Dari Horor sampai Fiksi, Cek Daftar Pemenang Indonesian Podcast Awards!
22 March 2022 |
18:11 WIB
Ajang perdana Indonesian Podcast Awards telah selesai dihelat. Beberapa kanal podcast atau siniar terpilih pun telah diumumkan dari beberapa kategori seperti komedi, personal journal, horor, peristiwa terkini, ulasan, edukasi, olahraga, fiksi, nongkrong, hingga pendatang baru.
Dalam ajang ini, sebanyak 30 kanal siniar terpilih menjadi nominasi yang terbagi ke dalam 10 kategori tersebut. Ada enam juri yang telah memilih para nominasi tersebut yakni Aldi Harahap dan Shubhi Rofiddinsa dari The Podcasters Indonesia, Odagoma Rheinhard dari Portcast.Id, Pradipta Nugrahanto dan Rizky Ardi Nugroho dari Paberik Soeara Rakjat serta Podcaster Tio Prasetyo Utomo.
Sementara bertindak sebagai juri final yakni Wakil Ketua I Dewan Kesenian Jakarta Hikmat Darmawan, Wakil Ketua Umum Siberkreasi Mira Sahid, Community Manager Podcast Network Asia Charissa Leviandari, dan Podcast Consultant E. Gaffar.
“Ekosistem konten siniar di Indonesia terus mengalami perkembangan. Dengan menyelenggarakan ajang apresiasi sederhana ini, pihaknya berharap bisa menjadi pemicu munculnya kreator-kreator baru di ranah audio digital,” CEO Paberik Soeara Rakjat, Pradipta Nugrahanto.
Untuk para pecinta konten siniar, yuk simak daftar pemenang Indonesian Podcast Awards berikut ini.
(Baca juga: NOICE Tambah Podcaster Eksklusif, Ini Dia Daftarnya!)
Editor: Gita Carla
Dalam ajang ini, sebanyak 30 kanal siniar terpilih menjadi nominasi yang terbagi ke dalam 10 kategori tersebut. Ada enam juri yang telah memilih para nominasi tersebut yakni Aldi Harahap dan Shubhi Rofiddinsa dari The Podcasters Indonesia, Odagoma Rheinhard dari Portcast.Id, Pradipta Nugrahanto dan Rizky Ardi Nugroho dari Paberik Soeara Rakjat serta Podcaster Tio Prasetyo Utomo.
Sementara bertindak sebagai juri final yakni Wakil Ketua I Dewan Kesenian Jakarta Hikmat Darmawan, Wakil Ketua Umum Siberkreasi Mira Sahid, Community Manager Podcast Network Asia Charissa Leviandari, dan Podcast Consultant E. Gaffar.
“Ekosistem konten siniar di Indonesia terus mengalami perkembangan. Dengan menyelenggarakan ajang apresiasi sederhana ini, pihaknya berharap bisa menjadi pemicu munculnya kreator-kreator baru di ranah audio digital,” CEO Paberik Soeara Rakjat, Pradipta Nugrahanto.
Untuk para pecinta konten siniar, yuk simak daftar pemenang Indonesian Podcast Awards berikut ini.
1. Kategori Pendatang Baru-Sejarah Seru Indonesia
Seperti namanya, kanal siniar Sejarah Seru Indonesia berisikan konten-konten seputar sejarah Indonesia dan dunia yang disampaikan dengan cara profesional dan menarik. Pada kanal ini, biasanya podcaster akan menambahkan dialog untuk tokoh rekaan yang dirasa masih sejalan dengan sejarah yang terjadi.2. Kategori Komedi-Podcast Kesel Aje
Kanal siniar Podcast Kesel Aje berisikan rangkaian keresahan sekaligus kekesalan Oza Rangkuti, selaku podcaster dari kanal tersebut. Salah satu hal yang membuat kanal ini menarik dan menghibur adalah aksen Jaksel (Jakarta Selatan) Oza yang kerap menggabungkan bahasa Inggris dan Indonesia.3. Kategori Personal Journal-Suara Puan
Suara Puan adalah siniar berbasis literasi yang membagikan pengalaman rasa & menghadirkan para perempuan dari berbagai lini kehidupan untuk bercerita soal penerimaan diri, kehilangan, duka, cinta, dan renjana.4. Kategori Horor-Do You See What I See
Do You See What I see merupakan siniar horor yang menyajikan cerita-cerita misteri berdasarkan pengalaman orang-orang yang mengirimkan cerita horornya. Salah satu pengalaman mistis yang sempat booming yaitu cerita Mizter mengenai rumah eyangnya yang berada di Yogyakarta. Bahkan video cerita horor yang diunggah oleh Raditya Dika tersebut sempat menjadi trending topik di kanal YouTube.Ilustrasi (Sumber gambar: George Milton/Pexels)
5. Kategori Peristiwa Terkini-Makna Talks
Siniar yang satu ini menghadirkan obrolan santai dengan berbagai tokoh dan topik-topiknya yang kerap memicu rasa ingin tahu. Iyas Lawrence, pemandu sekaligus pewawancaranya siap menggali cerita lain dari tokoh yang menjadi tamunya. Sepanjang wawancara mereka juga akan membicarakan berbagai persoalan, mulai dari sci-fi, K-drama, politik, pemilihan umum, hingga sustainable living.6. Kategori Ulasan-Kepo Buku
Dipandu oleh tiga orang yang berada di tiga negara, Steven Sitongan (Ambon), Hertoto Eko (Singapura), Rane Hafied (Bangkok), Kepo Buku adalah siniar yang kerap mengulas dan membicarakan buku dengan cara yang seru.7. Kategori Edukasi-Stories From Jakarta
Seperti judulnya, siniar ini kerap membagikan kisah-kisah menarik yang tersembunyi di setiap sudut Jakarta. Dipandu oleh seorang pramuwisata, Stories From Jakarta akan mengajakmu untuk menyelami berbagai kisah historis sekaligus budaya dari Ibukota.(Baca juga: NOICE Tambah Podcaster Eksklusif, Ini Dia Daftarnya!)
8. Kategori Olahraga-Box2Box Football Podcast
Buat pencinta olahraga sepak bola, kalian wajib mendengarkan siniar satu ini. Sebab, mereka rutin membahas seputar kisah dunia sepak bola dengan sudut pandang yang menarik yang bukan hanya debat kusir.9. Kategori Fiksi-GALANG - Madar Podcast
MADAR adalah sebuah siniar yang bergenre audio drama. Siniar ini mengajak para pendengar untuk bersandiwara dalam suara, memvisualisasikan dengan liar adegan-adegan yang digambarkan via suara. Diawali dengan cerita berjudul GALANG, siniar ini bercerita tentang kasus-kasus kriminal yang tidak biasa.10. Kategori Nongkrong-BKR Brothers
Siniar yang rutin mengunggah konten tiap minggu ini berisikan obrolan-obrolan mulai dari yang ringan hingga berat yang dipandu oleh trio Ryo Wicaksono, Molen Kasetra dan Bobby Mandela.Editor: Gita Carla
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.