Reading Book (Unsplash)

4 Tips Ini Bikin Kamu Jadi Hobi Baca Buku

31 December 2021   |   21:22 WIB
Image
Nabila Yuanita seorang perempuan yang suka berbicara melalui tulisan

Like
Memasuki tahun baru ingin konsisten melakoni hobi baca buku, tetapi merasa sulit memulainya? Alasan klasik mungkin sulit melawan rasa malas melanjutkan bacaan, padahal saat belanja buku sangat bersemangat untuk membacanya hingga tuntas.

Ada juga alasan kesibukan sehari-hari yang cukup menyita waktu sehingga tidak sempat untuk membaca buku. Akhirnya banyak buku yang terabaikan hingga berdebu di rak lemari. 

Padahal kita tahun ada banyak sekali manfaat dari membaca buku, salah satunya adalah mampu mengurangi stres akibat tekanan pekerjaan maupun rutinitas yang tidak kunjung selesai. Membaca buku bisa menjadi obat untuk merehatkan sejenak pikiran dan mental kita yang lelah.

Nah biar kita dapat merasakan manfaat dari membaca buku, berikut 4 cara ampuh untuk memulai membaca buku dan konsisten menjalaninya sebagai salah satu resolusi penting memasuki 2022.
 

Man Reading Book (Unsplash)

Man Reading Book (Unsplash)

1. Baca buku dengan genre yang kamu sukai

Memulai membaca buku dengan genre yang benar-benar kamu sukai, rasanya akan lebih mudah dilakukan. Umumnya, genre yang menjadi favorit banyak pembaca adalah romantis, horor, fantasi, dan petualangan. Jadi, temukan genre buku favoritmu yang membuat kamu betah untuk membaca.
 

2. Membaca sedikit demi sedikit

Ingat, yang paling penting adalah memulai! Kamu tidak perlu terburu-buru membaca satu novel dalam sekali duduk. Mulailah dengan sedikit bacaan seperti dalam satu hari membaca 2 lembar, hari selanjutnya 2 lembar, dan seterusnya. Minggu selanjutnya tambah 1 lembar lagi menjadi 3 lembar per hari. Makin lama, kamu menjadi makin terbiasa membaca buku hingga tidak terasa kamu sanggup menyelesaikan satu buku.


3. Biasakan membaca saat menjelang tidur dan bangun tidur.

Jika kamu memiliki jadwal super padat, benar-benar tidak memiliki waktu untuk bersantai, sebenarnya kamu tetap dapat meluangkan waktu untuk membaca buku. Caranya, letakkan buku yang ingin kamu baca di samping tempat tidur.

Sebelum tidur luangkan membaca buku sebentar meski hanya 10 menit . Begitu juga setelah kamu bangun tidur sempatkan membaca beberapa lembar buku. Kebiasaan ini tidak membuat kesibukanmu terganggu dan kamu masih memiliki waktu untuk memulai membaca buku.
 

4. Cari circle yang membantumu suka baca buku.

Temukan teman, keluarga, kelompok maupun komunitas yang dapat membuatmu semangat membaca buku. Misalnya mencari teman yang memiliki hobi membaca buku atau mengikuti challenge baca buku yang biasa diselenggarakan oleh klub buku. Dengan memiliki circle semacam ini akan memengaruhi kamu untuk semangat membaca buku.

Nah, itu adalah beberapa tips yang bisa membantu kamu untuk memulai baca buku. Tanpa babibu yuk lakukan 4 tips di atas!

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

5 Film Hollywood Terlaris di Box Office 2021

BERIKUTNYA

Kisah Dewa, Bocah yang Viral Menjual Gambar di Marketplace

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: