dengan klinik bayi tabung di Asia Pasifik.

Menariknya, di Morula pasien tidak hanya mendapatkan layanan reproduksi saja, tetapi juga layanan holistik pendukung program kesuburan yakni Morula Food & Wellness sebagai bagian terintegrasi dan saling melengkapi dengan program IVF yang dapat dilakukan di seluruh cabang Morula di Indonesia.

Dengan teknologi terkini pada bidang IVF seperti PGT-A, ICSI, IMSI, ERA dan Time-Lapse (VIP) Incubator, dilengkapi dengan holistic treatment, serta pasien dapat melakukan layanan konsultasi psikologi dan layanan akupuntur, Morula terus mengembangkan pelayanan di industri fertilitas Indonesia.

"Kami siap untuk bersaing dalam melayani keluarga Indonesia yang ingin menjalani program IVF di luar negeri, dengan teknologi terbaru dan tingkat standardisasi dan keberhasilan yang sama, biaya yang lebih kompetitif serta pastinya dengan tingkat kenyamanan yang lebih baik bagi pasien, program menarik dari Morula lainnya bisa langsung mengakses www.morulaivf.co.id ," katanya.

Tidak hanya mendukung kesuburan pasangan, klinik yang kini telah berusia 23 tahun ini juga berkomitmen membentuk generasi masa depan yang lebih baik dan juga berkelanjutan.
 

Morula Indonesia

Morula Indonesia



Sebagai wujud nyata dari komitmen tersebut Morula IVF Indonesia melakukan aksi menanam total 2.500 bibit pohon dan penyebaran ribuan benih ikan dalam rangkaian Morula Fertility Fest 2021. Kegiatan ini juga bersinergi dengan program Dinas Kehutanan Provinsi Jawa Barat dalam menjaga lingkungan dan ekosistem yang lebih baik.

Adapun jenis-jenis bibit tanaman yang ditanam merupakan tanaman-tanaman kuat pencegah banjir dan juga beberapa bibit pohon alpukat.

“Penanaman bibit pohon dan penyebaran benih ikan hari ini juga menjadi gambaran filosofi bisnis Morula yang turut menjaga keberlangsungan kehidupan manusia melalui layanan yang kami berikan lewat program IVF, sama seperti peran lingkungan sebagai ekosistem kehidupan yang perlu dijaga," ujar Ade Gustian Yuwono, Managing Director Morula IVF Indonesia.

Editor: M R Purboyo

SEBELUMNYA

Tayang Perdana, Loki Akan Kembali Jelajahi Waktu di Serial Televisi Disney

BERIKUTNYA

Intip Beberapa Hal Buat 12 Zodiak Ini Kecanduan, Hati-hati!

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: